Enam orang meninggal dunia dan 81 orang luka-luka akibat insiden sebuah ledakan di İstiklal Avenue, Istanbul, Turkiye Minggu 12 November 2022.
Penyelidikan telah dilakukan atas serangan tersebut dan laporan awal menunjukkan dugaan yang mengarah pada tindakan terorisme, lima jaksa ditugaskan untuk menyelidiki ledakan itu.
Pengawas media Turkiye memberlakukan larangan sementara untuk melaporkan ledakan, sebuah aturan yang mencegah penyiar menampilkan video saat ledakan atau setelahnya.
Beberapa jam setelah ledakan di Istanbul, Wakil Presiden Fuat Oktay mengunjungi lokasi tersebut untuk memberikan keterangan jumlah korban tewas dan cedera. Beliau berjanji akan segera menyelesaikan kasus ini.
Ini adalah ledakan bom besar pertama di Istanbul dalam beberapa tahun terakhir. Turkiye pernah dilanda serangkaian pemboman mematikan antara 2015 dan 2017 oleh ISIS dan kelompok terlarang Kurdi. - ASSOCIATED PRESS
Penyelidikan telah dilakukan atas serangan tersebut dan laporan awal menunjukkan dugaan yang mengarah pada tindakan terorisme, lima jaksa ditugaskan untuk menyelidiki ledakan itu.
Pengawas media Turkiye memberlakukan larangan sementara untuk melaporkan ledakan, sebuah aturan yang mencegah penyiar menampilkan video saat ledakan atau setelahnya.
Beberapa jam setelah ledakan di Istanbul, Wakil Presiden Fuat Oktay mengunjungi lokasi tersebut untuk memberikan keterangan jumlah korban tewas dan cedera. Beliau berjanji akan segera menyelesaikan kasus ini.
Ini adalah ledakan bom besar pertama di Istanbul dalam beberapa tahun terakhir. Turkiye pernah dilanda serangkaian pemboman mematikan antara 2015 dan 2017 oleh ISIS dan kelompok terlarang Kurdi. - ASSOCIATED PRESS