Menuju konten utama

Ucapan Belasungkawa BJ Habibie Wafat Puncaki Trending Topic Twitter

9 dari 10 besar trending topic worldwide Twitter terkait keyword wafatnya BJ Habibie.

Ucapan Belasungkawa BJ Habibie Wafat Puncaki Trending Topic Twitter
Presiden ketiga RI BJ Habibie dalam video yang diunggah lembaga The Habibie Center melalui youtube. (ANTARA/Rangga Pandu)

tirto.id - Trending topic worldwide Twitter pada Rabu (11/9/2019) malam didominasi oleh kata kunci terkait Bacharuddin Jusuf Habibie atau BJ Habibie khususnya ucapan belangsungkawa warganet atas wafatnya beliau.

Kabar duka ini mendapat respons luar biasa dari warga Twitter, seperti pantauan Tirto pada pukul 20.16 WIB, 9 dari 10 besar topik populer dunia di media sosial ini terkait keyword wafatnya Presiden ke-3 Indonesia itu.

Adapun kata-kata kunci tersebut antara lain Pak Habibie, #bjhabibie, #indonesiaberduka, Ibu Ainun, Allah SWT, Innalillahi, Eyang, Presiden RI, dan #RestInPeace.

Kata kunci Pak Habibie disebut lebih dari 224 ribu kali, sementara #bjhabibie tersemat di lebih dari 78 ribu twit. Keyword Eyang, sapaan BJ Habibie oleh orang-orang terdekatnya, ditwitkan lebih dari 127 ribu kali, sementara #indonesiaberduka disebut lebih dari 9.352 kali.

Warga Twitter juga mendoakan Ibu Aini, istri BJ Habibie yang telah dulu berpulang. Keyword Ibu Ainun disebut di lebih dari 36 ribu twit.

Sementara 1 keyword lainnya yaitu Mr. Crack, yang merupakan julukan BJ Habibie atas sumbangsih besar pada teknologi pesawat terbang dunia, yakni teori crack progression. Adapun kata kunci ini ditwitkan lebih dari 1.424 kali.

BJ Habibie meninggal dalam perawatan RSPAD Gatot Soebroto pada pukul 18.05 WIB. Ia sudah dirawat secara intensif di RS tersebut sejak Minggu, 8 September 2019.

Kabar meninggalnya BJ Habibie dikonfirmasi oleh putra Habibie, Thareq Kemal Habibie.

"Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Alasan kenapa meninggal adalah karena sudah menua dan memakan usia. Kemarin saya katakan bahwa gagal jantung yang mengakibatkan penurunan itu, kalau memang organ-organ itu degenerasi melemah, menjadi tidak kuat lagi, maka tadi jam 18 lebih tiga, jantungnya dengan sendiri menyerah," kata Thareq kepada reporter Tirto di RSPAD, Jalan Abdul Rahman Saleh Raya, Senen, Jakarta Pusat, Rabu (11/9) malam.

Selama masa perawatan, sejumlah tokoh sempat menjenguk Habibie, seperti Presiden Jokowi, Mantan Ketua MK Hamdan Zoelva, Plt Ketua Umum PPP Suharso Monoarfa, dan Quaraish Shihab.

Rencananya BJ Habibie akan disemayamkan di rumah duka di Blok L15/7, Jl. Patra Kuningan XIII Blok L15/7 No.5 Jakarta Selatan.

Baca juga artikel terkait BJ HABIBIE atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Agung DH