Menuju konten utama

Bumbu Resep Kari Daging Kambing Sederhana Praktis Tidak Perengus

Berikut ini resep kari kambing sederhana dan bumbu kari daging yang bisa Anda terapkan saat memasak hidangan tersebut untuk merayakan Hari Raya Idul Adha.

Bumbu Resep Kari Daging Kambing Sederhana Praktis Tidak Perengus
Ilustrasi Masakan Kambing. foto/istockphoto

tirto.id - Bumbu kari daging kambing cara membuatnya tidak sukar. Resep kari kambing sederhana ini bisa Anda terapkan saat memasak hidangan tersebut.

Pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) telah menetapkan Hari Raya Idul Adha 1443 H jatuh pada tanggal 10 Juli 2022. Hal ini disampaikan selepas Kemenag melakukan Sidang Isbat (Penetapan) Awal Zulhijah di Jakarta pada 29 Juni 2022 lalu.

“Sidang isbat telah mengambil kesepakatan bahwa tanggal 1 Zulhijah tahun 1443 Hijriah ditetapkan jatuh pada Jumat tanggal 1 Juli 2022,” kata Wakil Menteri Agama (Wamenag), Zainut Tauhid Sa'adi, dikutip dari Kemenag.go.id.

“Dengan demikian Hari Raya Idul Adha 1443 H jatuh pada 10 Juli 2022,” imbuh Wamenag.

Hari Idul Adha atau Hari Raya Kurban selalu identik dengan memasak daging bersama, baik daging kambing atau juga sapi.

Salah satu rekomendasi olahan daging kambing saat Idul Adha adalah kari kambing. Selain rasanya yang pedas dan kuat, kari ternyata juga memiliki berbagai nutrisi yang terkandung dalam bumbunya.

Bumbu-bumbu kari seperti kunyit dan ketumbar dikenal sebagai anti inflamasi serta pembersih alami yang berperan untuk mendetoks tubuh.

Bumbu Kari Daging Kambing

Berikut bumbu kari daging kambing praktis yang dilansir dari bango.co.id:

Bumbu rempah:

  • 5 lembar daun jeruk
  • 1 cm lengkuas, memarkan
  • 1 cm kayu manis

Bumbu halus:

  • 10 butir bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 1 sdm bubuk kari
  • 2 sdt garam
  • ½ sdm gula pasir
  • 10 buah cabai merah keriting

Atau jika tidak pakai bubuk kari bisa diganti dengan bumbu sbb:

  • 2 cm jahe
  • 4 cm kunyit
  • 4 butir kemiri sangrai
  • ½ sdm ketumbar sangrai
  • 4 butir cengkeh sangrai
  • 2 butir pekak sangrai
  • 3 butir gardamon, sangrai

Resep Kari Kambing Sederhana

Berikut resep kari daging kambing sederhana yang dilansir dari bango.co.id:

Bahan:

  • 600 gr daging kambing bagian paha, potong potong
  • 1 liter santan (1 butir kelapa)- 500 ml encer dan 500 ml kental
  • 3 batang serai, memarkan
  • 5 sdm minyak untuk menumis
  • 2 sdm kecap manis
  • Daun kari

Cara memasak:

  1. Panaskan minyak, tumis bumbu rempah dan bumbu halus sampai harum.
  2. Masukkan daging kambing dan aduk hingga berubah warn
  3. Tuangkan santan encer, masak daging hingga lunak dan hampir matang. Sesekali aduk agar santan tidak pecah
  4. Jika santan encer sudah menyusut tapi daging belum empuk, bisa ditambahkan air panas.
  5. Tuang santan kental, aduk dengan api kecil, lalu diamkan hingga daging benar-benar empuk dan matang, selalu koreksi rasa ketika memasak
  6. Masukkan daun kari dan kecap manis
  7. Jika bumbu sudah merata dan daging sudah empuk, angkat

Cara Mencegah Bau Perengus Daging Kambing

Ada beberapa cara untuk mencegah bau perengus pada daging kambing:

1. Daging langsung direbus tanpa dicuci

Laman bango.co.id menyebutkan, salah satu cara untuk mencegah bau perengus pada daging kambing adalah dengan menghindari mencuci daging sebelum dimasak. Hal ini disebut dapat memunculkan bakteri yang menyebabkan keluarnya bau perengus dari dalam daging.

Dalam pengolahannya, daging kambing tersebut sebaiknya langsung direbus hingga mendidih.

2. Daging kambing dicuci dan dilumuri rempah

Selain itu ada cara lain untuk mencegah bau apak pada daging kambing, meskipun sebelumnya telah dicuci. Daging kambing yang dicuci tidak masalah karena hal ini bertujuan untuk menghilangkan kotoran yang ada di daging setelah disembelih.

Setelah dicuci, barulah daging kambing tersebut dibaluri dengan campuran rempah yang telah dihaluskan seperti jahe, kunyit, kapulaga, kayu manis, cengkeh dan bawang putih untuk menghilangkan bau perengus yang muncul.

Kemudian diamkan selama setengah jam, lalu daging ini bisa direbus dan diolah untuk berbagai resep masakan. Selain untuk menghilangkan bau tak sedap, rempah-rempah itu juga dapat membuat rasa makanan menjadi lebih nikmat.

3. Daging dimasak dengan nanas atau mentimun

Adapun cara lain dalam mengatasi bau perengus tersebut yakni dengan menggunakan buah nanas. Selain digunakan sebagai bahan pengempuk daging, aroma yang kuat dari buah ini disebut dapat mengatasi bau amis pada daging.

Caranya yakni dengan mencampurkan daging kambing ke dalam buah nanas yang sudah diparut, remas perlahan lalu diamkan beberapa saat.

Selain nanas, Anda juga bisa menggunakan mentimun. Untuk caranya hampir sama seperti buah nanas. Getah pada mentimun disebut bisa meminimalisir bau perengus yang ada pada daging kambing.

Perasaan jeruk nipis atau jeruk limau juga disebut dapat menghilangkan bau perengus pada daging kambing.

Baca juga artikel terkait IDUL ADHA atau tulisan lainnya dari Nirmala Eka Maharani

tirto.id - Gaya hidup
Kontributor: Nirmala Eka Maharani
Penulis: Nirmala Eka Maharani
Editor: Yulaika Ramadhani
Penyelaras: Ibnu Azis