tirto.id - Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil (RK), menawarkan teknologi truk embun untuk penanganan polusi udara di Jakarta. Menurut dia, teknologi tersebut telah dipakai untuk penanganan polusi udara di Cina.
Hal ini ia nyatakan saat debat ketiga atau debat terakhir yang digelar di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Minggu (17/11/2024). Menurut RK, truk embun bakal menyerap partikel polusi udara sehingga persoalan akan hal tersebut bakal tertangani.
"Kami akan menggunakan teknologi truk embun, seperti yang diterapkan di kota-kota di Cina. Setiap pagi, truk ini akan menyemprotkan air untuk menyerap partikel polusi di udara," sebut RK.
Selain itu, RK juga berjanji menggunakan teknologi pemantau polusi udara. Teknologi itu dapat memetakan daerah di Jakarta yang sedang dilanda polusi.
Program terakhir soal penanganan polusi, politisi Golkar itu menawarkan penanaman pohon. Katanya, insentif RW bakal dipergunakan sebagian besar untuk penghijauan.
"Terakhir, kami akan menggalakkan penanaman pohon bersama-sama. Program ini dijalankan dengan pendekatan DKI: Desentralisasi, Kolaborasi, dan Inovasi," sebut RK.
"Kami juga akan memberikan insentif finansial kepada warga yang menanam pohon melalui sistem carbon trading. Dengan inovasi ini, ruang hijau meningkat, polusi berkurang, dan warga mendapatkan keuntungan finansial," lanjut dia.
Penulis: Muhammad Naufal
Editor: Anggun P Situmorang