Menuju konten utama

Baca Novel dapat Uang, 7 Aplikasi Novel Penghasil Uang yang Aman

Benarkah ada aplikasi novel penghasil uang dan bagaimana cara baca novel agar bisa dapat uang?

Baca Novel dapat Uang, 7 Aplikasi Novel Penghasil Uang yang Aman
Ilustrasi baca novel. (FOTO/iStockphoto)

tirto.id - Baca novel dapat uang 400 ribu mungkin terdengar ayal bagi Anda. Namun, kebenaran itu sudah dibuktikan segelintir orang, terdapat sejumlah aplikasi novel penghasil uang. Lantas, bagaimana cara baca novel dapat uang?

Meskipun terdengar mudah, aplikasi novel akan menyuruh pengguna menjalankan sejumlah misi. Setelah misi diselesaikan, maka akan diganjar dengan poin tertentu yang dapat ditukar dengan uang. Namun, untuk menyelesaikan misi, Anda memerlukan waktu yang tidak sebentar sekaligus terdapat minimal pencairan.

Terlepas dari itu, membaca novel bagi sebagian orang justru sudah menjadi hobi tersendiri. Mereka cukup membaca novel di aplikasi untuk menyalurkan hobi. Baru setelah tak terasa poin terkumpul, mereka dapat melakukan pencairan.

Di sisi lain, sejumlah aplikasi novel justru menawarkan bayaran kepada para pengguna yang mau menulis. Ini menggiurkan bagi Anda yang suka menulis sekaligus iseng-iseng mengumpulkan pundi-pundi rupiah.

7 Aplikasi Novel Penghasil Uang yang Legal

Aplikasi novel penghasil uang yang legal di antaranya Finovel, Webnovel, Novelah, hingga Cashzine. Berikut ini cara mendapatkan uang dengan membaca maupun menulis novel dari aplikasi-aplikasi tersebut:

1. Finovel

Finovel merupakan aplikasi membaca novel gratis mulai genre romance, fanfiksi, hingga fantasi. Di Google Play, aplikasi Finovel telah didownload lebih dari satu juta pengguna.

Tidak hanya gratis untuk mengakses novel, Finovel juga menjadi aplikasi penghasil uang. Pengguna dapat mengumpulkan sejumlah poin yang dapat ditukarkan dengan uang. Berikut ini cara memakai aplikasi Finovel penghasil uang:

  • Download aplikasi Finovel melalui Play Store atau App Store.
  • Buka aplikasi.
  • Masuk ke Saya.
  • Kumpulkan poin dengan membaca novel dan mengundang teman.
  • Pencairan ke DANA dapat dilakukan setelah minimal 100.000 poin.
  • Pencairan dilakukan dengan mengklik Saya, lalu Merekam poin.

2. Novelah

Novelah merupakan salah satu aplikasi membaca novel gratis. Novel-novel Novelah berasal dari penulis-penulis lokal mulai genre percintaan, aksi, horor, hingga fantasi. Berikut ini cara menggunakan aplikasi Novelah baca novel dapat uang:

  • Download aplikasi Novelah melalui Play Store atau App Store.
  • Buat akun Anda.
  • Lalu baca novel, selesaikan tugas bonus, mainkan game tertentu, hingga undang teman untuk mengumpulkan poin hadiah.
  • Poin hadiah dalam jumlah tertentu dapat ditukar dengan uang.

3. Cashzine

Cashzine adalah aplikasi membaca novel sekaligus mendapatkan uang secara cuma-cuma. Dengan membaca novel dan memainkan beberapa gim ringan setiap hari di Cashzine, pengguna akan mendapatkan koin emas yang dapat dicairkan melalui DANA, bank, Gopay, dan sebagainya. Berikut cara baca novel dapat uang Cashzine:

  • Download aplikasi Cashzine melalui Play Store atau App Store.
  • Buat akun Anda.
  • Lakukan login setiap hari sekaligus membaca novel dan memainkan sejumlah gim untuk mendapatkan koin emas.
  • Koin emas dalam jumlah tertentu dapat dicairkan via DANA, bank, Gopay, dan sebagainya.

4. Fizzo Novel

Fizzo Novel merupakan aplikasi membaca novel gratis yang menyediakan lebih dari 8.000 karya dalam berbagai genre. Dengan membaca novel, Anda dapat mengumpulkan sejumlah hadiah yang dapat dicairkan ke dompet digital. Berikut ini cara memakai Fizzo Novel menghasilkan uang:

  • Download aplikasi Fizzo Novel melalui Play Store atau App Store.
  • Buka aplikasi dan buat akun.
  • Baca novel setiap hari atau undangan teman untuk mengumpulkan banyak hadiah.
  • Setelah terkumpul dalam jumlah tertentu, Anda dapat memilih Hadiah
  • Lalu pilih Saldo dan klik Tarik
  • Pilih besaran nominal
  • Masukan nomor OVO atau DANA Anda.

5. Go Novel

Go Novel menjadi salah satu aplikasi membaca novel gratis. Go Novel bekerja sama dengan pemilik hak cipta dari karya-karya novel dalam maupun luar negeri yang disajikan. Di sisi lain, pengguna aplikasi dapat memperoleh uang tambahan dengan menyelesaikan beberapa misi. Berikut ini cara menggunakan aplikasi go novel penghasil uang:

  • Unduh aplikasi Go Novel.
  • Masuk dengan mendaftarkan nomor telepon, email, atau akun media sosial Anda.
  • Kumpulkan poin dengan membaca novel, melihat video iklan, dan menyelesaikan sejumlah tugas.
  • Poin yang terkumpul dalam jumlah tertentu dapat ditukarkan dengan uang tunai, pulsa, atau voucher belanja.

6. Webnovel

Webnovel adalah aplikasi baca novel yang juga menawarkan kepada orang-orang yang hobi menulis guna menghasilkan pundi-pundi rupiah. Berikut cara menjadi penulis dan mendapatkan uang di Webnovel:

  • Download aplikasi Webnovel melalui Play Store atau App Store.
  • Buka aplikasi.
  • Masuk dan buat akun.
  • Baca novel untuk mendapatkan ide penulisan novel.
  • Daftarkan diri sebagai penulis Webnovel.
  • Mulai berkarya.
  • Semakin banyak pembaca novel Anda, uang yang peroleh semakin tinggi.

7. Noveltoon

Noveltoon adalah aplikasi penyedia bacaan cerita gratis seperti noveltel hingga cerpen dalam berbagai genre mulai romantis, fantasi, modern, fanfiction, film fiksi, hingga time travel. Selain membaca, Anda juga dapat menulis cerita untuk dimuat sehingga memperoleh uang. Berikut ini cara mendapatkan uang dari Noveltoon:

  • Download aplikasi Noveltoon melalui Play Store atau App Store.
  • Buka aplikasi.
  • Daftar akun menggunakan email dan nama.
  • Ikuti alur hingga pendaftaran akun selesai.
  • Klik Tulis Cerita untuk membuat karya.
  • Apabila karya Anda dibaca lebih 30.000 pengguna, dapat mengajukan kontrak penulis kepada Noveltoon.

Baca juga artikel terkait NOVEL atau tulisan lainnya dari Syamsul Dwi Maarif

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Syamsul Dwi Maarif
Penulis: Syamsul Dwi Maarif
Editor: Dhita Koesno