Menuju konten utama

Contoh Resolusi Tahun Baru 2024 untuk Pelajar

Pelajar membutuhkan resolusi jelang tahun baru 2024. Berikut ini adalah beberapa contoh dan cara mewujudkan.

Contoh Resolusi Tahun Baru 2024 untuk Pelajar
Sejumlah siswa berpose dengan mengenakan pakaian adat tradisional sebelum mengikuti kegiatan belajar mengajar di SMP Kesatrian 2, Semarang, Jawa Tengah, Senin (30/10/2023). ANTARA FOTO/Makna Zaezar/hp.

tirto.id - Contoh resolusi tahun baru 2024 untuk pelajar di antaranya meningkatkan waktu belajar, mengurangi waktu bermain game, hingga belajar menabung. Berikut ini cara untuk mewujudkan resolusi tahun 2024.

Masyarakat di seluruh belahan dunia tinggal menghitung hari sebelum pergantian tahun baru 2024. Di balik momen perayaan tahunan, beberapa orang membikin resolusi tahun baru.

Resolusi tahun baru bisa dimaknai sebagai janji diri sendiri untuk memulai sesuatu yang baik dan menghentikan kebiasaan buruk.

Tindakan ini dapat dimulai pada hari pertama tahun baru. Resolusi juga bisa dicatat lewat sebuah buku atau papan di ruang pribadi sehingga mudah dipandang.

Contoh Resolusi Tahun Baru 2024 untuk Pelajar

Resolusi tahun baru 2024 dapat dilakukan oleh siapa saja, tidak terkecuali untuk kalangan pelajar.

Namun, resolusi tahun baru 2024 bagi pelajar sebaiknya disusun sesuai kebutuhan demi meningkatkan pengetahuan positif.

Berikut ini sederet contoh resolusi tahun 2024 yang dapat dijadikan acuan para pelajar:

1. Meningkatkan Waktu Belajar

Tugas utama pelajar adalah selalu belajar dengan maksimal. Maka dari itu, resolusi pertama yang harus dilakukan seorang pelajar di tahun 2024 adalah meningkatkan waktu belajar.

2. Mengurangi Waktu Bermain Game

Pelajar sering membutuhkan game. Permainan ini dianggap mampu meningkatkan sistem kerja otak, seperti menumbuhkan kreativitas.

Namun demikian, game juga dapat membuat pelajar lalai terhadap tugas utama untuk belajar.

Terlebih di masa sekarang, game online banyak berkembang serta mempengaruhi ketertarikan para pelajar. Salah satu resolusi tahun 2024 untuk pelajar yaitu mengurangi waktu bermain game.

3. Menerapkan Sikap Disiplin

Disiplin adalah salah satu sikap yang sebaiknya dimiliki seorang pelajar. Disiplin dapat dimaknai perilaku taat, patuh, dan tertib terhadap berbagai aturan serta norma yang berlaku di sekolah maupun masyarakat.

Sikap disiplin memiliki banyak manfaat, seperti meningkatkan prestasi, lebih percaya diri, hingga menguasai materi. Oleh sebab itu, menerapkan sikap disiplin dapat menjadi resolusi tahun 2024.

4. Belajar Menabung

Menabung adalah salah satu sikap luhur yang dapat diterapkan seorang pelajar. Pelajar dapat meningkatkan sikap mandiri, menurunkan ego (tidak boros), hingga membeli sesuatu tanpa meminta orang tua.

Oleh sebab itu, belajar menabung termasuk salah satu resolusi tahun 2024 untuk pelajar.

5. Mempelajari Keahlian Lain

Pelajar dapat membekali diri dengan kemampuan lain, seperti menulis artikel, membuat kerajinan, dan mendesain pamflet.

Untuk mengisi waktu kosong agar lebih bermanfaat, belajar keahlian lain bisa membuat kompetensi diri semakin meningkat. Terlebih apabila mereka mampu melatih keahlian yang paling dibutuhkan dunia kerja.

Cara Mewujudkan Resolusi Tahun Baru 2024

Mewujudkan resolusi tahun 2024 bukan perkara mudah. Namun, diperlukan kesabaran, ketekunan, hingga pantang menyerah.

Keberhasilan dalam mencapai resolusi yang sudah disusun rapi tidak mustahil bisa menjadi kenyataan.

Berikut ini beberapa cara yang dapat membantu mewujudkan resolusi tahun baru 2024:

1. Tentukan Tujuan Akhir yang Spesifik

Tujuan akhir yang spesifik dibutuhkan dalam mewujudkan suatu resolusi. Sebagai contoh, apabila secara ajek menyimpan uang Rp1.000 setiap hari, resolusi menabung bisa berhasil.

2. Lakukan Pembatasan Resolusi

Resolusi tidak perlu terlalu banyak karena bisa membuang-buang energi serta pikiran. Pilih resolusi yang ideal dan memungkinkan untuk dilakukan.

3. Tentukan Waktu Perencanaan

Waktu perencanaan diperlukan dalam mewujudkan resolusi. Contohnya menabung Rp1.000 setiap hari selama tiga bulan.

4. Lakukan Langkah Kecil

Sehari sebenarnya mampu menabung Rp2.000. Akan tetapi, hal ini bisa dimulai dengan angka Rp1.000. Setelah terbiasa dalam beberapa waktu, Anda dapat menaikkan menjadi Rp2.000.

5. Perubahan adalah Proses

Dalam mewujudkan resolusi, rintangan banyak yang menghadang. Maka dari itu, Anda harus berpegang teguh pada tujuan.

6. Dapatkan Dukungan

Anda dapat meminta dukungan kepada keluarga maupun teman dekat, sehingga lebih bersemangat dalam mewujudkan resolusi.

7. Perbarui Motivasi secara Berkala

Dalam mewujudkan resolusi, berbagai tantangan kemungkinan bisa menurunkan semangat. Tetap berpikir positif demi tujuan dan pantang menyerah.

Baca juga artikel terkait TAHUN BARU 2024 atau tulisan lainnya dari Syamsul Dwi Maarif

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Syamsul Dwi Maarif
Penulis: Syamsul Dwi Maarif
Editor: Beni Jo & Iswara N Raditya