Menuju konten utama

Zita Anjani Soal Dinasti Politik: Saya di PAN Berjenjang

Menurutnya, meskipun sang ayah adalah Zulkifli Hasan selaku Ketua Umum PAN, ia tidak pernah mendapatkan perilaku spesial dari parpol tersebut. 

Zita Anjani Soal Dinasti Politik: Saya di PAN Berjenjang
Zita Anjani. instagram/zitaanjani

tirto.id - Ketua DPP PAN, Zita Anjani, mengeklaim tidak ada dinasti politik yang terjadi di parpol berlambang matahari putih tersebut. Ia mengaku bisa berada di posisinya sekarang setelah perjuangan panjang.

"Mungkin, orang lihatnya dinasti ya, tapi kalau saya di PAN, kita tahu ya, berjenjang semuanya," sebutnya di Gedung DPRD DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Kamis (1/8/2024).

Zita mencontohkan, sebelum menjadi Wakil Ketua DPRD DKI periode 2019-2024, ia pernah menjadi kader di DPW PAN DKI Jakarta. Kemudian, Zita menjabat Wakil Ketua DPW PAN DKI.

Setelah itu, ia menjabat Wakil Ketua DPP Perempuan PAN. Menurutnya, meskipun sang ayah adalah Zulkifli Hasan selaku Ketua Umum PAN, ia tidak pernah mendapatkan perilaku spesial dari parpol tersebut.

Saat mencalonkan diri dalam Pemilihan Legislatif (Pileg) DPRD DKI 2024, Zita mengaku merogoh kocek sendiri.

"Teman-teman di partai tahu ya bagaimana kita pas pemilu berjuang. Tidak ada treatment khusus untuk anak ketum, bahkan nyaleg juga pake dana saya sendiri," tuturnya.

"Mungkin saya kebetulan anaknya Zulhas, tapi kalau di keluarga saya tidak menerapkan yang namanya politik dinasti karena semuanya berproses," lanjut dia.

Politik dinasti di kalangan elite parpol kerap menjadi sorotan di Tanah Air. Terkini, Hary Tanoesoedibjo mengundurkan diri dari jabatan Ketua Umum Perindo.

Putri Hary, Angela Tanoesoedibjo, lantas menjadi Ketua Umum Perindo. Sebelumya, Angela menjabat Ketua Harian DPP Perindo.

Kemudian, posisi pimpinan juga kerap diisi oleh kerabat ketua umum parpol. Misalnya, Zita Anjani selaku anak Zulhas yang menjabat Ketua DPP PAN, Pranandya Surya Paloh selaku anak Ketua Umum Nasdem Surya Paloh menjabat Ketua Bapilu Nasdem, dan Puan Maharani selaku anak Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menjabat Ketua DPP PDIP.

Baca juga artikel terkait ZITA ANJANI atau tulisan lainnya dari Muhammad Naufal

tirto.id - Politik
Reporter: Muhammad Naufal
Penulis: Muhammad Naufal
Editor: Irfan Teguh Pribadi