Menuju konten utama

Jadwal Baru Olimpiade Bikin Kejuaraan Dunia Atletik 2021 Ditunda

Kejuaraan Dunia Atletik (World Athletics Championships) ditunda agar tidak berbenturan dengan jadwal baru Olimpiade 2020 yang akan digelar pada 2021.

Jadwal Baru Olimpiade Bikin Kejuaraan Dunia Atletik 2021 Ditunda
Ilustrasi perlombaan atletik. ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana/ama.

tirto.id - Kejuaraan Dunia Atletik (World Athletics Championships) yang sedianya digelar tanggal 6-15 Agustus 2021 ditunda. Penundaan ini berkaitan dengan dirilisnya jadwal baru Olimpiade 2020 di Tokyo yang digeser ke tahun berikutnya lantaran pandemi Corona (COVID-19).

Federasi Atletik Dunia (World Athletics) menunda Kejuaraan Dunia Atletik yang akan dihelat di Eugene, Oregon, Amerika Serikat, hingga 2022 agar tidak berbenturan dengan jadwal baru Olimpiade 2020 yang digelar pada 23 Juli-8 Agustus 2021.

“Kejuaraan Dunia Atletik 100 persen akan digelar di Oregon pada musim panas 2022,” ujar Juru Bicara World Athletics kepada Reuters, Senin (30/3/2020).

Disebutkan pula bahwa World Athletics bersama panitia lokal di Oregon tengah mencari waktu yang tepat untuk menggelar kejuaraan dunia tersebut.

“Saat ini, kami bekerjasama dengan panitia penyelenggara di Oregon untuk menentukan tanggal pelaksanaan Kejuaraan Atletik Dunia tepat pada tahun 2022,” tulis World Athletics dalam laman resmi mereka, Senin (30/3/2020).

World Athletics mendukung penuh penentuan jadwal baru Olimpiade Tokyo yang akan digelar tahun depan. Mereka juga melihat hal tersebut sebagai rentang waktu tambahan bagi para atlet untuk mempersiapkan diri lebih baik lagi.

“Perubahan jadwal ini memberi waktu tambahan bagi atlet untuk mempersiapkan diri sebelum kembali berlatih dan berkompetisi. Seluruh pihak harus bersikap fleksibel dan bisa berkompromi,” terang World Athletics.

Tak ketinggalan, World Athletics juga mengucapkan rasa terimakasih mereka kepada semua pihak terkait yang telah bersedia berkompromi mengenai perubahan jadwal Kejuaraan Dunia Atletik.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada panitia penyelenggara Oregon 21, pemangku jabatan, serta rekan-rekan kami, atas kerjasama dan kesediaannya untuk membahas seluruh opsi yang ada,” imbuh mereka.

Kejuaraan Dunia Atletik secara resmi digelar pertama kali pada tahun 1983 di Helsinki, Finlandia. Namun demikian pada tahun 1976 di Malmo, Swedia, dan 1980 di Sittard, Belanda, kejuaraan ini juga pernah dilangsungkan meski dengan event terbatas.

Awalnya kejuaraan dihelat tiap empat tahun sekali. Namun mulai edisi 1991 di Tokyo, Jepang, Kejuaraan Dunia Atletik digelar tiap dua tahun sekali.

Edisi terbaru kejuaraan dunia atletik berlangsung pada tahun 2019 lalu, di Doha, Qatar. Edisi tersebut mempertandingkan 49 nomor, dengan kontentan dari 206 negara.

Baca juga artikel terkait OLIMPIADE 2020 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Oryza Aditama
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Iswara N Raditya