Menuju konten utama
Lebaran 2024

Harapan Mentan di Momen Idulfitri: RI Bisa Swasembada Pangan

Andi Amran Sulaiman memiliki harapan khusus terkait pangan di momen Idulfitri 2024. 

Harapan Mentan di Momen Idulfitri: RI Bisa Swasembada Pangan
Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman, salat Idulfitri di kampung halamannya, Bakunge, Desa Mappesangka, Kecamatan Ponre, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, Selasa, 9 April 2024. foto/dok. Kementerian Pertanian

tirto.id - Menteri Pertanian (Mentan), Andi Amran Sulaiman, memiliki harapan khusus di momen Idulfitri 2024. Ia berharap kenaikan produksi pangan Indonesia bisa terus digenjot untuk mencapai swasembada pangan.

Menurutnya, pangan adalah kebutuhan dasar bagi lebih dari 270 juta penduduk Indonesia. Tanpa pangan, sebuah negara tak bisa berdiri kokoh karena akan ada konflik sosial yang terjadi di mana-mana.

"Saya selalu katakan tanpa pangan sebuah negara itu bisa hancur karena nantinya akan terjadi konflik sosial antar masyarakatnya," ujarnya dalam keterangan tertulis, Rabu (10/4/2024).

Meski demikian, dia bersyukur karena selama ini Indonesia berhasil menjadi negara paling kuat dalam urusan pemenuhan pangan. Produksi komoditas pangan yang dilakukan dari tahun ke tahun selalu mampu memenuhi kebutuhan dalam negeri.

"Saya bersyukur pangan kita cukup meski terdapat banyak krisis yang menimpa semua negara. Alhamdulillah Indonesia tetap berproduksi dengan baik," ucapnya.

Persoalan pangan menjadi perhatian khusus Presiden Joko Widodo (Jokowi) karena terjadi krisis multidimensi di semua negara.

Saat ini, pemerintah tengah menggencarkan program pompanisasi sebagai solusi cepat dalam mengairi sawah kering yang terdampak perubahan iklim El Nino. Pemerintah juga terus mengoptimalisasi lahan rawa sebagai program jangka panjang yang berkelanjutan.

"Saya optimistis tahun yang akan datang Indonesia mampu swasembada secara berkelanjutan karena program yang kita bangun adalah program masa depan," ujarnya.

Beberapa waktu lalu, Amran sempat mengatakan, salah satu upaya dilakukan dalam mencapai swasembada pangan adalah melalui pemanfaatan potensi lahan rawa. Saat ini terdapat sekitar 10 juta hektare lahan rawa yang berpotensi untuk digarap dan ditanami.

"Itu potensi kita ada 10 juta hektar, mudah-mudahan bisa kita kejar 1 juta hektar per tahun," kata Amran saat ditemui di Kantor Kementerian Pertanian, Jakarta, Senin (20/11/2023).

Amran meyakini jika upaya tersebut dilakukan Indonesia dapat mencapai swasembada pangan dalam tiga tahun ke depan. Optimisme tersebut didasari karena sebelumnya Indonesia pernah mencapai swasembada beras.

Baca juga artikel terkait LEBARAN 2024 atau tulisan lainnya dari Faesal Mubarok

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Faesal Mubarok
Penulis: Faesal Mubarok
Editor: Anggun P Situmorang