Menuju konten utama

50 Contoh Pesan dan Kesan Guru untuk Anak TK-PAUD dan Orang Tua

Simak kumpulan pesan dan kesan dari guru untuk anak TK-PAUD dan orang tua yang bisa dijadikan referensi untuk disampaikan pada momen perpisahan.

50 Contoh Pesan dan Kesan Guru untuk Anak TK-PAUD dan Orang Tua
Ilustrasi anak TK. (FOTO/iStockphoto)

tirto.id - Kesan dan pesan guru untuk anak TK-PAUD kerap disampaikan saat akhir tahun ajaran atau ketika anak lulus sekolah dan akan melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi. Beberapa contoh kesan dan pesan dalam artikel ini bisa menjadi referensi untuk digunakan.

Pendidikan anak sejak usia dini di lembaga seperti TK-PAUD merupakan jenjang awal pendidikan formal bagi anak. Selama belajar di TK-PAUD anak dibimbing oleh guru untuk memaksimalkan pertumbuhan karakter dan perkembangan kognitif mereka.

Setelah anak menyelesaikan pendidikan mereka di TK-PAUD, para orang tua biasanya akan mendapatkan pesan dan kesan dari para guru. Pesan dan kesan tersebut biasanya berupa ucapan terima kasih kepada orang tua karena telah memberikan kepercayaan untuk mendidik anak mereka.

Selain itu, pesan dan kesan ini juga ditujukan kepada anak dan menjadi bagian penting dalam rapor yang berisi catatan perkembangan anak, impresi, dan dorongan emosional yang bertujuan membangun rasa percaya diri dan semangat belajar anak.

Kumpulan Pesan dan Kesan Guru untuk Anak TK-PAUD

Berikut ini adalah kumpulan pesan dan kesan guru untuk anak TK-PAUD yang bisa dijadikan referensi untuk disampaikan pada momen perpisahan atau kelulusan.

Pesan

1. Teruslah menjadi anak yang tumbuh dengan ceria, rajin, dan penuh semangat dalam belajar.

2. Semoga ilmu yang kamu dapatkan di sini mampu menjadi bekal untuk jenjang pendidikan selanjutnya ya.

3. Kamu anak hebat dan istimewa. Jangan pernah ragu untuk bermimpi besar di masa depan.

4. Jangan pernah lelah untuk belajar hal baru setiap hari. Belajar itu menyenangkan.

5. Jadilah anak yang selalu bersyukur dan rendah hati. Jangan pernah iri sama orang lain ya.

6. Semoga semangatmu terus menyala seperti saat kamu bernyanyi di kelas. Teruslah tumbuh dan menjalar sesuai dengan cita-citamu.

7. Dunia luar menunggumu dengan penuh peluang. Hadapilah dengan keberanian. Kamu pasti bisa.

8. Ingatlah selalu nilai-nilai kebaikan yang telah kita pelajari bersama ya.

9. Jangan takut salah, karena dari kesalahan kita bisa belajar. Tetap semangat menempuh ilmu dan hal-hal baru.

10. Teruslah berkembang menjadi pribadi yang mandiri dan penuh kasih. Teruslah ceria ya.

11. Jadilah anak yang bisa membanggakan orang tua dan bangsa. Kamu pasti bisa.

12. Semoga langkah kecilmu hari ini membawamu ke tempat yang tinggi kelak. Tuhan selalu mendampingimu.

13. Jangan pernah berhenti bertanya dan ingin tahu. Bertanya adalah sumber dari pengetahuan.

14. Kembangkan bakatmu dan jangan takut mencoba. Kejarlah mimpimu setinggi-tingginya.

15. Teruslah berusaha dan jangan menyerah dalam menghadapi tantangan.

16. Jangan lupa selalu jaga sikap sopan santun dan adab di mana pun kamu berada.

17. Jadilah pelajar yang tekun dan hormat kepada guru. Kelak nanti kamu akan menjadi orang yang berarti bagi bangsa.

18. Bermimpilah setinggi langit dan wujudkan dengan semangat belajar. Jangan pernah menyerah ya.

19. Jangan lupa untuk selalu bersyukur dalam keadaan apa pun. Semangat pantang menyerah adalah kuncinya.

20. Belajarlah dengan hati dan teruslah bertumbuh serta menjalar.

21. Jangan pernah berhenti untuk berbuat baik kepada siapa pun.

22. Belajarlah dengan semangat seperti bermain. Karena belajar itu menyenangkan.

23. Teruslah melangkah maju ke depan dengan penuh percaya diri. Kamu enggak sendirian.

24. Kamu mampu melakukan hal-hal luar biasa. Kamu pasti bisa.

25. Jadilah cahaya yang bisa menerangi sekitarmu.

Kesan

26. Terima kasih telah memberikan warna dan keceriaan di kelas ini. Kami bangga

padamu.

27. Kami bangga atas setiap kemajuan yang kamu capai.

28. Kehadiranmu selalu membuat suasana kelas menjadi hangat.

29. Teruskan sifat baikmu yang suka berbagi dan menolong kepada sesama teman.

30. Kamu adalah anak yang tangguh dan penyayang. Tetaplah begitu selamanya ya.

31. Doa kami selalu menyertaimu, anak hebat. Kami bangga.

32. Jangan lupa tersenyum setiap hari seperti saat di kelas.

33. Kamu telah tumbuh dengan luar biasa. Kami bangga padamu.

34. Terima kasih telah menjadi bagian dari keluarga kecil kami di sekolah ini. Selamat bertumbuh.

35. Setiap tawa dan canda darimu adalah kenangan yang tak terlupakan.

36. Kamu sudah menunjukkan keberanian dan kerja sama yang luar biasa selama di kelas. Kami bangga padamu.

37. Hari-hari di kelas bersamamu dan teman-teman lainnya adalah anugerah yang menyenangkan.

38. Semangatmu selalu menjadi inspirasi bagi kami. Jadilah pribadi yang menyenangkan.

39. Kenangan ini akan selalu ada di hati kami. Kami bangga.

40. Kamu telah menunjukkan bahwa belajar memang bisa menyenangkan.

41. Terima kasih sudah menjadi murid yang baik dan sopan.

42. Suaramu dalam bernyanyi selalu kami rindukan.

43. Kami yakin kamu akan menjadi pribadi yang luar biasa kelak.

44. Doa kami selalu menyerati dalam setiap langkahmu.

45. Teruskan kebiasaan baikmu dalam membantu teman. Kami percaya kamu bisa.

46. Sampai bertemu lagi di masa depan yang indah.

47. Semua kebaikan yang kamu lakukan di kelas telah menjadi contoh yang baik untuk teman-teman yang lain.

48. Semangat belajarmu terus menyala. Jangan sampai padam oleh apa pun ya.

49. Kamu sudah berusaha semaksimal mungkin dalam belajar. Kami bangga akan hal itu.

50. Anak seperti kamu adalah seorang yang suka belajar dan bermain dengan ceria.

Pesan dan Kesan Guru untuk Orang Tua Siswa TK-PAUD

Berikut ini adalah kumpulan pesan dan kesan guru untuk orang tua siswa TK-PAUD yang bisa dijadikan referensi untuk disampaikan pada momen perpisahan atau kelulusan.

Pesan

1. Terima kasih atas kepercayaan dan dukungan selama proses pembelajaran anak Anda.

2. Semangat belajar anak tak lepas dari peran aktif orang tua di rumah. Teruslah mendidik anak dengan penuh rasa kasih sayang.

3. Kami selaku guru TK-PAUD menghargai kerja sama yang telah terjalin dengan baik. Terima kasih.

4. Kami berpesan supaya Anda terus mendidik anak Anda di rumah.

5. Doa dan dukungan dari orang tua menjadi penyemangat besar bagi kami pada guru TK-PAUD.

6. Kami bangga telah menjadi bagian kecil dari perjalanan tumbuh kembang anak Anda. Semoga anak Anda makin semangat belajar di jenjang berikutnya.

7. Semoga ilmu yang telah didapat menjadi bekal berharga untuk masa depannya.

8. Terima kasih telah meluangkan waktu untuk selalu hadir dalam setiap kegiatan sekolah. Kami salut dengan usaha Anda dalam mendidik anak Anda.

9. Semoga silaturahmi ini tetap terjaga meski anak-anak telah lulus dari TK-PAUD.

10. Terima kasih atas kesabaran dan pengertian selama proses pembelajaran.

11. Anak-anak belajar dengan gembira karena dukungan penuh dari orang tua. Jangan sampai lelah memberikan dukungan demi pendidikan anak-anak.

12. Terima kasih telah aktif berkomunikasi dengan pihak TK-PAUD. Kami berharap hal ini bisa dilanjutkan hingga anak ke jenjang berikutnya.

13. Kami mengapresiasi setiap dukungan moral dan materiil dari Bapak dan Ibu.

14. Terima kasih telah menjadi bagian dari komunitas sekolah yang hangat ini. Tetaplah menjadi orang tua yang baik dan peduli terhadap pendidikan anak.

15. Semoga adanya hubungan ini menjadi jembatan untuk kerja sama di masa depan.

16. Terima kasih atas partisipasi aktif dalam berbagai program yang pernah diadakan oleh TK-PAUD.

17. Kami menghargai dedikasi Anda dalam mendampingi anak belajar di rumah. Karena hal itu, anak Anda terlihat ceria ketika belajar di sekolah.

18. Semoga nilai-nilai kebaikan yang diajarkan di rumah dan sekolah bisa terus berkembang. Jangan sampai berhenti mendidik anak ya.

19. Terima kasih sudah mempercayakan pendidikan awal anak kepada kami. Semoga ke dapan anak Anda bisa terus mendapatkan pendidikan dengan baik.

20. Kami harap Bapak dan Ibu terus mendukung proses belajar anak di masa depan. Sebab pendidikan adalah investasi sepanjang masa.

21. Kami berterima kasih karena telah menyambut kami sebagai bagian dari keluarga besar Anda. Semoga anak Anda menjadi seorang pribadi yang baik, mandiri, dan bertanggung jawab.

22. Kami berharap Anda tetap menjadi pendamping terbaik anak dalam belajar. Jangan pernah lelah demi anak.

23. Terima kasih sudah selalu hadir dalam berbagai kegiatan sekolah. Kami harap Anda bisa selalu begitu hingga anak Anda dewasa.

24. Terima kasih telah membantu menciptakan suasana belajar yang menyenangkan. Kehadiran Anda di sekolah telah membantu proses belajar anak menjadi lebih menyenangkan.

25. Tiada pesan yang bisa kamu sampaikan kepada bapak/ibu. Anak Anda selama berada di TK-PAUD telah belajar dengan baik. Teruslah mendampingi tumbuh dan kembang anak.

Kesan

26. Anak-anak tumbuh dengan luar biasa berkat kasih sayang dan perhatian Anda. Kami mengucapkan terima kasih akan hal itu.

27. Perjalanan ini mungkin singkat, tapi kami merasa penuh dengan kenangan yang berharga. Terima kasih telah memberikan kepercayaan terhadap kami.

28. Setiap kemajuan anak tak lepas dari peran orang tua yang luar biasa. Anda telah menjadi teladan atau sosok orang tua yang baik kepada anak.

29. Anak-anak adalah cerminan kasih dan ketelatenan orang tua. Terima kasih telah mendidik anak selama di rumah.

30. Kami merasa senang dapat bekerja sama dengan orang tua yang peduli terhadap pendidikan anak. Kami menghargai hal itu. Terima kasih.

31. Keberhasilan anak-anak adalah keberhasilan kita bersama. Jadi, mari bersama-sama menciptakan pendidikan yang makin ramah terhadap anak.

32. Semoga pengalaman belajar ini menjadi kenangan manis bagi keluarga Anda.

33. Setiap senyum dan sapa dari orang tua menambah semangat kami di sekolah. Terima kasih sudah hadir di sekolah untuk mendampingi anak Anda.

34. Kami akan selalu mengenang kebaikan dan kerjasama dari Bapak/Ibu sekalian. Terima kasih atas kerja samanya.

35. Terima kasih atas kepedulian Anda terhadap kegiatan sosial dan pembelajaran anak. Dengan hal itulah anak Anda jadi makin semangat belajar.

36. Kami senang bisa bekerja sama dalam menciptakan lingkungan belajar yang positif. Hal ini tentu tak bisa dilepaskan dari peran orang tua dalam mendidik anaknya.

37. Anak-anak belajar banyak dari contoh baik yang diberikan oleh orang tuanya. Semoga anak Anda bisa menjadi pribadi yang suka belajar akan hal baru.

38. Terima kasih telah sabar dan bijak dalam menyikapi berbagai situasi di TK-PAUD. Kami menghargai berbagai usaha Anda.

39. Semoga anak-anak tumbuh menjadi pribadi yang membanggakan berkat bimbingan Anda. Pendidikan yang diberikan oleh orang tua tetaplah yang utama.

40. Setiap masukan dan dukungan Anda sangat berarti bagi perkembangan sekolah. Kami mengucapkan terima kasih.

41. Kami para guru TK-PAUD bangga atas peran serta orang tua dalam kemajuan pendidikan anak.

42. Doa dan semangat dari orang tua adalah bahan bakar kesuksesan anak. Semoga bahan bakar tersebut terus ada sampai anak tumbuh dewasa dan menjadi pribadi yang mandiri serta bertanggung jawab.

43. Terima kasih telah memperkuat nilai-nilai moral dan karakter anak di rumah. Kami menghargai hal-hal seperti itu.

44. Kami merasa terbantu dengan komunikasi yang baik dan terbuka dari orang tua. Terima kasih atas dukungannya selama ini.

45. Semoga keberhasilan anak menjadi hadiah indah bagi keluarga Anda. Anak yang suka belajar dan berbuat baik adalah cerminan dari orang tuanya.

46. Terima kasih telah menjadi contoh teladan bagi anak dalam kehidupan sehari-hari. Kami menghargai hal-hal kecil semacam itu.

47. Kami merasa diberkahi dapat mengenal keluarga Anda. Anak Anda semoga bisa menjadi seorang yang tumbuh dengan rasa kepedulian yang tinggi terhadap sesama.

48. Kami para guru TK-PAUD bangga bisa menjadi bagian dari perjalanan awal pendidikan anak Anda. Terima kasih.

49. Setiap interaksi dengan orang tua membawa pelajaran dan inspirasi bagi kami. Kehadiran Anda telah menjadi kunci semangat belajar anak-anak di sekolah.

50. Semoga kerja sama ini menjadi awal dari masa depan yang gemilang untuk anak-anak. Saya merasa bahwa pendidikan yang Anda berikan di rumah begitu baik.

Baca juga artikel terkait PERPISAHAN SEKOLAH atau tulisan lainnya dari Sunardi

tirto.id - Edusains
Kontributor: Sunardi
Penulis: Sunardi
Editor: Balqis Fallahnda & Indyra Yasmin