Menuju konten utama

Oppo Kenalkan Lensa Tele untuk Smartphone

Oppo membuat perubahan lensa kamera yang mampu meningkatkan kualitas zooming secara signifikan.

Oppo Kenalkan Lensa Tele untuk Smartphone
OPPO Reno6 Series 5G. foto/PT World Innovative Telecommunication

tirto.id - Oppo, perusahaan teknologi asal Tiongkok, baru-baru ini memperkenalkan teknologi kamera baru untuk smartphone buatannya. Hal tersebut diungkapkan Imaging Director Oppo, Simon Liu, dalam presentasinya melalui YouTube.

Sejak awal mula berproduksi, Oppo memang menjadi salah satu produsen gawai yang berfokus pada pengembangan kamera gawai, selain pada sistem operasinya.

Dalam presentasi teknologi terbarunya, Simon Liu mengumumkan beberapa terobosan dalam teknologi kamera gawai, yang disebut-sebut akan menambah kemampuan kamera smartphone keluaran Oppo nantinya.

Salah-satu terobosan Oppo kali ini adalah perubahan lensa kamera yang mampu meningkatkan kualitas zooming secara signifikan. Dengan teknologi terbaru ini, kualitas zooming kamera gawai disebut akan setara kualitas kamera profesional.

Lensa Tele 85-200mm

Terobosan teknologi yang menarik banyak pihak adalah lensa tele terbaru untuk gawai keluaran Oppo. Dengan tele buatan Oppo ini, lensa kamera gawai mampu melakukan zooming dengan lebih baik.

Teknologi kamera gawai yang beredar sekarang biasanya menggunakan sensor lensa yang berbeda ketika melakukan zooming pada objek yang jauh. Ketika melakukan zooming sensor lensa akan beralih dari satu sensor lensa ke sensor lensa yang lain.

Hal tersebut seringkali membuat transisi yang tiba-tiba dan terkesan kasar saat memotret dengan mode zoom. Transisi yang kasar ini dapat mengaburkan keseimbangan warna di foto hasil memotret.

Teknologi lensa tele Oppo hadir untuk mengatasi masalah tersebut. Dengan teknologi sistem zoom 85-200mm ini, kamera gawai hanya memerlukan satu sensor saja sehingga menghilangkan transisi kasar di atas.

Dengan teknologi ini pula, kamera gawai dapat melakukan rentang zoom yang lebih lebar dan menghasilkan kualitas zooming yang lebih presisi dan akurat.

Teknologi lensa terbaru dari Oppo terbuat dari perpaduan bahan dasar plastik dan kaca yang akan membuat kamera mampu menangkap cahaya dengan lebih optimal. Dengan lensa ini, Oppo akan menjadi produsen gawai pertama yang menggunakan teknologi lensa berbahan plastik dan kaca ini.

Lensa ini, rencananya, akan dipadukan dengan teknologi tunnel magnetoresistance sensor (TMR sensor) yang memungkinkan lensa kamera bergerak dengan lebih stabil dan presisi.

Dilansir dari The Verge, teknologi kamera tele ini menarik dinanti karena biasanya kamera dengan spesifikasi seperti ini memiliki ukuran yang besar. Menarik untuk melihat bagaimana Oppo akan menyematkan kamera ini dalam gawai.

Hingga saat ini Oppo belum merilis kapan teknologi ini akan mulai dipasarkan. Tipe-tipe gawai apa saja yang akan dipasangi teknologi lamera tele ini juga belum dapat dipastikan.

Baca juga artikel terkait OPPO atau tulisan lainnya dari Rizal Amril Yahya

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Rizal Amril Yahya
Penulis: Rizal Amril Yahya
Editor: Alexander Haryanto