tirto.id - Struktur batang tumbuhan menyimpan struktur penting yang kerap luput dari perhatian. Di balik kulitnya yang keras, ada jaringan-jaringan aktif yang menopang hidup tanaman. Setiap lapisan punya peran vital, mulai dari korteks hingga stele.
Para peneliti botani terus mengkaji cara kerja jaringan batang. Mereka menemukan bahwa setiap bagian tidak hanya mengantar air, tapi juga melindungi dan menyimpan cadangan makanan. Penelitian ini turut mengungkap beragam fungsi batang pada tumbuhan yang sebelumnya jarang dibahas.
Bagian-bagian batang seperti korteks, floem, xilem, hingga stele bekerja dalam sistem yang terorganisir. Jika salah satu terganggu, seluruh proses metabolisme bisa kacau. Karena itu, memahami struktur batang berarti memahami cara tumbuhan bertahan.
Struktur dan Fungsi Batang
Struktur tumbuhan terdiri dari beberapa bagian yang saling berkait. Bagian-bagian itu mempunyai fungsi masing-masing dan saling mendukung. Batang merupakan salah satu bagian penting dari tumbuhan.
Fungsi batang paling utama adalah untuk menopang semua sebagian besar bagian dari tumbuhan. Batang dapat membikin tumbuhan berdiri tegak dan membantu daun menjangkau sinar matahari untuk keperluan fotosintesis.
Mengutip Modul IPA (2017) terbitan Kemdikbud, secara umum, batang sebagian besar tumbuhan memiliki bentuk panjang bulat seperti silinder. Batang pun punya ruas-ruas (internodus) yang masing-masing dibatasi oleh buku-buku (nodus). Bagian nodus inilah yang menjadi tempat melekatnya daun dan tunas.
Dari segi ruas, batang tumbuhan monokotil dan dikotil memiliki perbedaan. Batang tumbuhan monokotil memiliki ruas yang terlihat jelas. Sementara itu, ruas batang tumbuhan dikotil tidak terlihat jelas.
Fungsi-fungsi batang tumbuhan lainnya adalah sebagai berikut:
- Sebagai penopang atau penyokong tumbuhan agar berdiri tetap tegak;
- Sebagai tempat menyimpan cadangan makanan;
- Sebagai tempat melekatnya bagian-bagian tumbuhan seperti daun, akar, dan bunga;
- Sebagai alur transportasi air dan zat makanan hasil fotosintesis;
- Sebagai alat perkembangbiakan secara vegetatif dengan metode pencangkokan;
- Sebagai tempat menyimpan cadangan makanan (misalnya tebu);
- Sebagai tempat membantu proses pernapasan (oksigen) melalui lentisel.
Sebelum terjadi pertumbuhan menebal sekunder, bagian-bagian dalam struktur batang sama dengan akar, yaitu epidermis, korteks, endodermis, dan stele. Berikut ini penjelasan tentang bagian-bagian itu dan fungsinya.
Epidermis
Epidermis adalah lapisan batang yang tersusun dari selapis sel, rapat tanpa ruang antar-sel dan berkutikula. Sel-sel penyusun jaringan epidermis selalu aktif membelah guna mengimbangi pertumbuhan batang.Fungsi utama epidermis, yakni sebagai lapisan pelindung batang dari kekeringan.
Batang tumbuhan dikotil mempunyai lapisan epidermis berupa kulit kayu yang terbentuk dari jaringan gabus. Jaringan gabus tidak dapat ditembus air dan gas. Oleh karena itu, jaringan gabus mempunyai celah-celah berupa lentisel untuk memelihara perubahan gas.
Korteks
Korteks adalah lapisan batang yang tersusun atas jaringan parenkim yang berkloroplas. Sel-selnya berdinding tipis dan tersusun tidak beraturan dengan ruang antar-sel cukup lebar.Beberapa jenis rumput-rumputan mempunyai jaringan sklerenkim sebagai penguat korteks batang. Sementara itu, tumbuhan sejenis pinus atau konifer pada umumnya tidak memiliki jaringan penguat.
Fungsi korteks pada batang tumbuhan bisa beragam, seperti menyimpan cadangan makanan (contohnya di pohon sagu), menyimpan air (contohnya di kaktus), hingga menyimpan udara (contohnya di tanaman teratai).
Endodermis
Endodermis adalah lapisan korteks paling dalam dan berbatasan dengan silinder pusat. Lapisan ini memiliki sel-sel yang bentuk dan susunannya khas. Endodermis merupakan lapisan yang berfungsi menjadi batas antara korteks dan silinder pusat.Lapisan endodermis memiliki banyak sel yang mengandung banyak butir-butir zat tepung. Karena itu, bagian ini disebut pula fluoeterma atau sarung tepung.
Endodermis pada batang yang telah dewasa (tua) biasanya tidak tampak lagi karena telah rusak atau mati, sebab diganti oleh jaringan lain dari bagian stele.
Silinder Pusat atau Stele
Stele adalah lapisan yang berada di bagian batang yang tersusun atas beberapa jaringan, seperti berkas pengangkut, empulur, dan perikambium. Perikambium atau perisikel merupakan lapisan sel yang paling tepi dari silinder pusat. Bagian dalamnya terdapat jaringan parenkim dengan berkas-berkas pembuluh pengangkut. Berkas pengangkut terdiri atas xilem dan floem, yang merupakan kelanjutan dari xilem dan floem akar.Empulur yang terletak di bagian tengah atau inti batang tersusun atas jaringan parenkim. Pada beberapa batang tumbuhan, bagian empulur mengalami kerusakan selama masa pertumbuhan sehingga banyak membentuk ruang antar-sel. Batang tumbuhan tertentu mempunyai saluran getah yang terletak di dalam silinder pusat.
Stele terdiri atas xilen dan floem. Xilem dan floem pada tumbuhan monokotil berfungsi seperti pada tumbuhan
dikotil. Xilem berfungsi untuk mengangkut bahan makanan dan air dari akar ke daun. Adapun floem berfungsi untuk mengangkut zat makanan hasil fotosintesis dari daun dan mengedarkannya ke seluruh bagian tumbuhan.
Fungsi Batang Secara Umum
Batang adalah bagian penting dari tumbuhan yang berperan sebagai penopang utama. Ia membantu tanaman berdiri tegak dan menjaga posisi daun agar optimal menyerap cahaya. Tanpa batang, struktur tumbuhan akan rapuh dan mudah roboh.
Selain itu, batang menjadi jalur pengangkutan utama dalam tubuh tumbuhan. Melalui jaringan xilem dan floem, air, mineral, serta hasil fotosintesis didistribusikan ke seluruh bagian. Ini memungkinkan tumbuhan tumbuh dengan baik dan tetap hidup.
Tak hanya itu, batang juga kerap berfungsi sebagai tempat penyimpanan. Beberapa jenis tumbuhan menyimpan cadangan air atau makanan di dalam batang. Bahkan, batang dapat digunakan untuk perbanyakan vegetatif secara alami maupun buatan.
Pembaca yang ingin mengetahui informasi seputar Materi Ajar dapat kunjungi tautan di bawah ini.
Penulis: Nurul Azizah
Editor: Addi M Idhom
Penyelaras: Satrio Dwi Haryono
Masuk tirto.id







































