tirto.id - Bus jemaah umrah warga negara (WN) India mengalami kecelakaan saat berangkat dari Mekkah menuju Madinah pada hari Senin, 17 November 2025. Kendaraan tersebut menabrak sebuah truk tangki diesel.
Merespons kejadian tersebut, Perdana Menteri India Narendra Modi menyampaikan rasa sedihnya melalui akun pribadi X. Ia juga mendoakan agar korban yang terluka bisa segera sembuh.
"Turut berduka cita atas kecelakaan di Madinah yang melibatkan warga negara India. Doa saya bersama keluarga yang kehilangan orang terkasih. Saya berdoa agar semua korban luka segera pulih," tulis Narendra di akun media sosialnya.
Ia menuturkan juga bahwa Kedutaan Besar India di Riyadh dan Konsulat India di Jeddah telah menyediakan bantuan. Bahkan, pejabatnya sudah melakukan koordinasi dengan pihak Arab Saudi.
Kronologi Kecelakaan Bus Jemaah Umrah WN India di Madinah
Mengutip Al Jazeera, sebagaimana dilansir dari laporan pihak berwenang negara India, sebuah bus yang mengantar rombongan jemaah umrah WN India mengalami tragedi kecelakaan saat hampir mencapai Kota Madinah, Arab Saudi.
Pada awalnya, para jemaah India ini memiliki rencana perjalanan pulang ke negara asal pada 23 November 2025. Setelah menyelesaikan rangkaian ibadah di Mekkah, rombongan tersebut berangkat ke Madinah.
Bus yang membawa 46 jemaah tersebut berangkat dari Mekkah sejak Minggu (16/11) pukul 23.00 waktu setempat. Mereka sampai ke daerah Mufrihat, sekitar 25 kilometer dari Madinah, pada pukul 01.30 dini hari.
Dikutip dari laporan Gulf News, kendaraan mengalami tabrakan dengan truk tangki diesel di jalan raya daerah tersebut pada Senin (17/11). Bahkan, tragedi menyebabkan kebakaran di lokasi kejadian.
Kepala Menteri Telangana, Revanth Reddy, langsung mengarahkan para pejabat agar segera berkoordinasi dengan pihak Arab Saudi. Selain itu, ia turut menginstruksikan pendirian ruang kendali di New Delhi demi membantu keluarga korban kecelakaan.
Untuk mengalirkan informasi, pihak Konsulat India di Jeddah bahkan memberikan fasilitas ruang kontrol saluran bantuan. Akses ini terbuka selama 24 jam penuh tanpa biaya pulsa.
Update Korban Terbaru Kecelakaan Bus Jemaah Umrah WN India
Jumlah jemaah yang berangkat dari India untuk menjalankan ibadah umrah di Tanah Suci mencapai 54 orang. Empat jemaah memutuskan untuk berangkat ke Madinah menggunakan mobil sehingga terhindar dari kecelakaan.
Begitu pula dengan empat orang lainnya yang memilih menetap di Mekkah. Sesuai data dan laporan pihak berwenang India, hanya terdapat 46 penumpang yang ikut sebagai rombongan bus ke Madinah.
Korban tewas terbaru kini sudah tercatat mencapai 45 orang, sementara 1 korban lainnya selamat dari maut. Korban luka tersebut bernama Mohd Abdul Shoiab, pria berusia 24 tahun asal Hyderabad.
Ingin mengetahui lebih banyak informasi aktual yang terjadi di dunia? Pastikan untuk terus memantau berita terbaru internasional di berbagai negara melalui laman berikut.
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Indyra Yasmin
Masuk tirto.id


































