Menuju konten utama

Struktur Lengkap Tim Pemenangan Nasional Anies-Cak Imin

Calon presiden Anies Baswedan mengklaim kerja pemenangan Timnas AMIN sudah dilakukan jauh sebelum diresmikan.

Struktur Lengkap Tim Pemenangan Nasional Anies-Cak Imin
Bakal calon presiden dan wakil presiden Anies Baswedan (kiri) dan Muhaimin Iskandar (kanan) bersiap menjalani pemeriksaan kesehatan di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta, Sabtu (21/10/2023). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/hp.

tirto.id - Pasangan calon presiden dan wakil presiden Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar 'AMIN' mengumumkan struktur Tim Pemenangan Nasional AMIN di Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (14/11/2023). Muhammad Syaugi Alaydrus yang sempat menjabat sebagai Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan atau Kabasarnas ditunjuk jadi Ketua Tim Pemenangan pasangan calon dari koalisi tersebut.

Anies menuturkan kerja pemenangan Timnas AMIN sudah dilakukan jauh sebelum diresmikan. Dia mengklaim relawan yang terdapat di struktur partai maupun masyarakat telah bekerja di akar rumput sebelum terkonsolidasi dalam satu tim pemenangan.

"Koalisi Perubahan ini bukan hanya sekedar koalisi politik, bukan koalisi transaksional, tetapi gerakan ini berbasis pada nilai perubahan," kata Anies Baswedan.

Lebih lanjut, Anies menjelaskan struktur Timnas AMIN bukan menjadi ajang pemisah tugas pokok dan fungsi dari anggota lainnya yang tak tercantum. Anies menegaskan kader partai dan relawan tetap bekerja walaupun tidak tercatat dalam tim.

"Ini untuk memenuhi persyaratan dari KPU, dimana pasangan harus memiliki tim pemenangan, " kata dia.

Berikut struktur lengkap Timnas AMIN:

1. CAPT: MUHAMMAD SYAUGI ALAYDRUS

2. CO-CAPT 1: SUDIRMAN SAID

3. CO-CAPT 2: THOMAS TRIKASIH LEMBONG

4. CO-CAPT 3: AL MUZZAMMIL YUSUF

5. CO-CAPT 4: NIHAYATUL WAFIROH

6. CO-CAPT 5: AZRUL TANJUNG

7. CO-CAPT 6: NASIRUL MAHASIN

8. CO-CAPT 7: LEONTINYS ALPHA EDISON

9. CO-CAPT 8: YUSUF MUHAMMAD MARTAK

10. CO-CAPT 9: KI KRT H LEBDO NAGORO ANOM SUROTO (KI ANOM SUROTO)

11. CO-CAPT 10: MUHAMMAD JUMHUR HIDAYAT

12. CO-CAPT 11: MAKSUM FAQIH

13. CO-CAPT 12: SUYOTO

14. SEKJEN: NOVITA DEWI

15. BENDAHARA: GEDE WIDIADE

16. TIM HUKUM NASIONAL: ARI YUSUF AMIR

Baca juga artikel terkait TIMNAS AMIN atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Flash news
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Intan Umbari Prihatin