tirto.id - Pemerintah secara resmi telah merilis aplikasi Dapodik 2026 pada 21 Juli lalu sebagai bagian dari pendataan pendidikan nasional. Aplikasi ini dirancang untuk mendukung implementasi dua jenis kurikulum, yaitu Kurikulum Merdeka dan Kurikulum 2013.
Semua sekolah, mulai dari jenjang dasar hingga menengah atas, wajib memperbarui aplikasi Dapodik agar dapat melaporkan data siswa, guru, sarpras, hingga kurikulum dengan tepat.
Namun, tak sedikit pengguna yang mengalami kendala saat melakukan instalasi aplikasi ini. Salah satu masalah umum yang sering terjadi adalah gagal instalasi Dapodik 2026. Lalu, apa saja penyebabnya dan bagaimana solusi terbaik untuk mengatasinya?

Penyebab Instalasi Dapodik 2026 Gagal
Penyebab utama yang membuat proses instalasi Dapodik 2026 gagal terus menerus adalah file installer yang corrupted. Biasanya error muncul dengan pesan "File Corrupted" yang menandakan bahwa file installer Dapodik 2026 belum terunduh sempurna.
Adapun beberapa penyebab utama yang menyebabkan gagalnya instalasi Dapodik 2026 adalah:
1. File Installer Tidak Selesai Terunduh
Salah satu penyebab utama gagalnya instalasi adalah karena file installer terputus saat diunduh. Ini bisa terjadi jika koneksi internet tidak stabil atau tiba-tiba terputus saat proses download belum selesai. Akibatnya, file yang tersimpan di komputer tidak utuh, dan saat dijalankan, sistem akan membaca file tersebut sebagai rusak (corrupt).2. Sumber Download Tidak Valid atau Tidak Resmi
Banyak pengguna yang mencari installer Dapodik dari sembarang tautan atau situs pihak ketiga. Padahal, file yang diunduh dari sumber tidak terpercaya bisa jadi:- sudah dimodifikasi,
- berisi malware,
- atau memang file palsu.
3. Internet Tidak Stabil atau Lemot
Proses download file Dapodik yang besar membutuhkan koneksi internet yang stabil dan cukup cepat. Jika jaringan sering disconnect, lemot, atau bandwidth-nya dibagi dengan banyak perangkat, maka sangat besar kemungkinan file akan rusak saat diunduh. Kadang proses download terlihat selesai, padahal ada bagian file yang hilang.4. File Installer Diblokir oleh Antivirus
Antivirus tertentu bisa saja menganggap file installer Dapodik sebagai ancaman, terutama jika file tersebut baru dan belum dikenal oleh sistem antivirus. Akibatnya, file otomatis diblokir, dipindahkan ke karantina, atau dimodifikasi, yang berujung pada file corrupt saat dijalankan.5. Server Download Terlalu Sibuk
Pada masa-masa awal rilis Dapodik, server pusat sangat padat karena banyak sekolah dan operator yang mengunduh installer secara bersamaan. Ini dapat menyebabkan proses download terputus di tengah jalan atau file tidak berhasil terkirim secara lengkap ke pengguna.Perlu diketahui, ukuran file installer Dapodik 2026 sekitar 97MB. Jika file installer Dapodik 2026 Anda memiliki ukuran file yang lebih kecil dari 97MB, artinya file tersebut tidak terunduh secara sempurna. Dapat dipastikan installer tersebut akan mengalami error File Corrupted.

Cara mengatasi Instalasi Dapodik 2026 Gagal Terus-Terusan
Jika Anda sudah menginstal Dapodik 2026 namun tetap gagal meskipun file sudah berhasil diunduh, kemungkinanmasih ada sisa data korup atau konflik sistem dari instalasi sebelumnya.
https://www.youtube.com/watch?v=54Atns5XRe4
Berikut adalah cara mengatasi instalasi Dapodik 2026 yang gagal terus menerus, berdasarkan panduan dari channel YouTube Ngapakpedia:
1. Uninstall Dapodik versi yang lama atau yang bermasalah melalui Control Panel > Uninstall a Program.
2. Kemudian bersihkan folder sampah dengan cara:
- Tekan tombol Win + R, lalu ketik %temp%, tekan Enter.
- Pilih semua file dan folder, lalu tekan Delete.
- Buka browser
- Klik ikon tiga titik vertikal di pojok kanan atas.
- Pilih "Delete Browsing Data"
- Centang cache, cookies, dan history
- Lalu pilih "Clear Data".
5. Download ulang installer Dapodik 2026 dari sumber resmi atau sumber terpercaya. Sebaiknya unduh installer Dapodik 2026 pada waktu yang tepat untuk menghindari server yang sibuk. Anda bisa mencoba mengunduh pada waktu malam hari.
6. Instal ulang Dapodik 2026 menggunakan file installer yang baru saja diunduh.
7. Ikuti panduan instalasi Dapodik, baik versi online maupun offline.
Pastikan tidak membuka file atau menjalankan installer sebelum proses download selesai 100%. Langkah-langkah ini penting untuk memastikan bahwa tidak ada konflik file dan sistem berjalan bersih sebelum melakukan instalasi ulang.
Instalasi Dapodik 2026 memang menjadi langkah penting dalam pendataan pendidikan yang terintegrasi dan akurat. Jika Anda mengalami kendala seperti file corrupt atau proses instalasi yang gagal terus-menerus, jangan panik. Ikuti langkah-langkah perbaikan yang sudah dijelaskan di atas agar proses instalasi berjalan lancar dan aplikasi dapat digunakan sesuai fungsinya.
Untuk mendukung kelancaran kerja sebagai operator atau tenaga pendidik, penting juga untuk selalu update informasi seputar aplikasi pendidikan lainnya. Simak berbagai artikel dan pembaruan terbaru seputar dunia pendidikan melalui halaman berikut:
https://tirto.id/bisnis-tirto/edusains/guru
Jangan lewatkan informasi penting lainnya agar Anda selalu selangkah lebih siap dalam menghadapi perubahan sistem pendidikan!
Penulis: Robiatul Kamelia
Editor: Robiatul Kamelia & Yulaika Ramadhani
Masuk tirto.id







































