Menuju konten utama

9 Manfaat Vitamin B6 bagi Kesehatan dan Sumber Makanan Kaya B6

Apa saja manfaat vitamin B6 bagi tubuh dan kesehatan manusia? Berikut penjelasan selengkapnya.

9 Manfaat Vitamin B6 bagi Kesehatan dan Sumber Makanan Kaya B6
Ilustrasi vitamin. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Apa saja manfaat vitamin B6 bagi tubuh dan kesehatan manusia?

Tubuh manusia memerlukan asupan berbagai vitamin untuk menjaga kesehatan. Salah satunya adalah vitamin B.

Vitamin B sendiri terdiri dari beberapa jenis. Vitamin B6 salah satu jenis dari vitamin B.

Menurut Mayo Clinic, vitamin B-6 (piridoksin) bermanfaat untuk perkembangan otak. Selain itu, vitamin B6 juga penting untuk menjaga sistem saraf dan sistem kekebalan tubuh.

Manfaat Vitamin B6 bagi Kesehatan

Dilansir dari laman healthline.com, beberapa manfaat vitamin B6 untuk kesehatan sebagai berikut:

1. Memperbaiki mood dan mengurangi gejala depresi

Vitamin B6 memainkan peran penting dalam pengaturan suasana hati.

Karena vitamin ini diperlukan untuk menciptakan neurotransmiter yang mengatur emosi, termasuk serotonin, dopamin dan asam gamma-aminobutirat (GABA).

2. Meningkatkan kesehatan otak dan mengurangi risiko Alzheimer

Vitamin B6 berperan dalam meningkatkan fungsi otak dan mencegah penyakit Alzheimer.

Selain itu, vitamin B6 dapat menurunkan kadar homocysteine ​​​​dalam darah yang dapat meningkatkan risiko terkena penyakit Alzheimer.

3. Mencegah dan mengobati Anemia dengan membantu produksi hemoglobin

Vitamin B6 berperan dalam produksi hemoglobin, vitamin ini dapat membantu dalam mencegah dan mengobati anemia yang disebabkan oleh kekurangan hemoglobin.

4. Mengurangi gejala PMS

Penelitian menunjukkan bahwa vitamin B6 membantu mengurangi gejala emosi yang berkaitan dengan PMS. Hal ini karena perannya dalam menciptakan neurotransmitter yang dapat mengatur suasana hati.

5. Membantu mengurangi mual selama kehamilan

Para peneliti tidak begitu yakin mengapa vitamin B6 membantu mengatasi mual di pagi hari. Namun, mungkin karena vitamin B6 yang berperan penting dalam memastikan kehamilan yang sehat.

6. Mencegah Arteri tersumbat dan mengurangi risiko penyakit jantung

Penelitian menunjukkan bahwa orang dengan kadar vitamin B6 yang rendah, memiliki risiko hampir dua kali lipat terkena penyakit jantung daripada yang memiliki kadar vitamin B6 yang lebih tinggi.

7. Membantu mencegah kanker

Para peneliti menduga bahwa vitamin B6 mampu melawan peradangan. Dimana hal ini dapat menyebabkan kanker dan kondisi kronis lainnya.

8. Meningkatkan kesehatan mata dan mencegah penyakit mata

Penelitian menemukan hubungan kadar homosistein dalam darah yang tinggi dengan peningkatan risiko AMD.

Vitamin B6 membantu mengurangi peningkatan kadar homosistein dalam darah. Mendapatkan asupan vitamin B6 yang cukup, dapat menurunkan risiko penyakit ini.

9. Mengobati peradangan yang terkait dengan Rheumatoid Arthritis

Tingginya tingkat peradangan dalam tubuh yang diakibatkan oleh rheumatoid arthritis dapat disebabkan rendahnya kadar vitamin B6.

Makanan yang Mengandung Vitamin B6

Harvard School menjelaskan vitamin B6 dapat ditemukan dalam berbagai makanan hewani dan nabati. Makanan tersebut antara lain:

1. Hati Sapi

2. Ikan Tuna

3. Ikan Salmon

4. Sereal

5. Sayur Buncis

6. Hewan unggas

7. Beberapa sayuran dan buah-buahan, terutama sayuran yang berdaun gelap. Seperti pisang, pepaya, jeruk dan melon

Baca juga artikel terkait DIET atau tulisan lainnya dari Tifa Fauziah

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Tifa Fauziah
Penulis: Tifa Fauziah
Editor: Yulaika Ramadhani