Menuju konten utama

Jadwal SKD CPNS ESDM 2019 dan Lokasi Tes CAT Januari-Februari 2020

Jadwal ujian SKD CPNS 2019 untuk pelamar formasi di Kementerian ESDM telah diumumkan. Lokasi SKD CPNS yang ditentukan oleh Kementerian ESDM tersebar di 10 provinsi.  

Jadwal SKD CPNS ESDM 2019 dan Lokasi Tes CAT Januari-Februari 2020
Sejumlah peserta mengikuti simulasi tes SKD CPNS berbasis Computer Assisted Test (CAT) di Denpasar, Bali, Minggu (22/12/2019). ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/wsj.

tirto.id - Jadwal SKD CPNS 2019 dan lokasi pelaksanaan ujian berbasis Computer Assisted Test (CAT) yang harus diikuti oleh pelamar formasi di Kementerian ESDM telah diumumkan pada Selasa (21/1/2020).

SKD atau Seleksi Kompetensi Dasar adalah ujian berbasis CAT yang menjadi tahapan seleksi selanjutnya bagi pelamar CPNS 2019. Para peserta SKD merupakan pelamar CPNS 2019 yang sudah dinyatakan lulus seleksi administrasi atau berstatus Memenuhi Syarat (MS).

Kementerian ESDM mengumumkan jadwal dan lokasi pelaksanaan SKD CPNS 2019 melalui Surat Pengumuman Nomor: 3.Pm/72/SJN.P/2020. Isi pengumuman tersebut juga menginformasikan daftar nama pelamar yang berhak mengikuti SKD CPNS ESDM pada tahun ini.

Selain itu, melalui surat pengumuman yang sama, Kementerian ESDM melampirkan data nilai para pelamar CPNS di instansi itu yang termasuk dalam kategori P1/TL.

Aturan Tata Tertib SKD CPNS ESDM 2019

Kementerian ESDM memberlakukan sejumlah ketentuan bagi para peserta ujian SKD CPNS di instansi pusat tersebut. Ketentuan tersebut berkaitan dengan syarat mengikuti ujian SKD hingga tata tertib peserta saat menjalani tes CAT.

Pertama, peserta SKD CPNS ESDM 2019 diharuskan melakukan login di laman sscn.bkn.go.id untuk mencetak Kartu Peserta Ujian.

Kedua, Kartu Peserta Ujian tersebut harus dilegalisir Panitia Seleksi saat registrasi sebelum pelaksanaan SKD di masing-masing lokasi ujian yang telah ditentukan.

Ketiga, pada saat mengikuti SKD CPNS ESDM 2019, peserta wajib membawa Kartu Peserta Ujian dan KTP atau Surat Keterangan Perekaman Kependudukan (Suket). Apabila KTP atau Suket hilang, peserta harus menunjukkan surat keterangan kehilangan dari polisi sekaligus membawa Kartu Keluarga yang mencantumkan NIK sesuai data di SSCN dan ijazah asli.

Keempat, saat mengikuti ujian SKD, peserta wajib memakai kemeja putih tanpa corak (rapi), celana panjang hitam (bukan jeans) dan sepatu (bukan sandal atau sepatu sandal). Bagi peserta yang menggunakan jilbab harus memakai jilbab berwarna hitam polos.

Kelima, peserta yang tak hadir atau tidak mampu mengikuti SKD dengan alasan apa pun, pada waktu dan tempat yang ditetapkan, akan dinyatakan gugur.

Keenam, peserta SKD CPNS ESDM wajib hadir 30 menit sebelum pelaksanaan ujian.

Ketujuh, khusus untuk peserta yang melamar pada jabatan Pengamat Gunung Api, Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) akan dilaksanakan sehari setelah SKD. Pada saat pelaksanaan SKB peserta diwajibkan menggunakan kaos, celana training dan sepatu kets

Kedelapan, jadwal pelaksanaan SKB untuk peserta pelamar formasi jabatan lainnya diumumkan di lain waktu.

Kesembilan, peserta SKD dan para pengantarnya tidak diperkenankan memarkir kendaraan roda empat dan roda dua di dalam lingkungan tempat pelaksanaan ujian.

Kesepuluh, peserta diimbau tidak mempercayai pihak-pihak yang menjanjikan kelulusan dengan motif apa pun, karena hal itu adalah tindakan penipuan dan di luar tanggung jawab panitia.

Kesebelas, keputusan panitia seleksi bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat. Keduabelas, kelalaian peserta dalam membaca dan memahami pengumuman menjadi tanggung jawab mereka sendiri.

Jadwal dan Lokasi SKD CPNS ESDM 2019

Kementerian ESDM mengumumkan jadwal dan lokasi SKD CPNS 2019 yang harus diikuti pelamar formasi di instansi tersebut disertai data nomor dan nama peserta.

Sementara waktu pelaksanaan SKD CPNS ESDM 2019 berlangsung pada sejak tanggal 31 Januari sampai 26 Februari 2020, dengan detail jadwal yang berbeda-beda di setiap lokasi.

Jumlah peserta SKD CPNS ESDM di setiap lokasi pun berbeda-beda. Ada yang hanya 3 orang, ratusan hingga lebih dari 1000 peserta.

Adapun rincian jadwal SKD CPNS ESDM dan daftar lokasi pelaksanaannya adalah sebagai berikut:

1. Ambon (Maluku)

Lokasi: UPT BKN Ambon

Alamat: Jalan A. I. S. Nasution No: 8, Karang Panjang, Kel. Amantelu, Sirimau, Ambon

Waktu: 31 Januari 2020 (Pukul 13.00-15.30)

Peserta: 3 orang

2. Palembang (Sumatera Selatan)

Lokasi: Kanreg VII BKN Palembang

Alamat: Jl. Gubernur H.A. Bastari, Seberang Ulu I, Jakabaring, Palembang

Waktu: 1 Februari 2020 (pukul 07.00-09.30)

Peserta: 92 orang

3. Denpasar (Bali)

Lokasi: Kanreg X BKN Denpasar

Alamat: Jl. By Pass I Gusti Ngurah Rai No. 646 Suwung, Denpasar, Bali

Waktu: 6 Februari 2020 (pukul 07.30-09.30)

Peserta: 42 orang

4. Makassar (Sulsel)

Lokasi: Kanreg IV BKN Makassar

Alamat: Jl. Pacerakang No.3 Daya Kec. Bringkanaya, Makasar

Waktu: 7 Februari 2020 (pukul 15.00-17.30)

Peserta: 84 orang

5. Banjarmasin (Kalimantan Selatan)

Lokasi: Kanreg VIII BKN Banjarmasin

Alamat: Jl. Bhayangkara No. 1 Sungai Besar, Banjar Baru

Waktu: 10 Februari 2020 (pukul 09.00-11.30 / 11.30-14.00)

Peserta: 75 orang (setiap jadwal sesuai nomor dan nama peserta)

6. Jakarta

Lokasi: BKN Pusat

Alamat: Jl. Mayjend. Sutoyo No. 12, Cililitan, Jakarta Timur

Waktu: 12 Februari 2020 (pukul 11.30-14.00 / 13.30-16.00 / 15.30-18.00) atau 3 Februari 2020 (07.00-09.30)

Peserta: 1737 orang (setiap jadwal sesuai nomor dan nama peserta)

7. Padang (Sumatera Barat)

Lokasi: UPT BKN Padang

Alamat: Jl. Rimbo Kaluang No 52, Rimbo Kaluang, Padang

Waktu: 15 Februari 2020 (pukul 11.30-14.00 / 13.30 - 16.00 / 15.30 - 18.00)

Peserta: 118 orang (setiap jadwal sesuai nomor dan nama peserta)

8. Bandung (Jawa Barat)

Lokasi: Kanreg III BKN Bandung

Alamat: Jl. Surapati No. 10 Bandung

Waktu: 19 Februari 2020 (pukul 07.00-09.30 / 11.30-14.00 / 13.30-16.00)

Peserta: 337 orang (setiap jadwal sesuai nomor dan nama peserta)

9. Surabaya (Jawa Timur)

Lokasi: Kanreg II BKN Surabaya

Alamat: Jl. Letjen S. Parman 6, Surabaya

Waktu: 20 Februari 2020 (pukul 15.30-18.00 / 07.00-09.30 / 09.00-11.30 / 13.00-15.30)

Peserta: 337 peserta (setiap jadwal sesuai nomor dan nama peserta)

10. Kupang (NTT)

Lokasi: Kupang

Alamat: Kupang

Waktu: 26 Februari 2020 (09.00-11.30)

Peserta: 20 orang

Informasi lebih lengkap tentang jadwal dan lokasi SKD CPNS ESDM, beserta nama peserta ujian, bisa diakses melalui dokumen PDF di link ini atau melalui link ini.

Baca juga artikel terkait CPNS 2019 atau tulisan lainnya dari Addi M Idhom

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Addi M Idhom
Editor: Agung DH