Menuju konten utama

Daftar Film Indie yang Tayang di Netflix: dari Roma Hingga Newness

Penggemar tayangan Netflix bisa menonton sejumlah film indie yang menawarkan kisah menarik, jika bosan dengan garapan studio-studio besar.

Daftar Film Indie yang Tayang di Netflix: dari Roma Hingga Newness
Ilustrasi Netflix. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Cerita film yang cenderung pengulangan dari berbagai studio besar terkadang membuat kita agak bosan. Tidak jarang, hanya melalui trailer, kita sudah bisa menebak cerita versi utuhnya.

Untuk mereka yang bosan dengan cerita film yang “biasa-biasa” saja, menonton film indie atau independen merupakan salah satu alternatif menarik.

Film indie merupakan film yang tidak memiliki distributor besar. Kebanyakan film indie merupakan garapan studio produksi kecil yang memiliki keterbatasan dalam hal anggaran.

Namun, meskipun ada beberapa keterbatasan tersebut, film indie sering memunculkan tema-tema cerita yang menarik dan belum pernah diangkat oleh studio-studio besar.

Produksi film indie biasanya lebih mengedepankan misi seni sang kreator, sekaligus melawan arus tren perfilman yang umum di pasaran

Sejumlah film indie juga bisa disaksikan di Netflix. Dikutip dari laman Collider dan Insider, berikut beberapa film indie yang bisa ditonton di Netflix dan sinopsis singkatnya.

1. Roma

Roma pertama kali rilis pada tahun 2018. Film ini merupakan proyek garapan sutradara Alfonso Cuarón. Dia juga berperan sebagai penulis naskah.

Dengan memotret perjalanan seorang Asisten Rumah Tangga (ART), Alfonso ingin mengabadikan kisah orang yang dahulu berjasa dalam hidupnya dalam sebuah film. Film ini berlatar kekacauan dalam negeri dan politik Meksiko tahun 70-an.

Para pemain di film ini adalah Yalitza Aparicio, Marina de Tavira, Fernando Grediaga, Jorge Antonio Guerrero, dan Marco Graf.

2. Newness

Film yang dirilis pertama kali pada 2017 ini berada dalam arahan sutradara Drake Doremus, yang bekerja bareng Ben York Jones sebagai penulis naskah.

Newness bercerita tentang Martin dan Gabi yang bertemu karena aplikasi pencarian jodoh. Mereka menjalani beberapa waktu bersama dan suka satu sama lain. Namun, saat mulai bosan, mereka mencari solusi yang tidak biasa.

Mereka yang terlibat dalam film ini sebagai pemain di antaranya ialah Nicholas Hoult, Laia Costa, Courtney Eaton, Jessica Henwick, and Matthew Grey Gubler.

3. The Incredible Jessica James

Filim garapan sutradara Jim Strouse dengan Jim Strouse sebagai penulis naskah ini, pertama kali dirilis pada 2017.

The Incredible Jessica James bercerita tentang seorang penulis drama asal New York yang berpisah dengan pasangannya lewat cara yang buruk. Kini dia berusaha menjalin hubungan dengan seorang perancang aplikasi yang pernah bercerai. Mereka bertemu melalui acara kencan buta.

Jessica Williams, Chris O’Down, Lakeith Stanfield, Noel Wells merupakan sejumlah pemain yang terlibat dalam film ini.

4. Atlantics

Film ini mengisahkan sepasang kekasih yang harus terpisah. Si perempuan dijodohkan dengan pria kaya. Agar bisa lepas dari perjodohan, dia melompat menuju laut dan kabur. Perpisahan yang akan menjadi perjalanan menemukan cinta lamanya.

Atlantics merupakan film garapan sutradara Mati Diop yang pertama kali rilis pada 2019. Sejumlah pemain yang bermain di film ini di antaranya: Mama Sane,Amadou Mbow,Ibrahima Traore.

5. Beasts of No Nation

Perang saudara menghancurkan keluarga seorang bocah Afrika Barat. Setelah tidak punya banyak hal, dia dipaksa bergabung dengan tentara bayaran, tentara anak-anak.

Kisah di atas melatarbelakangi film garapan sutradara Cary Joji Fukunaga ini. Idris Elba, Abraham Attah, Kurt Egyiawan adalah sebagian pemain dalam film yang dirilis pertama pada 2015 itu.

6. Mudbound

Saat menonton Mudbound, kita akan mengikuti kisah Pascaperang Dunia II di Mississippi. Perang tersebut merupakan konflik yang terjadi akibat perbedaan ras. Di tengah perang itu, seorang pria kulit hitam menjalin persahabatan dengan pria kulit putih.

Film yang berada di bawah arahan sutradara Dee Rees tersebut pertama kali rilis pada tahun 2017. Di antara pemain yang terlibat dalam film ini adalah Carey Mulligan, Jason Clarke, Mary J. Blige.

Baca juga artikel terkait FILM NETFLIX atau tulisan lainnya dari Sirojul Khafid

tirto.id - Film
Kontributor: Sirojul Khafid
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Addi M Idhom