Menuju konten utama

Link Pengumuman SNBT 2025 UM Malang dan Cara Ceknya

Link pengumuman SNBT 2025 UM Malang. Simak cara ceknya dan daftar jalur Seleksi Mandiri UM Malang 2025.

Link Pengumuman SNBT 2025 UM Malang dan Cara Ceknya
Universitas Negeri Malang. ANTARA/HO-Kemahasiswaan Universitas Negeri Malang

tirto.id - Pengumuman hasil Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK SNBT) 2025 sesuai jadwal akan dilaksanakan secara serentak pada Rabu, 28 Mei 2025, mulai pukul 15.00 WIB.

Agenda pengumuman hasil UTBK SNBT 2025 berlaku untuk seluruh PTN, termasuk Universitas Negeri Malang (UM Malang). Seluruh calon mahasiswa yang telah mengikuti UTBK SNBT 2025 dapat mengakses hasil seleksi sesuai jadwal yang telah ditetapkan.

Pengumuman serentak bertujuan untuk memberikan kepastian dan keadilan bagi seluruh peserta UTBK SNBT 2025. Calon mahasiswa dapat mempersiapkan diri guna mengakses hasil pengumuman.

Informasi detail hasil seleksi diumumkan melalui laman resmi SNPMB dan link mirror masing-masing PTN. Peserta disarankan merujuk pada sumber informasi resmi guna menghindari informasi yang tidak valid.

Cara Cek Nomor Peserta SNBT 2025 untuk Lihat Pengumuman

Calon mahasiswa yang dinyatakan lolos UTBK SNBT 2025 dapat mengikuti langkah selanjutnya, yaitu proses daftar ulang yang diumumkan masing-masing PTN, termasuk UM Malang.

Jadwal dan persyaratan daftar ulang akan bervariasi antar universitas, sehingga peserta yang diterima dapat segera mencari informasi detail melalui laman resmi PTN tujuan.

Sementara itu, bagi peserta yang belum berhasil lolos, masih terdapat jalur seleksi lain yang dapat diikuti, seperti jalur mandiri yang diselenggarakan oleh masing-masing PTN.

Berikut adalah cara cek Nomor Peserta SNBT 2025 untuk melihat pengumuman:

1. Kartu Peserta UTBK SNBT 2025

Cara paling utama untuk menemukan Nomor Peserta adalah melalui Kartu Peserta UTBK SNBT 2025. Kartu dicetak setelah menyelesaikan proses pendaftaran.

Kartu Peserta UTBK SNBT 2025 berisi informasi penting, seperti Nomor Peserta, Nama, Tanggal Lahir, Sesi Ujian, Lokasi Ujian, dan foto.

2. Email Konfirmasi Pendaftaran

Setelah menyelesaikan pendaftaran UTBK SNBT 2025, sistem biasanya akan mengirimkan email konfirmasi pendaftaran ke alamat email yang didaftarkan.

Email ini seringkali mencantumkan Nomor Peserta sebagai salah satu informasi penting. Cek kembali kotak masuk, folder spam, atau folder arsip email dengan kata kunci seperti "UTBK SNBT", "Konfirmasi Pendaftaran SNBT", atau "SNPMB".

3. Akun SNPMB

Peserta dapat mencoba login kembali ke akun SNPMB melalui portal resmi. Setelah berhasil login, kemungkinan akan ada informasi mengenai detail pendaftaran, termasuk Nomor Peserta UTBK SNBT 2025. Cari menu atau bagian yang berkaitan dengan riwayat pendaftaran atau informasi peserta.

Link dan Cara Cek Pengumuman Hasil UTBK SNBT UM Malang 2025

Bagaimana cara mengecek pengumuman hasil UTBK SNBT UM Malang 2025? Berikut ini panduannya:

1. Akses laman pengumuman SNBT 2025 https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/utbk-snbt/pengumuman-snbt

2. Masukkan nomor pendaftaran atau nomor peserta SNBT 2025;

3. Selanjutnya masukkan tanggal lahir peserta;

4. Setelah itu, klik “Lihat Hasil”;

5. Apabila sudah, maka hasil SNBT akan muncul.

Informasi yang muncul dalam pengumuman mencakup pernyataan lulus atau tidaknya dalam seleksi UTBK SNBT. Tentunya ada perbedaaan isi pengumuman bagi peserta yang lulus dan tidak lulus.

Pertama, pemberitahuan bagi peserta yang lulus berupa:

“Selamat! Anda dinyatakan lulus seleksi UTBK-SNBT 2025 di [nama PTN] program studi [nama prodi].”

Kedua, bagi peserta yang tidak lulus dalam seleksi SNBT 2025, maka tampilan informasi yang muncul berupa:

“Mohon maaf, peserta atas nama [nama peserta] dengan nomor peserta [nomor peserta] dinyatakan tidak diterima pada UTBK-SNBT 2025. Jangan putus asa dan tetap semangat.”

Pelaksanaan UTBK SNBT 2025 di UNDIP Semarang

Ilustrasi SNBT. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar/nz

Jalur Seleksi Mandiri UM Malang 2025

Peserta yang tidak lulus dapat mencoba berbagai kesempatan jalur mandiri yang diadakan oleh masing-masing universitas. Setiap universitas memiliki ketentuan dan cara berbeda dalam proses Seleksi Mandiri.

Dalam rangka penerimaan calon mahasiswa baru, UM Malang membuka pendaftaran mahasiswa baru seleksi mandiri (SM) untuk program Sarjana Terapan (D4) dan Sarjana (S1).

Berikut daftar jalur seleksi mandiri UM Malang 2025:

1. SM Prestasi

Seleksi Mandiri Jalur Prestasi merupakan seleksi mahasiswa baru yang bertujuan untuk memperoleh calon mahasiswa yang memiliki prestasi unggul.

Jalur prestasi ini diperuntukkan bagi siswa yang memiliki prestasi salah satu dari dua kategori berikut:

a) kejuaraan pada bidang penalaran, olahraga, keagamaan, dan seni; dan/atau

b) kemampuan Bahasa Inggris.

2. SM Skor UTBK-SNBT

Seleksi Mandiri Jalur Skor UTBK merupakan seleksi mahasiswa baru yang bertujuan untuk memperoleh calon mahasiswa yang memiliki prestasi akademik unggul berdasarkan skor UTBK SNBT.

3. SM Tes Mandiri Berbasis Komputer (TMBK)

Seleksi Mandiri Jalur Tes Masuk Berbasis Komputer (TMBK) adalah seleksi yang dilakukan berdasarkan skor tes ujian tulis berbasis komputer yang diselenggarakan oleh UM.

Pelaksanaan TMBK UM dilakukan pada beberapa lokasi sehingga pendaftar dapat memilih lokasi Tes yg terdekat dengan domisili peserta. lokasi TMBK sebagai berikut:

  • Medan: SMAN 1 Medan
  • Jakarta: SMAN 71 Jakarta :
  • Yogyakarta: SMKN 7 Yogyakarta:
  • Balikpapan: SMAN 1 Balikpapan
  • Lombok: SMAN 1 Mataram
  • Universitas Negeri Malang (UM)
Pendaftaran TMBK yang berlokasi di sekolah-sekolah di atas dibuka mulai 8 April hingga 8 Juni 2025 sedangkan pendaftaran TMBK yang berlokasi di UM Malang mulai 8 April – 12 Juni 2025.

Kemudian untuk pelaksanaan TMBK di sekolah-sekolah adalah 12-13 Juni 2025, sedangkan pelaksanaan TMBK di UM Malang adalah 17-18 Juni 2025.

4. SM Leadership

Seleksi mandiri jalur leadership diperuntukkan bagi lulusan lulusan SMA/MA/SMK terakreditasi tiga tahun terakhir, dan pernah menjadi ketua/wakil ketua organisasi sekolah, yaitu OSIS, Majelis Perwakilan Kelas (MPK), Pramuka dan Palang Merah Remaja (PMR).

5. SM Kemitraan Masyarakat Umum Skema Program Outbound Student Mobility

Seleksi Mandiri Jalur Kemitraan untuk Masyarakat Umum berupa:

  • Skema Outbound International Student Mobility, yaitu berupa keikutsertaan pada program outbound international student mobility.
  • Seleksi Jalur Kemitraan ini mempersyaratkan kesanggupan orangtua/wali calon mahasiswa untuk mendukung pembiayaan Program Outbound International Student Mobility sebesar Rp25.000.000,00 (dua puluh lima juta rupiah).
6. SM Kemitraan Masyarakat Umum Skema Mitra Asuh

Seleksi Mandiri Jalur Kemitraan mensyaratkan adanya jaminan pembiayaan studi calon mahasiswa. Kemitraan untuk masyarakat umum terbuka bagi siapa saja yang ingin menjamin pembiayaan calon mahasiswa, dengan ketentuan sebagai berikut:

  • Skema Mitra Asuh ini merupakan kerja sama dengan masyarakat umum (orang tua calon mahasiswa), yaitu berupa penjaminan pembiayaan kepada 1 (satu) orang calon mahasiswa kurang mampu secara ekonomi namun memiliki prestasi akademik yang baik untuk diterima di Universitas Negeri Malang.
  • Seleksi Jalur Kemitraan untuk masyarakat umum skema mitra asuh ini mempersyaratkan kesanggupan orangtua/wali calon mahasiswa untuk menjadi mitra asuh bagi 1 (satu) orang calon mahasiswa lainnya (selain anak kandung yang didaftarkan).
7. Seleksi Mandiri Jalur Kemitraan Institusi

Seleksi Mandiri Jalur Kemitraan Institusi adalah seleksi mahasiswa baru melalui kerja sama dengan institusi pemerintah, perusahaan, atau lembaga/yayasan, yaitu jaminan pembiayaan pendidikan untuk calon mahasiswa yang diusulkan mitra berdasarkan MoU (memorandum of understanding) dengan UM.

8. SM Kelas Internasional

Program ini menawarkan pengalaman belajar global dengan kurikulum internasional, komunikasi bahasa internasional, kolaborasi universitas mitra, dan kesempatan untuk belajar di luar negeri.

Baca juga artikel terkait SNBT 2025 atau tulisan lainnya dari Irwan Syambudi

tirto.id - Edusains
Kontributor: Irwan Syambudi
Penulis: Irwan Syambudi
Editor: Beni Jo