tirto.id - Film Wonka yang dibintangi oleh Timothée Chalamet resmi dirilis di Indonesia pada 6 Desember 2023 dan dapat ditonton bioskop kesayangan Anda. Bercerita tentang kisah awal Willy Wonka, film ini ternyata memiliki banyak fakta menarik di dalamnya.
Wonka merupakan film yang dikembangkan dari novel anak-anak bertajuk Charlie and the Chocolate Factory karya Roald Dahl yang terbit pada 1964 silam. Novel klasik ini telah beberapa kali diadaptasi menjadi film, sebut saja Willy Wonka & the Chocolate Factory (1971) dan Charlie and the Chocolate Factory (2005).
Cerita film Wonka akan berfokus pada perjalanan hidup Willy Wonka sebelum sukses dengan pabrik cokelatnya yang fenomenal. Willy Wonka yang masih muda dipenuhi ambisi untuk dapat meracik cokelat yang sempurna, tetapi ia harus berhadapan dengan pesaing yang sangat berat.
Timothée Chalamet yang sebelumnya membintangi Dune (2021) dipercaya untuk menghidupkan karakter Wonka di film terbarunya. Di bawah naungan Warner Bros, film ini diproduksi dengan arahan sutradara Paul King.
Paul King juga ikut menulis skenarionya bersama Simon Farnaby. Kedua sineas ini sebelumnya juga pernah bekerja sama menggarap film Paddington 2 (2017).
Sinopsis Film Wonka 2023
Willy Wonka kini dikenal sebagai pemilik pabrik cokelat yang sangat sukses. Tentu semua itu tidak terjadi dalam sekejap. Wonka bahkan harus berkeliling dunia selama bertahun-tahun hanya untuk menyempurnakan cokelat buatannya.
Willy Wonka dulunya dikenal sebagai pemuda biasa yang pandai bermain sulap. Namun, ia memiliki mimpi besar dan ingin menjadi seorang pembuat cokelat yang sukses.
Ia bermimpi memiliki sebuah toko yang menjual cokelat-cokelat buatannya. Tentunya hal itu tidak mudah, apalagi saat itu pasar dikuasai oleh kartel cokelat yang sangat serakah.
Wonka tidak menyerah dan berusaha mencari cara untuk bersaing sekaligus mengalahkan penguasa pasar. Wonka pun berinovasi untuk menggabungkan kemampuan sulap dengan cokelat racikannya hingga terciptalah cokelat ajaib yang memukau banyak orang.
Trailer film Wonka
Fakta-Fakta Menarik Film Wonka
Ada banyak fakta menarik di balik film Wonka yang sudah tayang di bioskop. Berikut beberapa di antaranya:
1. Bertabur bintang
Nama Timothée Chalamet tentu sudah tak asing bagi penikmat film. Popularitasnya melejit setelah membintangi Call Me By Your Name (2017) yang membuatnya mendapatkan nominasi Oscar.
Selain Timothée Chalamet, pemeran pendukung juga tak kalah bersinar. Ada pemenang Oscar, Olivia Coleman, yang berperan sebagai Mrs. Scrubbit. Selain itu, ada pula Hugh Grant, Sally Hawkins, Rowan Atkinson, Keegan-Michael Key, hingga Jim Carter.
2. Timothée Chalamet pertama kali bernyanyi di film
Wonka dikemas sebagai film musikal, sama seperti film orisinalnya yang rilis pada 1971 silam. Artinya, para pemain Wonka akan menunjukkan kemampuan vokalnya di beberapa scene film.
Timothée Chalamet sendiri akan bernyanyi untuk pertama kalinya di dalam film ini. Di salah satu adegan, ia akan menyanyikan lagu tentang cokelat sambil menjual cokelat secara ilegal di jalanan.
3. Prekuel dari novel Roald Dahl
Dua film Willy Wonka yang dirilis pada 1971 dan 2005, semuanya berdasarkan novel Roald Dahl yang terbit tahun 1964. Berbeda dengan pendahulunya, film Wonka justru akan menjadi prekuel dari novel tersebut.
Cerita film Wonka tentunya tidak ada dalam novel Roald Dahl. Hal inilah yang membuat publik semakin penasaran untuk mengetahui bagaimana asal-usul pabrik cokelat Willy Wonka yang ikonik.
4. Menggali kisah keluarga Wonka lebih dalam
Di film-film sebelumnya, Willy Wonka digambarkan sebagai karakter yang sulit dipahami. Bahkan, tak banyak yang tahu soal keluarganya meskipun ayah Wonka sempat muncul sekilas pada adaptasi film tahun 2005.
Di film Wonka, kehidupan keluarga Wonka akan ditampilkan lebih banyak. Tentunya ini menjadi hal baru yang cukup menarik bagi para penggemar Willy Wonka.
5. Tidak dark seperti Willy Wonka 2005
Film Charlie and the Chocolate Factory (2005) yang dibintangi Johnny Depp menampilkan tokoh Willy Wonka dan cerita yang dianggap dark. Hal ini akan berbeda dengan film Wonka versi baru yang tampak lebih ceria dan tipikal film anak-anak.
6. Melibatkan produser Harry Potter
Wonka diproduseri oleh David Heyman dan Luke Kelly. David Heyman dikenal sebagai produser film-film Harry Potter, sementara Luke Kelly memproduseri film The Witches (2020) dan Matilda (2022) yang juga diadaptasi dari buku Roald Dahl.
7. Rating film cukup tinggi
Wonka telah rilis di sejumlah negara, termasuk di Indonesia pada 6 Desember 2023. Sejauh ini, Wonka mendapatkan respons yang cukup positif dari para penikmat film. Wonka mendapatkan rating sebesar 7,6/10 di situs IMDb. Sementara Rotten Tomatoes memberikan rating 85 persen berdasarkan 89 ulasan kritikus film.
Penulis: Erika Erilia
Editor: Ibnu Azis