Menuju konten utama

Perang Rusia-Ukraina: PM Polandia Ancam Belarus Soal Nuklir

Rangkuman berita perang Rusia-Ukraina hari ini, Rabu, 29 Maret 2023. 

Perang Rusia-Ukraina: PM Polandia Ancam Belarus Soal Nuklir
Dalam foto yang dirilis oleh Kantor Pers Kepresidenan Ukraina ini, asap mengepul setelah roket Rusia menghantam gedung bertingkat yang menyebabkan banyak orang tertimbun puing-puing di Dnipro, Ukraina, Sabtu, 14 Januari 2023. (Kantor Pers Kepresidenan Ukraina via AP)

tirto.id - Perang Rusia dan Ukraina masih berlangsung sampai hari ini, Rabu, 28 Maret 2023 atau sudah memasuki hari ke-399 invasi. Lantas, bagaimana situasi terkininya?

Presiden Rusia Vladimir Putin telah memindahkan senjata nuklir ke Belarus. Bersedianya Belarus dijadikan sebagai lokasi penyimpanan senjata nuklir taktis Rusia, karena agresi NATO mengancam keamanan nasionalnya.

Langkah tersebut membuat Perdana Menteri Polandia Mateusz Morawiecki mengancam Belarus. Seperti diberikan Aljazeera, Belarus harus menghadapi sanksi lebih lanjut karena mengizinkan Rusia menempatkan senjata nuklir di wilayahnya.

Sementara itu, bantuan senjata untuk Ukraina terus berdatangan. Jerman telah mengirimkan 18 tank tempur Leopard 2. Begitu pula dengan Inggris, bantuan Tank tempur Challenger 2 sudah tiba di Ukraina.

Dilansir dari The Guardian, Menteri Pertahanan Ukraina Oleksii Reznikov menjelaskan bantuan Tank tempur untuk Ukraina yang dijanjikan sejak Januari, sudah tiba sekitar 14 tank.

Selain Jerman dan Inggris, negara-negara Uni Eropa juga akan memberikan bantuan senjata kepada Ukraina. Bantuan tersebut sebagai bentuk keseriusan negara Uni Eropa melawan Rusia yang telah melakukan invasi di Ukraina.

Presiden Ukraina Volodymyr Zelesnkyy telah mengunjungi wilayah Sumy di Ukraina utara untuk melihat daerah-daerah yang bertempur di garis. Adapun wilayah yang dikunjungi adalah Okhtyrka, Trostianets, Donetsk, Kherson dan Zaporizhzhia.

Perang Rusia-Ukraina Hari ke 399

Kepala Pengawas Nuklir PBB Rafael Grossimen menjelaskan, bahwa situasi Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir di Zaporizhzhia yang diduduki Rusia sangat berbahaya. Pasalnya, terjadi peningkatan aktivitas militer di wilayah tersebut.

Sehingga Rafael Grossimen memberikan tawaran untuk berorganisasi dan menjadi pihak penengah dalam sebuah kesepakatan. Tujuannya untuk melindungi PLTN.

Di lain sisi, pertempuran sengit terus berlangsung di Kota Avdiivka. Pasukan Rusia sedang membombardir kota tersebut. Pasukan Ukraina mengatakan, bahwa kota Avdiivka akan dijadikan Bakhmut kedua, yang dikepung pasukan Rusia.

Sementara itu, pemimpin separatis yang didukung Rusia, Denis Pushilin menjelaskan, bahwa pasukan Rusia bergerak maju di kota Bakhmut. Pasukan Rusia hampir menguasai sepenuhnya kota tersebut.

Pihak berwenang Ukraina mengatakan, pertahanan udara menembak jatuh pesawat tak berawak Rusia di dekat Kyiv dan puing-puing yang jatuh membuat beberapa gedung terbakar. Namun tidak ada korban jiwa yang dilaporkan.

Dalam laporan The Guardian disebutkan, pasukan Ukraina menewaskan dua warga sipil ketika mereka menembaki sebuah gedung apartemen di kota Donetsk yang dikuasai Rusia.

Sementara itu, pasukan Rusia telah menembak jatuh sebuah bom pintar yang dipandu GLSDB yang dipasok AS yang ditembakkan oleh pasukan Ukraina.

Baca juga artikel terkait AKTUAL DAN TREN atau tulisan lainnya dari Sulthoni

tirto.id - Politik
Kontributor: Sulthoni
Penulis: Sulthoni
Editor: Alexander Haryanto