Menuju konten utama

8 Cara Merawat Kulit Wajah Secara Alami Agar Glowing

Cara alami mendapatkan kulit wajah glowing di antaranya menjaga pola makan hingga hindari mandi dengan suhu air yang terlalu panas.

8 Cara Merawat Kulit Wajah Secara Alami Agar Glowing
Ilustrasi Pelembab Wajah. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Memiliki kulit wajah glowing adalah dambaan setiap perempuan. Kulit glowing sendiri merupakan istilah yang mengacu pada kondisi kulit wajah yang tampak sehat dan berkilau seolah-olah memantulkan cahaya.

Kulit wajah glowing umumnya memiliki tekstur serta warna yang merata dan terlihat dewy. Guna bisa mendapatkan glowing yang diinginkan, tentunya kulit harus dalam kondisi yang sehat. Ciri-ciri kulit wajah yang sehat antara lain:

  • Terasa lembut
  • Terhidrasi dengan baik sehingga tidak kering dan tidak berminyak.
  • Warna kulit merata, bukan kemerahan seperti adanya peradangan.
Meski demikian, jangan salah kaprah dan menganggap bahwa kulit yang sehat berarti harus licin layaknya porselen. Secara normal, kulit wajah sehat juga masih menampakkan pori, garis halus tanda penuaan, atau tanda lahir.

8 cara alami mendapatkan kulit wajah glowing

Skincare atau perawatan kulit adalah salah satu kunci untuk mendapatkan sekaligus menjaga agar wajah tetap glowing. Perawatan dari dalam juga tidak kalah penting dan harus dilakukan untuk menjaga kesehatan kulit.

Mulai dari skincare hingga gaya hidup sehat, berikut cara alami untuk mendapatkan kulit glowing:

1. Cuci muka

Rutin cuci muka dapat membersihkan kotoran, debu, maupun minyak (sebum) berlebih pada kulit. Namun, jangan terlalu sering cuci muka agar tidak membuat kulit menjadi kering. Saat dalam kondisi kering, kulit akan otomatis memproduksi lebih banyak sebum dengan tujuan hidrasi, tapi jika berlebihan malah akan membuat kulit jadi sangat berminyak.

Cuci muka yang disarankan adalah waktu pagi hari atau bangun tidur, malam hari sebelum tidur, dan ketika berkeringat atau sehabis beraktivitas yang membuat wajah terasa kotor. Untuk produknya, pilih pembersih muka yang lembut, memiliki pH seimbang, dan tidak mengandung bahan kimia yang keras.

2. Moisturizer

Moisturizer sangat berguna untuk menghidrasi kulit sehingga terasa lembab dan kenyal. Gunakan moisturizer sesaat setelah cuci muka atau ketika kulit masih terasa agak basah/lembab.

Pilih produk yang benar-benar bisa mengunci kelembaban dan mengandung antioksidan agar kulit menjadi lebih glowing. Selain itu, gunakan moisturizer sesuai jenis kulit. Misalnya moisturizer berbasis atau berbahan dasar air untuk kulit berminyak, sedangkan kulit kering sebaiknya memilih moisturizer berbasis minyak.

3. Sunscreen

Sunscreen atau tabir surya wajib dipakai setiap hari, terutama bagi Anda yang sering beraktivitas di luar rumah. Sinar matahari bisa menyebabkan kulit terbakar, merusak sel, hingga memicu terjadinya penuaan dini pada kulit. Pilihlah sunscreen dengan kriteria berikut:

  • SPF 30 atau lebih tinggi.
  • Broad spectrum yang bisa melindungi kulit dari sinar UVA dan UVB.
  • Cocok dengan jenis kulit Anda
Guna mendapat perlindungan maksimal, sebisa mungkin jangan terlalu lama terpapar sinar matahari atau berjalanlah di tempat yang teduh.

4. Skincare alami

Perawatan kulit juga bisa dilakukan dengan memanfaatkan bahan-bahan alami yang ada di sekitar Anda. Dikutip dari Healthline, berikut beberapa contoh skincare alami untuk membuat kulit lebih glowing:

  • Virgin coconut oil (VCO)
VCO merupakan jenis minyak yang diekstrak langsung dari daging buah kelapa. Dengan teknologi cold process, VCO dihasilkan tanpa melibatkan panas sehingga nutrisi alaminya benar-benar masih terjaga.

VCO diketahui mengandung senyawa antioksidan, antiradang, dan bersifat menyembuhkan. VCO bisa digunakan sebagai make up remover dan bertindak sebagai moisturizer. Oleskan sedikit VCO pada wajah dan pijat dengan lembut. Biarkan beberapa saat, lalu bilas hingga bersih dengan pembersih muka yang biasa Anda pakai.

Namun, perlu diingat bahwa tidak semua orang bisa cocok memakai VCO. Jika punya alergi terhadap kelapa atau mengalami iritasi setelah pemakaian pertama, berhentilah menggunakan VCO sebagai skincare.

  • Lidah buaya
Lidah buaya memiliki zat yang bersifat menyembuhkan sekaligus merangsang pertumbuhan sel baru. Lidah buaya juga bisa bertindak sebagai moisturizer yang menenangkan kulit tanpa membuat pori-pori tersumbat. Anda bisa menggunakan gel lidah buaya pada kulit wajah secara langsung atau membeli produk gel aloe vera yang banyak dijual di pasaran.

Sebagian orang mungkin akan mengalami alergi terhadap lidah buaya, jadi pastikan untuk melakukan patch test terlebih dahulu. Caranya dengan mengoleskan gel lidah buaya di bawah lengan. Jika dalam 24 jam tidak ada reaksi alergi, maka aman digunakan.

5. Lakukan pola makan yang sehat

Merawat kulit dari dalam juga wajib dilakukan dengan cara mengonsumsi makanan sehat. Tambahkan lebih banyak buah dan sayuran ke dalam menu makanan Anda sehari-hari. Buah dan sayuran mengandung banyak nutrisi penting seperti vitamin dan antioksidan yang bagus untuk kulit.

Selain itu, lemak sehat seperti minyak ikan juga direkomendasikan untuk dikonsumsi. Jauhi pula makanan yang terlalu banyak pemrosesan. Makanan seperti ini hanya akan menghasilkan racun dalam tubuh dan bisa berdampak pada kesehatan kulit

6. Minum air yang cukup

Salah satu ciri kulit sehat adalah kulit yang terhidrasi dengan baik. Asupan air yang cukup akan membantu melembabkan kulit sehingga terlihat lebih sehat. Setidaknya minum 8 gelas (ukuran sekitar 230 ml) dalam sehari.

7. Terapkan gaya hidup sehat

Menurut Medical News Today, kebiasaan dan gaya hidup juga sangat berpengaruh pada penampilan kulit. Demi mendapatkan kulit glowing, pastikan untuk menjalani gaya hidup sehat seperti di bawah ini:

  • Jauhi rokok
Rokok terbukti bisa menyebabkan kerusakan pada kulit, mulai dari penuaan dini, infeksi kulit, penyembuhan luka yang lebih lambat, hingga penyakit kulit seperti psoriasis. Rokok juga bisa meningkatkan risiko terjadinya kanker kulit sel skuamosa, terutama pada bagian bibir.

  • Tidur cukup
Usahakan untuk tidur berkualitas sekitar 7-9 jam setiap malam. Saat tidur, tubuh akan bekerja menyembuhkan segala kerusakan yang ada, termasuk di jaringan kulit. Kurang tidur akan berpotensi menyebabkan munculnya tanda penuaan dini, menurunkankan fungsi skin barrier, serta memperburuk tampilan kulit.

  • Olahraga
Rutin olahraga secara teratur bisa memperbaiki struktur kulit dan melawan tanda-tanda penuaan. Setidaknya lakukan olahraga intensitas sedang seperti jalan cepat selama 150 menit setiap minggu.

8. Hindari air panas

Mandi dengan air bersuhu tinggi bisa menghilangkan kelembaban kulit. Jika ingin mandi atau berendam, pilih air hangat atau agak dingin agar meningkatkan sirkulasi darah. Hal ini bisa membuat kulit lebih kencang dan tampak awet muda.

Baca juga artikel terkait LIFESTYLE atau tulisan lainnya dari Erika Erilia

tirto.id - Gaya hidup
Kontributor: Erika Erilia
Penulis: Erika Erilia
Editor: Nur Hidayah Perwitasari