Menuju konten utama

Jokowi Bantah Ada Intervensi Tentukan Capim & Cadewas KPK

Jokowi juga menegaskan bahwa Pansel Capim-Cadewas KPK bekerja tanpa ada tekanan oleh pihak mana pun, termasuk dirinya.

Jokowi Bantah Ada Intervensi Tentukan Capim & Cadewas KPK
Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam sambutannya di acara BNI Investor Daily Summit 2024, di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Selasa (08/10/2024). tirto.id/Nabila Ramadhanty Putri Darmadi.

tirto.id - Presiden Joko Widodo menegaskan bahwa tak ada intervensi dalam penyusunan nama-nama Calon Pimpinan (Capim) dan Calon Dewan Pengawas (Cadewas) KPK. Jokowi juga menegaskan bahwa Panitia Seleksi (Pansel) Capim-Cadewas KPK bekerja tanpa ada tekanan oleh pihak mana pun, termasuk dirinya.

"Tidak ada sama sekali [intervensi dan tekanan]," kata Jokowi di pembukaan BNI Investor Daily Summit 2024 di Assembly Hall, Jakarta Convention Center, Selasa (8/10/2024).

Jokowi menjelaskan bahwa dirinya memang mendapat laporan terkait nama-nama Capim maupun Cadewas KPK. Namun, dia kembali menyerahkan kepada Pansel KPK selaku pemegang hak prerogatif dalam proses seleksi.

"Itu semuanya telah saya serahkan kepada Panitia Seleksi. Tidak ada yang namanya saya mengintervensi atau meminta," kata dia.

Dugaan mengenai intervensi dalam proses seleksi Capim dan Cadewas KPK muncul ketika mantan Juru Bicara KPK, Johan Budi, gagal dalam proses menuju tahap 10 besar. Dalam diskursus yang beredar di media sosial, hal itu disebabkan adanya intervensi dari Presiden RI Terpilih, Prabowo Subianto, yang tak menghendaki Johan Budi karena terafiliasi dengan PDIP.

Sebelumnya, Pansel resmi mengumumkan sepuluh nama Capim dan dan Cadewas KPK. Nama-nama tersebut telah dilaporkan terlebih dahulu kepada Presiden Joko Widodo di Ruang Holding, Base Off Lanud Halim Perdana Kusuma, Selasa (1/10/2024) jelang keberangkatannya ke Nusa Tenggara Timur.

Sepuluh nama Capim KPK tersebut antara lain Agus Joko Pramono, Ahmad Alamsyah Saragih, Djoko Poerwanto, Fitnah Rohcahyanto, Ibnu Basuki Widodo, Ida Budhiati, Johanis Tanak, Michael Rolandi Cesnanta Brata, Poengky Indarti, dan Setyo Budiyanto.

Sementara Cadewas KPK yaitu Benny Jozua Mamoto, Chisca Mirawati, Elly Fariani, Gusrizal, Hamdi Hassyarbaini, Heru Kreshna Reza, Iskandar Mz, Mirwazi, Sumpeno, dan Wisnu Baroto.

Baca juga artikel terkait SELEKSI CAPIM KPK atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Hukum
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Fadrik Aziz Firdausi