tirto.id - Ketua DPR RI Puan Maharani memuji Presiden RI, Prabowo Subianto dalam forum Konferensi Tingkat Tinggi Perserikatan Bangsa-Bangsa (KTT PBB) yang menyinggung soal solusi dua negara untuk Palestina. Menurutnya, pidato Presiden Prabowo yang mendapatkan urutan ketiga dalam forum internasional itu memberikan kebanggaan bagi Indonesia.
“Alhamdulillah bahwa Pak Presiden Prabowo sudah memberikan pidatonya di sidang PBB, yang alhamdulillah mendapatkan urutan ketiga di sidang PBB,” kata Puan di Gedung DPR RI, Jakarta, Selasa (23/9/2025).
“Pengalaman saya waktu menjadi eksekutif mendapatkan urutan nomor awal itu suatu kehormatan bagi Indonesia. Dan dalam pidatonya, tentu saja kami DPR merasa bangga bahwa Presiden Prabowo mewakili Indonesia,” tambahnya.
Diketahui, Presiden Prabowo Subianto telah menyampaikan pidato sambutan dalam forum KTT PBB soal solusi dua negara untuk Palestina dan Israel. Forum tersebut disiarkan langsung oleh kanal YouTube United Nations, Selasa (23/9).
Puan juga menekankan Indonesia tetap menyatakan posisinya sebagai negara yang bebas aktif dan tetap akan terus mendukung kemerdekaan Palestina. Di tengah situasi global terkini, lanjutnya, Prabowo mewakili Indonesia dengan terus menyuarakan isu kemanusiaan di Gaza.
“Jadi ya, sebagai rakyat Indonesia, itu suatu momen itu bagi kita untuk bisa menyuarakan suara Indonesia global dan internasional,” ucap Puan.
Sidang PBB ini dipimpin (co-chairs) oleh Presiden Prancis Emmanuel Macron dan Menteri Luar Negeri Arab Saudi Pangeran Faisal bin Farhan Al Saud.
Forum ini dibuka oleh pimpinan sidang yakni Emmanuel Macron, Pangeran Faisal, Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres, Presiden Majelis Umum PBB Annalena Baerbock, dan sambutan secara virtual dari Presiden Palestina Mahmoud Abbas.
Presiden Prabowo berbicara usai Raja Yordania Abdullah II bin Al Hussein, Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan, Presiden Brasil Luis Ignacio Lula Da Silva, dan Presiden Portugal Marcel Rebelo de Sousa.
Pada forum bergengsi tersebut, Prabowo berbicara soal dukungan Indonesia terhadap solusi dua negara untuk mengakhiri konflik Israel dan Palestina. Prabowo juga menyerukan pengakhiran kekerasan di Palestina. Dalam bahasa inggris, Prabowo juga mengecam kekerasan terhadap warga sipil.
Penulis: Nabila Ramadhanty
Editor: Fransiskus Adryanto Pratama
Masuk tirto.id


































