Menuju konten utama

Istana Bantah Jokowi Sodorkan Nama Kaesang untuk Pilkada Jakarta

Grace Natalie membantah isu yang menyebut Presiden Joko Widodo menyodorkan nama putranya, Kaesang Pangarep, untuk maju di Pilkada DKI Jakarta.

Istana Bantah Jokowi Sodorkan Nama Kaesang untuk Pilkada Jakarta
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep (kiri) bersama Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie (kanan) menghadiri pertemuan dengan tokoh agama dan mahasiswa di Pontianak, Kalimantan Barat, Minggu (19/11/2023).

tirto.id - Staf Khusus Presiden, Grace Natalie, membantah isu yang menyebut Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyodorkan nama putranya, Kaesang Pangarep, untuk maju di Pilkada DKI Jakarta. Grace membantah jika ada upaya dari Jokowi untuk melobi partai politik untuk mengusung Kaesang.

"Tidak benar itu Pak Presiden menyodorkan nama Kaesang ke partai-partai," kata Grace saat dalam keterangan pers, Jumat (28/6/2024).

Grace menegaskan bahwa Jokowi tidak pernah ikut campur atau terlibat dalam proses politik Pilkada di wilayah mana pun.

"Pak Presiden tidak ikut campur terkait Pilkada dimana pun, persoalan Pilkada adalah ranah partai," kata dia.

Dirinya menerangkan bahwa saat ini Jokowi tengah fokus dengan tugas kepresidenannya jelang akhir masa jabatan di Oktober mendatang.

"Pak Presiden fokus mengerjakan tugas kepresidenan sampai Oktober mendatang," kata dia.

Isu mengenai Kaesang disodorkan ke partai-partai untuk Pilkada Jakarta bermula dari pernyataan Sekretaris Jenderal PKS, Aboe Bakar Al Habsyi. Dia menyebut Kaesang sudah disediakan ke partai-partai untuk maju ke Jakarta.

"Sudah menyodorkan kita lihat saja," kata Aboe Bakar di Hotel Sahid, Jakarta, Kamis (28/6/2024).

Aboe menyebut Kaesang disodorkan seluruh partai politik termasuk PKS.

"Kemana-mana, " kata dia.

Baca juga artikel terkait PILKADA 2024 atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Flash news
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Anggun P Situmorang