tirto.id - Calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan menyindir calon wakil presiden nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka yang sempat salah sebut dalam pernyataannya bahwa ibu hamil butuh asam sulfat (H2SO4). Anies mengoreksi pernyataan Gibran bahwasanya ibu hamil membutuhkan asam folat dan bukan asam sulfat.
"Asam folat itu didapatnya dari tanaman bukan di bengkel," kata Anies di acara 'Desak Anies episode 5 Banjarmasin', di Banjarmasin, Kalimantan Selatan yang ditayangkan di kanal YouTube Anies Baswedan pada Selasa (5/12/2023).
Saat membahas upaya pengentasan stunting, dirinya menyampaikan bahwa untuk mendapatkan asam folat perlu dorongan kepada ibu hamil untuk mengkonsumsi panganan yang mengandung zat besi serta yodium. Zat besi didapatkan dari daging serta makanan.
Untuk mendukung program penanganan stunting, Anies berkaca dari pengalamannya saat menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.
Dia menyampaikan akan menawarkan program 'Bagimu' yang merupakan akronim dari bahagiakan, beri gizi, dan stimulasi. Program ini melibatkan Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) dan dasawisma.
"Jadi stunting itu tidak cukup hanya dengan gizi, berikan kebahagiaan berikan gizi berikan stimulasi dari situ baru anak itu akan tumbuh dengan baik. Nah itu yang kita ingin kerjakan," kata Anies.
Sebelumnya, Pernyataan calon wakil presiden nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka alias Gibran, yang menyebut asal folat menjadi asam sulfat untuk ibu hamil, ramai di media sosial. Hal itu disampaikan Gibran saat mengisi acara diskusi ekonomi kreatif pada Minggu (3/12/2023) di kawasan Senopati, Jakarta Selatan.
Wakil Komandan Bravo Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Cheryl Tanzil membela putra sulung Presiden Jokowi itu. Cheryl menyebut Gibran sudah meminta maaf atas pernyataannya yang keliru itu. Menurut Cheryl, tidak ada manusia yang sempurna selain Tuhan.
"Sudah minta maaf. Manusia tempatnya salah. Hanya Tuhan yang maha sempurna," kata Cheryl saat dihubungi reporter Tirto, Selasa (5/12/2023).
Penulis: Irfan Amin
Editor: Anggun P Situmorang