Menuju konten utama

Tata Cara Shalat Idul Adha 2020 & Panduan Saat Pandemi COVID19

Tata cara shalat Iduladha dalam pandemi COVID-19 tetap dapat dilakukan di lapangan dengan panduan Surat Edaran Menteri Agama Nomor 18 Tahun 2020.

Tata Cara Shalat Idul Adha 2020 & Panduan Saat Pandemi COVID19
Ilustrasi Salat. foto/istockphto

tirto.id - Dalam perayaan Iduladha pada 10 Zulhijah setiap tahunnya, umat Islam menggelar salat Id 2 rakaat, kemudian diikuti dengan penyembelihan hewan kurban. Dalam masa pandemi COVID-19 menuju new normal, salat Iduladha dapat dikerjakan di tanah lapang dengan memenuhi kriteria yang ditetapkan oleh pemerintah.

Sebagaian besar ulama berpendapat bahwa hukum salat Iduladha adalah sunah muakkad atau sunah yang ditekankan pengerjaannya.

Dalam kitab Fathul Qarib karya Syaikh Muhammad bin Qasim al-Ghazziy diterangkan, "Salat dua hari raya (Idulfitri dan Iduladha) adalah sunah muakkadah bagi orang yang ada di rumah maupun di perjalanan, merdeka maupun hamba sahaya, baik laki-laki maupun perempuan".

Tata Cara Shalat Idul Adha

Salat Iduladha, seperti salat Idulfitri, dikerjakan 2 rakaat. Perbedaannya dengan salat sunah lain adalah niat dan jumlah takbir dalam setiap rakaat salat Iduladha.

Dalam "Tata Cara Shalat Idul Adha" di NU Online, salat Id dikerjakan pada waktu setelah matahari terbit hingga masuknya waktu zuhur. Khusus untuk salat Idul Adha, sebaiknya dikerjakan pada awal waktu. Hal ini dilakukan agar waktu penyembelihan hewan kurban bisa lebih lama.

Berikut ini tata cara salat Idul Adha.

  1. Membaca niat salat Iduladha, yang jika dilafalkan dalam bahasa Arab bunyinya أُصَلِّيْ سُنَّةً لعِيْدِ اْلأَضْحَى رَكْعَتَيْنِ (مَأْمُوْمًاإِمَامًا) لِلهِ تَعَــــــــالَى (ushallî sunnata li ‘îdil adlhâ rak‘ataini makmuman/imaman lillahi taala", yang artinya, "Aku berniat salat sunah Idul Adha dua rakaat (menjadi makmum/imam) karena Allah ta’ala.”
  2. Takbiratul ihram
  3. Membaca doa iftitah
  4. Takbir 7 kali untuk rakaat pertama
  5. Membaca Surah Al-Fatihah
  6. Membaca salah satu surah atau ayat dalam Al-Qur'an, dianjurkan untuk membaca surah al-A'lâ.
  7. Rukuk
  8. Iktidal,
  9. sujud pertama,
  10. duduk di antara dua sujud,
  11. sujud kedua,
  12. duduk sejenak sebelum bangkit mengerjakan rakaat kedua,
  13. Takbir 5 kali untuk rakaat kedua,
  14. Membaca Surah Al-Fatihah,
  15. Membaca salah satu surah atau ayat dalam Al-Qur'an, dianjurkan untuk membaca surah al-Ghâsyiyah.
  16. ukuk
  17. Iktidal,
  18. sujud pertama,
  19. duduk di antara dua sujud,
  20. sujud kedua,
  21. duduk tasyahud akhir
  22. Salam
Usai salam, jamaah salat Idul Adha sebaiknya tidak langsung pulang. Diutamakan untuk mendengarkan khutbah terlebih dahulu hingga selesai.

Panduan Shalat Idul Adha Saat Pandemi COVID-19

Terkait kondisi pandemi COVID-19, pemerintah melalui Kementerian Agama sudah mengeluarkan Surat Edaran Nomor 18 Tahun 2020 tentang Penyelenggaraan Salat Idul Adha dan Penyembelihan Hewan Kurban Tahun 1441H/2020M menuju Masyarakat Produktif dan Aman Covid-19.

Dalam pasal E mengenai ketentuan, dijelaskan bahwa penyelenggaraan salat Idul Adha 1441H/2020 M boleh diselenggarakan di lapangan, masjid, atau ruangan dengan wajib memenuhi beberapa kriteria sebagai berikut.

  • Menyiapkan petugas untuk melakukan dan mengawasi penerapan protokol kesehatan di area tempat pelaksanaan;
  • Melakukan pembersihan dan disinfeksi di area tempat pelaksanaan;
  • Membatasi jumlah pintu/jalur keluar masuk tempat pelaksanaan guna memudahkan penerapan dan pengawasan protokol kesehatan;
  • Menyediakan fasilitas cuci tangan/sabun/hand sanitizer di pintu/jalur masuk dan keluar;
  • Menyediakan alat pengecekan suhu di pintu/jalur masuk. Jika ditemukan jamaah dengan suhu >37,5°C (2 kali pemeriksaan dengan jarak 5 menit), tidak diperkenankan memasuki area tempat pelaksanaan;
  • Menerapkan pembatasan jarak dengan memberikan tanda khusus minimal jarak 1 meter;
  • Mempersingkat pelaksanaan shaiat dan khutbah Idul Adha tanpa mengurangi ketentuan syarat dan rukunnya;
  • Tidak mewadahi sumbangan/sedekah Jemaah dengan cara menjalankan kotak, karena berpindah-pindah tangan rawan terhadap penularan penyakit.

Penyelenggara salat Iduladha juga diminta untuk memberikan imbauan kepada masyarakat tentang protokol kesehatan pelaksanaan salat itu. Protokol tersebut meliputi hal-hal berikut.

  • Jemaah dalam kondisi sehat;
  • Membawa sajadah/alas shalat masing-masing;
  • Menggunakan masker sejak keluar rumah dan selama berada di area tempat pelaksanaan;
  • Menjaga kebersihan tangan dengan sering mencuci tangan menggunakan sabun atau hand sanitizer,
  • Menghindari kontak fisik, seperti bersalaman atau berpelukan;
  • Menjaga jarak antar jemaah minimal 1 (satu) meter;Menghimbau untuk tidak mengikuti shalat Idul Adha bagi anak-anak dan warga lanjut usia yang rentan tertular penyakit, serta orang dengan sakit bawaan yang berisiko tinggi terhadap Covid-19.

Baca juga artikel terkait IDUL ADHA 2020 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Fitra Firdaus