tirto.id - Pekanbaru akan kembali menjadi tempat berkumpulnya jamaah dalam sebuah kajian keislaman berskala besar. Ustaz Abdul Somad (UAS) dijadwalkan mengisi kajian di kota ini pada September mendatang. Kehadirannya diperkirakan akan menarik minat ribuan peserta dari berbagai wilayah.
Sebagai salah satu penceramah dengan jangkauan dakwah yang luas, kajian UAS selalu dinanti oleh masyarakat. Gaya penyampaian yang lugas dan berbasis dalil menjadikan ceramahnya mudah diterima berbagai kalangan. Tak heran jika setiap agenda beliau kerap dipadati oleh jamaah dari berbagai latar belakang.
Kajian ini juga menjadi bagian dari tren positif meningkatnya animo masyarakat terhadap kegiatan keagamaan. Semangat belajar dan berkumpul dalam suasana ilmiah kian tumbuh di berbagai daerah, termasuk Pekanbaru.
Info Kajian Ustadz Abdul Somad di Pekanbaru
Masyarakat Pekanbaru dan sekitarnya akan kembali disapa oleh Ustaz Abdul Somad dalam kajian spesial yang dijadwalkan berlangsung pada Sabtu, 13 September 2025.
Acara ini akan digelar mulai pukul 09.00 hingga 12.00 WIB di Grand Ballroom Hotel Premiere Pekanbaru. Kajian ini terbuka untuk umum, namun bersifat berbayar dan memerlukan pendaftaran sebelumnya.
Acara ini bertajuk Tausiyah, curhat, dan doa dengan tema besar Marriage Life Series 3 "Dua Jiwa Satu Tujuan". Acara ini dirancang untuk mempererat hubungan suami istri melalui komunikasi dan spiritualitas. Pasangan diajak untuk menyelaraskan hati dan tujuan dalam perjalanan rumah tangga mereka.
Panitia mengonfirmasi bahwa tiket untuk kategori VIP telah terjual habis. Namun, calon peserta masih dapat memperoleh tiket reguler dengan dua pilihan:
- Tiket Single: Rp175.000
- Tiket Couple (untuk suami istri): Rp350.000
Selain itu, fasilitas kidscorner juga disiapkan bagi peserta yang membawa anak-anak, menjadikan acara ini ramah keluarga. Peminat diimbau segera melakukan pemesanan sebelum tiket reguler habis terjual. Informasi pendaftaran dan pemesanan tiket dapat diakses melalui kanal resmi panitia atau kontak yang telah disediakan.
Pendaftaran wajib dilakukan secara daring melalui formulir resmi yang telah disediakan. Tautan pendaftaran Kajian Ustaz Abdul Somad di Pekanbaru dapat diakses melalui laman sebagai berikut:
Link Daftar Kajian Ustadz Abdul Somad di Pekanbaru 2025
Cara Daftar Kajian Ustadz Abdul Somad di Pekanbaru
Bagi masyarakat yang ingin mengikuti Kajian Ustadz Abdul Somad di Pekanbaru, proses pendaftarannya cukup mudah dan dapat dilakukan secara daring.
Peserta hanya perlu mengisi data diri dan memilih kategori tempat duduk sesuai kebutuhan. Seluruh tahapan dapat diselesaikan dalam beberapa langkah sederhana.
Pendaftaran ini bertujuan untuk memastikan setiap peserta mendapatkan akses masuk dan informasi resmi terkait acara. E-ticket akan dikirimkan secara digital setelah proses selesai. Langkah-langkah pendaftaran dapat disimak sebagai berikut:
- Akses tautan berikut: https://bit.ly/MLS-DJST-SEPTEMBER2025
- Masukkan nama lengkap peserta pada formulir yang tersedia.
- Cantumkan nomor WhatsApp aktif untuk pengiriman e-ticket.
- Pilih kategori tempat duduk yang diinginkan.
- Klik tombol Submit untuk menyelesaikan pendaftaran.
- E-ticket akan dikirimkan langsung ke nomor WhatsApp yang telah didaftarkan.
Penulis: Satrio Dwi Haryono
Editor: Indyra Yasmin
Masuk tirto.id







































