tirto.id - Hari Kenaikan Yesus Kristus atau Hari Kenaikan Isa Almasih 2023 akan jatuh pada Kamis (18/5/2023). Berdasarkan SKB 3 Menteri Nomor 1066/2022 hari besar ini merupakan tanggal merah alias hari libur nasional.
Hari Kenaikan Isa Almasih 2023 dapat diperingati dengan cara meramaikan media sosial. Ini termasuk mengunggah foto dengan twibbon bertema Kenaikan Isa Almasih 2023 di media sosial jelang hari besar tersebut.
Sejarah peringatan Hari Kenaikan Isa Almasih sendiri berkaitan dengan salah satu peristiwa yang tercatat di kitab Perjanjian Baru. Peristiwa ini menjadi sejarah penting bagi umat Kristen dan Katolik yang diperingati setiap tahun setelah Hari Paskah.
Sejarah Peringatan Hari Kenaikan Isa Almasih
Peringatan Hari Kenaikan Isa Almasih atau Yesus Kristus sudah dirayakan sejak ribuan tahun. Dikutip dari Britannica, berdasarkan sejarah ajaran Kekristenan Timur dan Barat, Hari Kenaikan Yesus Kristus sudah ditetapkan sejak abad ke-4 Masehi.
Peristiwa yang diperingati dalam Hari Kenaikan Yesus Kristus merupakan lanjutan dari peristiwa Paskah, yaitu kebangkitan kembali Yesus setelah disalib. Umat Kristen dan Katolik percaya bahwa setelah 40 hari kematian Yesus, Ia bangkit dan dimuliakan dengan diangkat ke surga.
Menurut bab pertama dari The Acts of the Apostles (Kisah Para Rasul), Yesus yang sudah meninggal menampakkan diri di hadapan para Rasul dalam berbagai kesempatan. Ini terjadi dalam jangka waktu 40 hari setelah Yesus mati di tiang salib.
Setelah 40 hari kemudian, Yesus diangkat dari hadapan mereka kemudian disembunyikan oleh awan. Momen inilah yang diperingati umat Kristen dan Katolik sebagai kenaikan Tuhan.
Makna Kenaikan Tuhan bagi umat Kristen berasal dari keyakinan mereka akan pemuliaan Yesus setelah kematian dan kebangkitan-Nya, serta momen kembalinya Dia kepada Allah Bapa.
Berdasarkan liturgi pesta gereja-gereja Barat, Hari Kenaikan Yesus Kristus ini diperingati dengan pembacaan Injil. Selanjutnya, dilakukan pemadaman lilin Paskah yang sudah menyala sejak Hari Paskah sebagai simbol kepergian Kristus dari bumi.
Meskipun terdengar menyedihkan, namun peristiwa ini sebenarnya menggambarkan kegembiraan dan suka cita. Hal ini karena peristiwa kenaikan Yesus Kristus adalah tanda kemenangan Tuhan yang abadi.
20 Link Twibbon Kenaikan Isa Almasih 2023
Peringatan Hari Kenaikan Isa Almasih 2023 bisa dilakukan dengan cara mengunggah foto dengan twibbon bertema khusus. Twibbon bisa disematkan pada foto profil media sosial untuk merayakan hari-hari besar tertentu, seperti Hari Kenaikan Isa Almasih.
Twibbon bisa diperoleh secara gratis melalui sejumlah platform yang menyediakan produk twibbon, seperti Twibbonize. Jelang Hari Kenaikan Isa Almasih 2023, ada 20 link twibbon bertema serupa yang dapat diunduh melalui Twibbonize.
Berikut daftar 20 link twibbon Kenaikan Isa Almasih 2023 di Twibbonize:
1. https://twb.nz/ssbkenaikanisaalmasih
2. https://www.twibbonize.com/kenaikanisaalmasih2022recosta
3. https://www.twibbonize.com/kenaikanisaalmasihjbss
4. https://www.twibbonize.com/bakdhokenaikan
5. https://www.twibbonize.com/ppak-kenaikanisaalmasih
6. https://www.twibbonize.com/selamatkenaikanisaalmasihdw
7. https://www.twibbonize.com/isa-almasih-amc
8. https://www.twibbonize.com/ipiisaalmasih2023
9. https://www.twibbonize.com/madesudarte-kenaikanyesus
10. https://www.twibbonize.com/bpr-kenaikan-isa-almasih
11. https://www.twibbonize.com/kebaikanisaalmasih
12. https://twb.nz/harikenaikanyesuskristus2023
13. https://www.twibbonize.com/rsma-kia22
14. https://www.twibbonize.com/kenaikanisaalmasihnug20211
15. https://www.twibbonize.com/ascensiondaysmpfrater
16. https://www.twibbonize.com/kenaikanisaalmasih2022afla18
17. https://www.twibbonize.com/kasopbitungkenaikanisa
18. https://www.twibbonize.com/kenaikanisaalmasihboslebah
Editor: Iswara N Raditya