Menuju konten utama

Harta Kekayaan Pramono Anung Rp104,2 M dan Ridwan Kamil Rp22,7 M

Harta kekayaan Pramono Anung dilaporkan pada KPK per 18 Maret 2024. Sementara milik Ridwan Kamil dilaporkan pada KPK per 29 Februari 2024. 

Harta Kekayaan Pramono Anung Rp104,2 M dan Ridwan Kamil Rp22,7 M
Pasangan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung (tengah) dan Rano Karno (kiri depan) menyapa warga dan pendukung saat berjalan menuju Kantor KPU DKI Jakarta, Rabu (28/8/2024). ANTARA FOTO/Muhammad Ramdan/tom.

tirto.id - Dua pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung-Rano Karno dan Rindwan Kamil-Suswono telah resmi mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk mengikuti kontestasi Pilkada Jakarta 2024.

Menurut Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara, Pramono memiliki harta kekayaan sebanyak 104.285.030.477 atau Rp104,2 miliar tanpa utang. Harta kekayaan tersebut dilaporkan pada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada 18 Maret 2024 periodik 2023 sebagai Sekretaris Kabinet.

Sedangkan Ridwan Kamil hanya memiliki harta kekayaan sebesar Rp22.757.418.269 atau Rp22,7 miliar dengan total utang Rp3,3 miliar yang dilaporkan pada KPK pada 29 Februari 2024, secara khusus dalam masa akhir menjabat sebagai Gubernur Jawa Barat.

Harta kekayaan Pramono terdiri dari 9 tanah dan bangunan yang tersebar di Kota Bogor, Kota Jakarta Selatan, Kota Kediri, Kota Buleleng, Kota Sleman, dan Kota Bekasi dengan nilai sejumlah Rp35.427.059.686 atau Rp 35,4 miliar.

Terdapat juga alat transportasi dan mesin dengan total tiga kendaraan roda empat yaitu Rp1.385.000.000, yang terdiri dari Mobil Mini Cooper Sedan tahun 2007 senilai Rp200.000.000, mobil Mitsubisi Outlander Jeep tahun 2013 dengan nilai Rp85.000.000, dan Mobil Toyota Alphard tahun 2023 Rp1.100.000.000

Harta bergerak lainnya sejumlah Rp19.135.000.000, surat beharga sejumlah Rp37.250.208.528, kas dan setara kas Rp11.087.762.263.

Sementara harta kekayaan yang dimiliki Ridwan Kamil terdiri dari 21 tanah dan bangunan yang tersebar disejumlah lokasi, seperti Kota Bandung dan Kota Gianyar dengan totalnya senilai Rp17.857.551.000.

Kemudian, alat transportasi dan mesin ada 7 kendaraan, yang terdiri dari 2 mobil dan 5 motor dengan totalnya setara dengan Rp771.900.000.

Dengan rincian mobil Hyundai Santafe Jeep tahun 2017 Rp319.000.000, Mobil Wuling CVT Listrik tahun 2022 Rp 282.000.000, Motor Royal Enfiel Classic 500 Battle Green 2017 Rp78.000.000, Motor Honda Beat Matic 108 tahun 2018 Rp 8.200.000, Motor Kawasaki W175 tahun 2019 Rp21.500.000, Motor Honda CBR Second tahun 2019 Rp21.500.000, dan Motor Vespa Matic 2022 Rp41.700.000.

Selanjutnya, harta bergerak lainnya sebesar Rp467.123.000. Harta lainnya Rp157.065.509 dan surat berharga senilai Rp880.000.000 dengan utang Rp 3.308.238.000.

Baca juga artikel terkait PILKADA 2024 atau tulisan lainnya dari Auliya Umayna Andani

tirto.id - Politik
Reporter: Auliya Umayna Andani
Penulis: Auliya Umayna Andani
Editor: Irfan Teguh Pribadi