Menuju konten utama
Pemilu Serentak 2024

Gibran Persilakan AMIN & TPN Gugat ke MK Jika Ada Kecurangan

Gibran mempersilakan paslon lain yang akan melaporkan adanya dugaan kecurangan pemilu kepada Bawaslu maupun MK.

Gibran Persilakan AMIN & TPN Gugat ke MK Jika Ada Kecurangan
Calon Wakil Presiden (Cawapres) Gibran Rakabuming Raka. tirto.id/Febri Nugroho

tirto.id - Cawapres nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka, buka suara terkait upaya paslon Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD yang mengumpulkan bukti adanya kecurangan Pilpres 2024. Gibran klaim pihaknya juga mengantongi bukti adanya kecurangan lawan.

Hal tersebut diungkapkan Gibran saat menanggapi adanya upaya Paslon 01 dan Paslon 03 untuk mengumpulkan bukti kecurangan pemilu. Sebagai informasi, dalam hitung cepat atau quick count, Prabowo-Gibran unggul dari dua rivalnya.

“Ya monggo silakan bergabung. Ya kami juga ada mengantongi beberapa,” kata Gibran di sela peninjauan Museum Sains dan Teknologi di Kota Surakarta, Selasa (20/2/2024).

Akan tetapi, Gibran belum memastikan akan menindaklanjuti bukti kecurangan tersebut kepada Bawaslu atau tidak. “Nanti aja dibahas. Intinya kami sekarang fokus ke pekerjaan wali kota dulu,” kata dia.

Gibran juga menegaskan saat ini pihaknya tengah fokus menyelesaikan pekerjaannya sebagai wali kota.

“Itu urusan nanti. Sekarang kami fokus ke pekerjaan yang ada sekarang,” kata Gibran.

Gibran juga mempersilakan kepada paslon manapun yang akan melaporkan adanya dugaan kecurangan pemilu kepada Bawaslu maupun Mahkamah Konstitusi (MK).

“Monggo. Itu hal yang biasa, wajar. Segala evaluasi masukan kritikan kami terima. Ya monggo (digugat di MK). Kan, saya sudah sering bilang silakan. Kalau ada yang kurang berkenan, ada jalurnya sendiri,” tegas dia.

Lebih lanjut, Gibran berharap para tokoh nasional untuk bisa menahan diri agar suasana pemilu tetap aman dan adem. Apalagi menurutnya tak lama lagi masuk Ramadan. Hal itu, kata Gibran, menjadi momen yang tepat saling bersilaturahmi kembali usai pemilu.

“Tapi yang jelas kita ingin suasana pencoblosan bisa adem. Para pimpinan bisa berkumpul bisa bersilaturahmi lagi. Bentar lagi puasa kita ademkan suasana,” kata dia.

Baca juga artikel terkait PEMILU 2024 atau tulisan lainnya dari Febri Nugroho

tirto.id - Politik
Kontributor: Febri Nugroho
Penulis: Febri Nugroho
Editor: Abdul Aziz