Menuju konten utama

Duterte Gelar Penyelidikan Usai Keluhan SEA Games Filipina Viral

Penyelidikan terkait tudingan korupsi di balik buruknya penyambutan tim tamu SEA Games 2019 yang datang ke Filipina.

Duterte Gelar Penyelidikan Usai Keluhan SEA Games Filipina Viral
Perwakilan Dewan Olimpiade Malaysia dan Filipina berpose dengan maskot Olimpiade Asia Tenggara ke-29 (kiri) dan maskot Olimpiade Asia Tenggara ke-30 (kanan) selama Upacara Penyerahan Api untuk Olimpiade Asia Tenggara ke-30 di Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis, 3 Oktober 2019. FL Wong/AP

tirto.id - Presiden Filipina, Rodrigo Duterte menginstruksikan penyelidikan kepada penyelenggara SEA Games 2019 terkait dengan sejumlah persoalan yang menimpa kontingen tamu yang datang ke sana.

Di antaranya, ada tudingan terkait korupsi yang dikaitkan dengan persiapan buruk dalam masa penyambutan.

"Ada tuduhan korupsi yang muncul di koran-koran dan dia tidak suka itu. Dia ingin menginvestigasi itu. Dia tak menoleransi korupsi," kata Jubir Duterte, Salvador Panelo dalam sebuah wawancara Rabu seperti dikutip Philippine Star dalam lamannya, seperti dilansir Antara, Rabu (27/11/2019).

Panelo juga bilang, Duterte tak senang saat tahu, para tamunya terdiri atas atlet dan ofisial tak memperoleh sambutan yang pantas seperti kesulitan untuk mencari akomodasi dan transportasi sesaat sampai di Filipina.

Keluhan ini telah memicu tagar #SEAGamesFail viral di trending topik Twitter pada Selasa (26/11/2019). Namun, kini sudah turun dari daftar Twitter.

Hal ini tak bisa dilepaskan dari upaya, Panelo yang menyatakan klaim penyambutan buruk yang dialami atlet asing tidaklah serius.

Selain itu, pemerintah Filipina juga telah melancarkan upaya penyelidikan dengan menyasar Ketua DPR yang juga ketua Komite Penyelenggara SEA Games Filipina (PHISGOC) Alan Cayetano.

Kantor Kepresidenan akan menggelar penyelidikan, kata dia, yang termasuk semua aspek, mulai dari penginapan atlet, konstruksi kaldron yang menghabiskan dana 45 juta peso.

Ketika ditanya apakah penyelidikan itu muncul setelah tersebarnya kekacauan penyelenggaraan, Panelo menjawab, "Presiden mengatakan seandainya ada [korupsi], mereka harus bertanggung jawab."

Keluhan terhadap kinerja panitia bukan cuma muncul dari kalangan media. Tamu dari berbagai negara, khususnya para atlet mengalami hal lebih parah.

Hingga artikel ini rilis sepakbola adalah cabang yang memutar kompetisi paling awal. Dari para pemain dan staf cabor sepakbola berbagai negara, keluhan lebih sering terdengar ketimbang pujian. Timnas Thailand misal.

Mereka sempat mengeluhkan kondisi penginapan dan makanan yang mereka dapat. Menu yang disediakan panitia disebut tak memenuhi asupan nutrisi yang sepantasnya didapat para pemain.

Sementara soal penginapan, jarak yang terlalu jauh dengan lokasi latihan bikin Tim Gajah Putih sempat melakoni latihan di lapangan pinggir jalan.

“Bukan cuma kami yang mengalami ini. Timor Leste juga. Mereka butuh dua jam untuk pindah dari hotel ke tempat latihan, ini benar-benar tak realistis,” keluh kepala pelatih Thailand, Akira Nishino seperti dilansir Fox Sports.

Baca juga artikel terkait SEA GAMES 2019

tirto.id - Olahraga
Sumber: Antara
Penulis: Zakki Amali
Editor: Abdul Aziz