Menuju konten utama

Apa Saja Penyebab Kencing Manis, 8 Gejala Diabetes & Cara Cegah?

Tips mencegah kencing manis atau diabetes melitus di antaranya adalah giat melakukan aktivitas fisik hingga menjaga berat badan tetap ideal.

Apa Saja Penyebab Kencing Manis, 8 Gejala Diabetes & Cara Cegah?
Ilustrasi Diabetes. foto/istockphoto

tirto.id - Kencing manis atau disebut diabetes melitus (DM) adalah penyakit kronik ketika kadar gula darah penderitanya terlalu tinggi untuk diproses oleh tubuh.

Menurut Kemenkes, penyakit ini terjadi akibat insulin tidak dihasilkan oleh tubuh, atau insulin tidak bekerja dengan baik. Akibatnya, gula menumpuk di dalam darah. Seiring berjalannya waktu, endapan ini dapat menimbulkan komplikasi, seperti penyakit jantung, ginjal, hingga kehilangan penglihatan.

Penyebab Kencing Manis atau Diabetes Melitus

Beberapa penyebab kencing manis atau diabetes melitus, seperti dilansir dari laman RSUD dr. R. Goeteng Taroenadibrata Purbalingga, di antaranya adalah:

1. Faktor genetik atau keturunan

2. Faktor gaya hidup seperti banyak mengonsumsi makanan atau minuman tidak sehat dengan kadar gula tinggi, kurang aktivitas fisik, seperti kurang berolahraga, merokok

3. Obesitas atau kelebihan berat badan

Gejala Kencing Manis atau Diabetes Melitus

Beberapa gejala penyakit kencing manis, seperti dilansir dari UM Surabaya, di antaranya adalah:

1. Sering lapar, karena tubuh tidak memiliki cukup insulin maka glukosa tidak dapat masuk ke dalam sel-sel tubuh, akibatnya, otak dan otot terus-menerus mengirimkan sinyal rasa lapar.

2. Mudah haus dan rasa haus ini berbeda dengan haus biasanya karena tidak akan hilang meskipun sudah minum.

3. Sering buang air kecil, karena ginjal tidak dapat membawa semua zat gula, sehingga seseorang akan lebih sering buang air kecil.

4. Penglihatan kabur, karena ada perubahan kadar cairan dalam tubuh.

5. Kesemutan atau mati rasa pada tangan dan kaki atau ada pembengkakan pada kaki dan tangan.

6. Kelelahan, karena tubuh menolak insulin, artinya tubuh tidak bisa menyerap glukosa, sehingga tubuh memiliki lebih sedikit energi.

7. Rentan terkena infeksi jamur.

8. Berat badan menurun dengan drastis.

6 Tips Mencegah Kencing Manis atau Diabetes Melitus

Supaya Anda terhindar dari kencing manis atau diabetes melitus, berikut adalah enam langkah sehat untuk mencegah penyakit kencing manis, seperti dilansir dari Kementerian Kesehatan:

1. Berhenti merokok dan mengonsumsi minuman beralkohol.

Rokok dan minuman beralkohol mengandung zat-zat yang dapat memicu kenaikan kadar gula dalam darah.

2. Menjaga berat badan tetap ideal.

Menjaga berat badan ideal, itu berarti menjaga tubuh terhindar dari asupan gula berlebih. Caranya adalah dengan mengonsumsi makanan bergizi seimbang, mengurangi konsumsi karbohidrat dan perbanyak makanan kaya serat.

3. Giat melakukan aktivitas fisik.

Tidak perlu melakukan aktivitas fisik yang terlalu berat. Anda bisa rutin berjalan kaki, menaiki tangga, atau rutin melakukan senam ringan agar kadar gula dalam tubuh Anda tetap normal.

4. Mengonsumsi makanan sehat.

Gantilah pola makan harian Anda dengan makanan sehat, misalnya mengonsumsi 3-5 porsi buah dan sayur setiap hari. Juga mengurangi asupan gula, garam dan lemak jenuh.

5. Rutin melakukan pemeriksaan gula darah.

Memeriksa gula darah secara rutin merupakan salah satu cara efektif untuk mendeteksi kadar gula darah dalam tubuh. Deteksi dini ini akan memungkinkan seseorang lebih cepat diobati apabila ia terkena diabetes.

6. Mengelola stres dengan baik.

Ketika tubuh mengalami stres, maka produksi serotonin akan terganggu. Akibatnya kemampuan tubuh dalam menciptakan insulin akan berkurang.

Baca juga artikel terkait LIFESTYLE atau tulisan lainnya dari Lucia Dianawuri

tirto.id - Kesehatan
Kontributor: Lucia Dianawuri
Penulis: Lucia Dianawuri
Editor: Nur Hidayah Perwitasari