tirto.id - Beberapa waktu terakhir cuaca panas yang tidak biasa melanda hampir seluruh wilayah di Indonesia dan Asia.
Sehingga mungkin banyak orang yang bertanya kenapa cuaca terasa sangat panas dibanding sebelumnya.
Sebagian orang juga mungkin memperhatikan suhu yang meningkat melalui informasi cuaca terkini yang dirilis oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG). Lantas, apa yang menjadi penyebab cuaca panas akhir-akhir ini?
Penyebab Suhu Panas Meningkat Saat Ini
BMKG menjelaskan dalam siaran persnya terkait “Perekembangan Gelombang Panas Asia 2023” bahwa fenomena peningkatan suhu panas yang terjadi di sebagian besar wilayah di Indonesia lantaran adanya gerak semu matahari dan merupakan suatu siklus yang biasa serta terjadi setiap tahun. Hal ini mengakibatkan potensi suhu udara panas dapat berulang pada periode yang sama setiap tahunnya.
Sehingga, kondisi peningkatan suhu panas yang terjadi di Indonesia berlainan dengan gelombang panas yang melanda beberapa negara di Asia lainnya seperti di Bangladesh, Myanmar, India, Cina, Thailand dan Laos.
BMKG memaparkan, gelombang panas umumnya terjadi pada wilayah yang terletak pada lintang menengah hingga lintang tinggi, di belahan bumi bagian utara maupun selatan pada wilayah geografis yang memiliki atau berdekatan dengan massa daratan dengan luasan yang besar, atau wilayah kontinental atau sub-kontinental.
Sementara Indonesia terletak di wilayah ekuator atau garis khatulistiwa, dengan kondisi geografis kepulauan yang dikelilingi perairan yang luas, sehingga kemungkinan Indonesia terdampak gelombang panas seperti beberapa negara tersebut cukup kecil.
Meski begitu, koordinator Bidang Observasi dan Informasi Stasiun Meteorologi Sam Ratulangi Manado, Ben Molle mengatakan pada Antara News bahwa masyarakat diimbau untuk tetap mengatisipasi kondisi cuaca terkini melalui informasi cuaca terkini yang disediakan oleh BMKG selama 24 jam.
Cara Cek Info Cuaca BMKG Terkini
Masyarakat dapat melakukan cek info cuaca BMKG terkini melalui dua cara yaitu dengan mengakses laman resmi bmkg.go.id atau dengan men-download aplikasi “Info BMKG” pada ponsel pintar, berikut caranya:
1. Cara cek info cuaca melalui laman BMKG
- Buka laman https://www.bmkg.go.id/;
- Pada bagian atas laman pilih Cuaca lalu klik bagian Prakiraan Cuaca Indonesia;
- Setelah itu akan muncul prakiraan cuaca di berbagai wilayah di Indonesia, seperti Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Surabaya hingga Jayapura;
- Guna mengetahui lebih detail tentang prakiraan cuaca besok pagi di beberapa wilayah lainnya pilihlah Provinsi Lainnya di bagian bawah laman https://www.bmkg.go.id/.
- Download aplikasi “Info BMKG” melalui App Store untuk pengguna iOS dan melalui Google Play Store untuk pengguna Android;
- Buka aplikasi;
- Pilih kecamatan yang akan dicek informasi cuacanya;
- Cuaca terkini akan otomatis tertera di layar ponsel Anda. Selain mengenai cuaca, pengguna juga bisa mengakses informasi gempa bumi dan kualitas udara.
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Nur Hidayah Perwitasari