tirto.id - Make up natural merupakan make up yang menonjolkan kecantikan wajah alami. Riasan ini pun kerap disebut dengan istilah no make up make up look. Hal ini karena wajah tampak seperti tidak memakai make up, tapi tetap terlihat cantik menawan.
Make up natural disukai oleh banyak perempuan karena bisa dipakai untuk segala acara, mulai dari kuliah, kerja, jalan-jalan, hingga acara resmi atau formal. Make up natural juga terkesan tidak terlalu berat untuk wajah sehingga cocok dikenakan sehari-hari.
Hal yang harus diperhatikan jika ingin memakai make up natural adalah kondisi kulit wajah. Lantaran ingin menonjolkan kecantikan alami, jangan pernah lewatkan skincareagar kulit tetap dalam kondisi terbaiknya.
8 Langkah Make up Natural untuk Sehari-hari
Bagi Anda yang kurang suka dengan riasan bold atau kurang percaya diri dengan warna-warna terang, make up natural bisa jadi pilihan tepat. Berikut cara mudah menciptakan make up natural seperti direkomendasikan oleh Stylecraze:
1. Skin preparation
Skin preparation atau skin prep merupakan langkah penting sebelum memulai make up. Artinya, kulit harus dipersiapkan terlebih dahulu sehingga produk make up bisa menempel dengan baik dan terlihat menyatu dengan wajah.
Skin prep meliputi:
- Cuci muka dengan facial wash.
- Pakai moisturizer untuk melembabkan kulit wajah.
- Sunscreen untuk melindungi kulit dari sinar UV. Sunscreen boleh dilewati jika Anda memakai make up di malam hari atau menggunakan foundation yang dilengkapi dengan SPF.
2. Foundation atau BB Cream
Pilih foundation atau BB cream yang cukup ringan di wajah dan sesuai dengan skin tone Anda. Gunakan tipis-tipis tanpa banyak layer agar riasan tidak terlalu tebal dan tidak terlihat cakey.
Foundation atau BB cream bisa diaplikasikan dengan beauty blender yang sedikit dibasahi agar hasilnya tampak lebih mulus. Alternatif lainnya adalah dengan memakai kuas seperti buffing brush.
3. Concealer
Pilih concealer dengan shade 1-2 tingkat lebih cerah dari foundation. Gambar bentuk V di area bawah mata dengan concealer, lalu blend perlahan hingga terlihat menyatu dengan foundation.
Selain untuk mencerahkan bagian bawah mata, gunakan concealer di area dahi, nose bridge, dagu, atau area tertentu seperti bekas luka atau jerawat.
4. Setting powder
Kunci semua base make up dengan setting powder atau bedak. Pilih bedak tabur translucent atau tanpa warna yang diaplikasikan dengan kuas. Bedak tabur tak hanya mengunci riasan, tapi juga dapat menyerap dan mengontrol minyak. Hal ini akan membuat make up tampak natural dan lebih tahan lama.
5. Blush
Gunakan cream blush warna rose tanpa efek glitter atau shimmer agar pipi tampak merona alami. Bubuhkan sedikit blush di pipi menggunakan kuas, lalu blend dengan arah menyebar agar blush tidak terpusat di satu titik saja.
6. Bronzer
Bronzer berguna untuk menambah kesan hangat pada wajah sehingga make up terlihat lebih natural. Gunakan bronzer tipis-tipis di area tulang pipi dan garis rambut.
7. Alis dan mata
Rapikan alis dengan spoolie, lalu pakai pensil alis favorit Anda. Untuk make up mata, lakukan langkah berikut:
- Pilih eyeshadow dengan warna-warna hangat dan gunakan tipis di kelopak mata.
- Pakai penjepit bulu mata agar lebih lentik.
- Gunakan maskara untuk menambah volume dan panjang bulu mata Anda. Aplikasikan satu layer saja (single coat) pada bulu mata atas maupun bawah.
- Pakai eyeliner hitam untuk mempertegas bentuk mata.
Pilih lipstik dengan warna yang mirip seperti warna bibir asli Anda. Bisa juga memakai lipstik warna
nude, peach, atau rosy mauve untuk melengkapi make up natural Anda.Penulis: Erika Erilia
Editor: Nur Hidayah Perwitasari