tirto.id - Apple Event 2020 telah digelar pada Rabu (16/9/2020) pukul 00.00 WIB. Dalam event kali ini, Apple meluncurkan Apple Watch 6 dan iPad Air 4, tetapi tanpa iPhone 12.
Dilansir Tech Radar, pelucuran iPhone 12 mungkin ditunda tahun ini, tetapi Apple memailiki Apple Watch 6 dan iPad Air yang patut dibicarakan.
Topik utama dalam Apple Event 2020 adalah Apple Watch SE, versi jam tangan harga rendah yang menghadirkan fitur-fitur kelas atas dari kisaran jam tangan tetapi dengan harga yang sedikit lebih murah dari $279 (Rp4.137.556 dengan kurs $1=Rp14.829).
Apple juga meluncurkan Apple Watch 6 baru, yang memiliki baterai tahan lama berkat chipset S6 baru di dalamnya - di samping sensor oksigen darah, yang dapat mendeteksi penyakit dengan memantau tingkat O2 dalam darah Anda.
Ada juga iPad Air 4 (2020) baru, yang mengambil elemen kunci dari iPad Pro dan membawanya ke titik harga yang lebih murah, plus menggunakan chipset A14 Bionic baru yang diperkirakan akan memberi daya pada iPhone 12 baru.
Dan ada juga 'iPad baru', model dasar dalam kisaran tersebut, yang telah menerima beberapa peningkatan di dalam layar 10,2 inci.
Para pengguna juga akan mendaparkan layanan langganan Apple One. Anda dapat menggabungkan layanan Apple di satu tempat dan menghemat uang.
Layanan berlangganan itu termasuk Fitness +, yang mengambil metrik dari Apple Watch dan memindahkannya di iPhone, iPad, atau Layar Apple TV dan memberi Anda umpan balik realtime tentang kesehatan Anda.
Rangkaian perangkat lunak baru - dari iOS 14 hingga iPadOS 14 hingga WatchOS 7 hingga tvOS 14 - semuanya akan tersedia Rabu (16/9/2020) waktu setempat.
Beberapa prediksi dari Apple Event 2020 yang tidak terjadi adalah tidak munculnya Apple AirTags dan iPhone 12.
Menurut Cnet, Apple mengonfirmasi iPhone baru akan tersedia "beberapa minggu kemudian". Diprediksi, peluncuran iPhone 12 akan terjadi pada 13 atau 14 Oktober.
Apple iPad (generasi ke-8) dan iPad Air
Generasi terbaru iPad mendapatkan pembaruan daya dari prosesor A12 Bionic. Harga mulai $329 dan pre-order bisa dilakukan mulai hari ini.
iPad Air baru hadir dalam warna seperti pelangi, menggabungkan layar Liquid Retina 10,9 inci dan menerima pembaruan yang telah lama ditunggu, seperti Touch ID melalui tombol daya.
iPad ini juga dilengkapi chip Bionic A14 5-nanometer baru dengan enam inti dan GPU empat inti.
Apple Watch Series 6 dan Watch SE
Apple merekap pembaruan untuk WatchOS 7 yang diumumkan di WWDC. Apple Watch Series 6 baru memiliki warna dan sentuhan akhir baru, layar selalu aktif, dan pengukuran kesehatan yang diperluas, termasuk saturasi oksigen darah, atau Sp02.
Watch ini menggabungkan prosesor berbasis A13 baru yang lebih cepat. Desain tali jam baru berbentuk lingkaran tunggal yang elastis.
Harga dijual mulai dari $399. Apple juga menambahkan opsi Family Setup baru yang tidak memerlukan pemasangan dengan iPhone dan kontrol orang tua yang diperluas.
Apple Watch SE memiliki layar lebih besar dan harga awal (relatif) lebih terjangkau, yaitu $279.
Watch Series 3 tetap berada di jajaran dengan harga $199. Fitness Plus adalah layanan langganan baru yang berpusat pada jam tangan yang memberi Anda latihan yang disesuaikan dengan harga langganan $9,99 per bulan atau $80 per tahun.
Apple juga mengadaptasi gadget terbarunya saat situasi pandemi virus corona dengan menambah oksimeter ke jam tangan Seri 6-nya.
Editor: Ibnu Azis