Menuju konten utama

Buku Matematika Kelas 4 Kurikulum Merdeka, Link Unduh dan Materi

Buku Matematika kelas 4 merupakan salah satu perangkat ajar Kurikulum Merdeka. Berikut link donwload bukunya.

Buku Matematika Kelas 4 Kurikulum Merdeka, Link Unduh dan Materi
Ilustrasi modul pelajaran. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Buku Matematika kelas 4 merupakan salah satu perangkat ajar yang digunakan dalam penerapan Kurikulum Merdeka. Seluruh perangkat ajar termasuk Buku Matematika kelas 4 tersebut dapat diakses melalui link download yang telah disediakan oleh Kemendikbud.

Dengan adanya penerapan Kurikulum Merdeka, Kemendikbud menyediakan berbagai perangkat ajar yang dapat digunakan untuk semua jenjang pendidikan guna mendukung proses belajar mengajar.

Perangkat ajar dalam Kurikulum Merdeka meliputi modul ajar, buku teks pembelajaran, video pembelajaran, serta modul projek. Perangkat ajar itu sendiri merupakan suatu sarana yang dapat digunakan oleh para guru untuk mencari referensi terkait dengan materi pengajaran yang sesuai dengan karakteristik dan kebutuhan muridnya.

Buku teks yang menjadi salah satu perangkat ajar merupakan buku pelajaran dengan bidang mata pelajaran tertentu yang di dalamnya berisi sumber informasi yang telah disusun dengan struktur dan urutan sesuai dengan bidang ilmu tertentu.

Berdasarkan implementasinya, terdapat dua jenis buku teks yang digunakan selama proses pembelajaran Kurikulum Merdeka yakni Buku Murid dan Buku Guru. Buku Murid atau buku peserta didik adalah buku pegangan yang isinya diperuntukkan bagi peserta didik.

Adapun yang dimaksud dengan Buku Guru atau buku panduan guru merupakan buku yang khusus untuk guru karena berisi panduan atau acuan bagi pendidik dalam melaksanakan pembelajaran sesuai dengan buku murid.

Link Unduh Buku Matematika Kelas 4 Kurikulum Merdeka

Buku mata pelajaran Matematika untuk kelas 4 yang digunakan dalam Kurikulum Merdeka terdiri dari Buku Murid dan Buku Guru yang telah disediakan oleh Kemendikbud dan dapat diunduh melalui laman guru.kemdikbud.go.id.

Di samping itu, dalam Buku Matematika kelas 4 Kurikulum Merdeka terdapat 6 bab yang akan menjadi pokok pembahasan. Keenam bab tersebut di dalamnya mencakup berbagai macam tema yang telah disusun sesuai dengan tema yang terdapat pada pembelajaran Kurikulum Merdeka.

Rincian daftar tema atau materi dalam Buku Matematika kelas 4 Kurikulum Merdeka yaitu sebagai berikut :

BAB 1 Bilangan Cacah sampai 10.000

  • Membaca dan Menulis Bilangan Cacah sampai 10.000
  • Menentukan dan Menggunakan Nilai Tempat Bilangan Cacah sampai 10.000
  • Membandingkan dan Mengurutkan Bilangan Cacah sampai 10.000
  • Komposisi dan Dekomposisi Bilangan Cacah sampai 10.000
  • Penjumlahan Bilangan Cacah sampai 1.000
  • Pengurangan Bilangan Cacah sampai 1.000
  • Perkalian Bilangan Cacah sampai 100
  • Pembagian Bilangan Cacah sampai 100
  • Faktor dan Kelipatan

BAB 2 Pecahan

  • Pecahan dengan Pembilang Satu
  • Pecahan dengan Penyebut Sama
  • Pecahan Senilai
  • Pecahan Desimal Persepuluhan & Perseratusan
  • Menghubungkan Pecahan Desimal Perseratusan dengan Konsep Persen

BAB 3 Pola Gambar dan Pola Bilangan

  • Pola Gambar
  • Pola Bilangan

BAB 4 Pengukuran Luas dan Volume

  • Pengukuran Luas
  • Pengukuran Volume

BAB 5 Bangun Datar

  • Ciri-Ciri Bangun Datar
  • Komposisi dan Dekomposisi Bangun Datar

BAB 6 Piktogram dan Diagram Batang

  • Piktogram
  • Diagram Batang
Berikut disajikan beberapa link download Buku Teks mata pelajaran Matematika untuk kelas 4 Kurikulum Merdeka :

1. Buku Matematika Kelas 4

2. Buku Matematika Kelas 4 Vol.1

3. Buku Matematika Kelas 4 Vol. 2

Baca juga artikel terkait KURIKULUM MERDEKA atau tulisan lainnya dari Ririn Margiyanti

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Ririn Margiyanti
Penulis: Ririn Margiyanti
Editor: Yulaika Ramadhani