tirto.id - Menteri Kesehatan RI, Budi Gunadi Sadikin, mengungkapkan bahwa ayah dari alm. dr. Aulia Risma, Muhammad Fakhuri, meninggal dunia di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Selasa (27/8/2024). Aulia Risma merupakan korban bunuh diri karena diduga mengalami bullying Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) di Universitas Diponegoro.
Budi mengatakan, Fakhuri meninggal dunia karena sakit yang semakin parah setelah Aulia Risma meninggal karena bunuh diri. Hal itu diketahui saat Budi mengunjungi kediaman keluarga Aulia. Mantan Dirut PT Inalum ini juga sempat membantu pengobatan Fakhuri dengan merujuk pengobatan dari wilayah Tegal ke RSCM.
"Dia masuknya ke rumah sakit memang sesudah kematian putrinya. Sudah lah, nggak enak kita ngomonginnya," kata Budi Gunadi Sadikin di Komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (27/8/2024).
Mantan Wamen BUMN ini memastikan Kementerian Kesehatan tetap menginvestigasi dugaan kekerasan maupun perundungan PPDS di Undip setelah Muhammad Fakhruri meninggal dunia. Ia memastikan hasil investigasi akan dikeluarkan dalam waktu dekat.
"Segera akan dikeluarkan," kata Budi.
Budi mengeklaim, tim investigasi telah menelusuri seluruh barang bukti yang diduga berkaitan dengan penyebab bunuh diri Aulia Risma. Tim pun telah memeriksa buku harian Aulia Risma hingga percakapannya dengan teman sejawatnya di media sosial.
"Sudah, sudah, ada diary, WhatsApp chat, banyak sekali," kata dia.
Meski berjanji akan mengeluarkan hasil investigasi, Budi tidak akan mengumumkan hasilnya ke publik. Hasil investigasi akan diserahkan kepada aparat kepolisian agar bisa ditindaklanjuti secara hukum.
"Itu lebih baik nanti polisi saja yang akan mengumumkan. Segera!" kata dia.
Budi menyampaikan belasungkawa atas kepergian Fakhuri. Ia pun sudah menyampaikan langsung kepada keluarga Aulia.
"Ini adiknya namanya dokter Nadia itu juga seorang dokter di Rumah Sakit Sukabumi, saya sudah ucapkan belasungkawa, mudah-mudahan diberikan kekuatan dan ketabahan," katanya.
Penulis: Irfan Amin
Editor: Andrian Pratama Taher