Menuju konten utama

10 Anggota Fiorentina Positif Covid-19, Ribery Donasi 50 Ribu Euro

Sepuluh anggota klub Fiorentina positif Corona atau Covid-19, Franck Ribery ikut donasikan 50 ribu Euro. 

10 Anggota Fiorentina Positif Covid-19, Ribery Donasi 50 Ribu Euro
Para pemain Fiorentina merayakan gol yang dicetak Marco Benasi dalam pertandingan Piala Italia melawan Citadella di Stadion Artemio Franchi, Firenze, Selasa (3/12/2019) setempat. ANTARA/Twitter@acffiorentina

tirto.id - Tim Serie A Liga Italia, Fiorentina mengonfirmasi adanya 10 orang anggota klub yang positif Corona atau Covid-19. Dari jumlah tersebut, tiga di antaranya masuk rumah sakit.

Terdapat tiga pemain yang dinyatakan positif yakni Patrick Cutrone, German Pezzela dan Dusan Vlahovic. Presiden klub, Rocco Commiso mengatakan bahwa ketiganya dalam kondisi yang baik.

“Situasinya membahayakan, di klub kami ada sekitar sepuluh orang terdampak oleh penyakit ini, tiga staf di rumah sakit,” ucapnya kepada Sky Sport Italia.

Situasi tersebut membuatnya melakukan penggalangan dan guna membantu rumah sakit. Tak ketinggalan, winger asal Perancis, Franck Ribery juga turut serta dalam memberikan bantuan.

“Satu-satunya hal yang bisa kita lakukan adalah membantu mereka yang berada di garis terdepan. Dalam 24 jam, kita berhasil mengumpulkan sekitar 420 ribu Euro,” imbuhnya.

“Saya juga ingin berterima kasih kepada Franck Ribery atas donasinya [sebesar 50 ribu Euro]. Kita berdua merasa seperti di rumah sendiri di Florence sebagaimana kami diterima dengan hangat oleh orang-orang di sini,” tandasnya.

Selain Fiorentina, beberapa pesepak bola di Italia juga dinyatakan positif Covid-19. Dari klub Sampdoria di antaranya Manolo Gabbiadini, Antonino La Gumina, Morten Thorsby, Omar Colley, Fabio Depoli dan Bartos Bereszynski (Sampdoria). Sementara pemain lainnya yakni Daniele Rugani dan Blaise Matuidi (Juventus).

Dari laporan Global Cases by the Center for Systems Science and Engineering (CSSE) di Johns Hokins University hingga Kamis (19/3/2020), Italia memiliki 35.713 kasus positif Covid-19, sementara 2.978 di antaranya meninggal dan 4.025 pasien dinyatakan pulih.

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Hendi Abdurahman
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Fitra Firdaus