Menuju konten utama
Reshuffle Kabinet 2020

Mendag Lutfi akan Fokus soal Ekspor dan Arus Barang Selama Pandemi

Mendag Lutfi berkata barang Indonesia harus bisa diekspor dan berkompetisi di dunia global agar ekonomi nasional membaik.

Mendag Lutfi akan Fokus soal Ekspor dan Arus Barang Selama Pandemi
Presiden Joko Widodo (keempat kiri) didampingi Wakil Presiden Ma’ruf Amin (keempat kanan) berfoto dengan (kiri ke kanan) Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Menteri Sosial Tri Rismaharini, Menteri Perdagangan M Lutfi, Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono dan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahudin Uno seusai upacara pelantikan menteri Kabinet Indonesia Maju di Istana Negara Jakarta, Rabu (23/12/2020). ANTARA FOTO/HO/Setpres-Agus Suparto/wpa/hp.

tirto.id - Menteri Perdagangan M. Lutfi menargetkan barang Indonesia bisa diekspor dan kompetitif di masa pandemi COVID-19. Hal tersebut dalam rangka menghadapi pandemi yang berdampak pada kesehatan dan ekonomi banyak negara.

"Saya ingin memastikan bahwa barang Indonesia mempunyai kesempatan untuk berkompetisi yang baik di era dunia dan memastikan barang Indonesia bisa diekspor dan kompetitif di pasar dunia," kata Lutfi usai dilantik di Istana Negara, Jakarta Pusat, Rabu (23/12/2020).

Lutfi mengatakan, barang Indonesia harus bisa diekspor dan berkompetisi di dunia global agar ekonomi nasional membaik. Perbaikan ekonomi juga diharapkan bisa menjadi daya ungkit pertumbuhan ekonomi Indonesia menjadi lebih sehat.

Selain itu, Lutfi mengaku akan berfokus pada arus barang. Ia menilai arus barang menjadi masalah penting dalam pemulihan ekonomi Indonesia.

"Saya juga ingin memastikan bahwa arus barang berjalan dengan baik dan ini adalah bagian untuk kepercayaan kepada masyarakat untuk segera memulihkan daya beli dan ini merupakan agenda utama yang saya laksanakan pada waktu yang singkat ini," kata Lutfi.

Jokowi resmi melantik 6 menteri baru di Istana Negara, Jakarta, Rabu (23/12/2020). Selain 6 menteri, Jokowi juga melantik 5 wakil menteri di sejumlah kementerian. Berikut daftar pejabat serta jabatan para pejabat yang dilantik.

6 Menteri:

1. Yaqut Cholil Qoumas (Menteri Agama)

2. Budi Gunadi Sadikin (Menteri Kesehatan)

3. Tri Rismaharini (Menteri Sosial)

4. M. Lutfi (Menteri Perdagangan)

5. Wahyu Sakti Trenggono (Menteri Kelautan dan Perikanan)

6. Sandiaga Salahuddin Uno (Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dan Kepala Badan Ekonomi Kreatif).

5 Wakil Menteri:

1. Letjen M. Herindra (Wakil Menteri Pertahanan)

2. Edward Komar Syarief Hiariez sebagai Wakil Menteri Hukum dan HAM

3. Dante Saksono Harbuwono sebagai Wakil Menteri Kesehatan

4. Harfiq Haznul Qolbi sebagai Wakil Menteri Pertanian

5. Pahala Mansury sebagai Wakil Menteri BUMN 1.

Baca juga artikel terkait RESHUFFLE KABINET JOKOWI atau tulisan lainnya dari Andrian Pratama Taher

tirto.id - Ekonomi
Reporter: Andrian Pratama Taher
Penulis: Andrian Pratama Taher
Editor: Abdul Aziz