tirto.id - Daily Dose of Light adalah buku yang ditulis oleh Ahmad Fuadi. Karya Ahmad Fuadi ini terbit pada bulan Mei 2018 oleh Gramedia Pustaka Utama.
Buku ini dipenuhi oleh berbagai ilustrasi dengan warna ceria dan kutipan ayat-ayat Alquran yang akan menjadi penyemangat untuk pembacanya.
Kata dose di judul menunjukkan harapan semoga buku ini bisa menjadi dosis harian yang mengena di hati dan membuat hidup kita lebih tenang.
Sinopsis Buku Daily Dose of Light
Dilansir dari laman Goodreads, Daily Dose of Light berisi kutipan-kutipan ayat Alquran yang ditampilkan dengan ilustrasi yang asyik. Adapun kutipan-kutipan ayat Aquran diharapkan bisa menjadi penyemangat untuk pembaca setiap harinya.
Kalimat inspiratif bisa membangkitkan semangat dalam diri kita. Mulai dari kata-kata positif, motivatif, hingga kata-kata inspiratif akan meningkatkan kepercayaan diri untuk siap menghadapi hari. Tentunya, energi seperti ini akan berdampak positif pada kondisi mental dan suasana hati kita.
Begitulah kurang lebih isi dari buku Daily Dose of Light. Terlebih lagi, kata-kata semangat dalam buku ini mengambil dari ayat Alquran. Dengan begitu, sangat terasa kebahagiaan kita atas energi positif sekaligus keinginan jiwa untuk semakin dekat dengan Allah.
Berbagai kata-kata inspiratif dari buku tersebut ditemani oleh ilustrasi cantik nan ciamik. Buku ini sengaja disusun dengan warna-warni yang cerah sesuai dengan pesan yang ingin disampaikan dalam buku. Saat membacanya, kita akan dimanjakan dengan halaman demi halaman yang mampu memperbaiki suasana hati kita.
Ahmad Fuadi akan mengajak pembaca untuk meresapi setiap kutipan dalam buku ini. Pembaca dipersilakan untuk merepresentasi setiap kutipan dalam buku karena penulis memang tidak memberikan penjelasan detail dari setiap kutipan. Meskipun demikian, kutipan demi kutipan ini akan menjadi pengingat sederhana yang dampaknya luar biasa untuk hari-hari pembaca.
Profil Ahmad Fuadi
Ahmad Fuadi lahir pada 30 Desember 1972 di Nagari Bayur, Maninjau, Sumatera Barat. Ia terkenal sebagai penulis, praktisi konservasi, dan wartawan. Karya perdananya yang sukses mendapat apresiasi masyarakat adalah novel Negeri Lima Menara.
Dilansir dari laman British Council, Ahmad Fuadi adalah seorang penulis yang memenangkan berbagai penghargaan penulis. Beberapa karyanya sangaat dikenal, seperti Negeri 5 Menara yang juga menjadi novel best seller.
Bahkan novel tersebut diangkat menjadi film. Novel Negeri 5 Menara menceritakan kisah Ahmad Fuadi saat berada di pondok pesantren. Karyanya satu itu berhasil memotivasi pembaca terutama anak muda untuk meraih impiannya.
Sekitar 400.000 kopi novel Negeri Lima Menara telah diterbitkan di Indonesia dan Malaysia. Bahkan karya fenomenal Ahmad Fuadi itu telah diterjemahkan dalam bahasa Inggris. Ahmad Fuadi adalah seseorang yang meyakini bahwa buku adalah instrumen untuk memulai pergerakan sosial.
Bersama pembacanya, Ahmad Fuadi mendirikan Komunitas Menara, sebuah organisasi non-provit yang memberikan akses edukasi dan buku pada organisasi nirlaba yang menyediakan akses pendidikan dan buku kepada masyarakat kurang mampu.
Penulis: Nurul Azizah
Editor: Alexander Haryanto