Menuju konten utama

Siapa Pemilik Rosalia Indah, Viral Kasus Barang Penumpang Hilang

Siapa pemilik Rosalia Indah? PO Bus RosIn ini sedang viral karena kasus barang-barang hilang milik penumpang dan menimbulkan kontroversi.

Siapa Pemilik Rosalia Indah, Viral Kasus Barang Penumpang Hilang
Volvo Buses-Rosalia Indah kenalkan bus premium B11R. (ANTARA/HO)

tirto.id - Kasus barang penumpang hilang di bus Rosalia Indah sedang menghebohkan dunia maya. Lantas, siapa sebenarnya pemilik PO yang bermarkas di Karanganyar itu?

Kisah hilangnya barang penumpang di dalam bus Rosalia Indah diawali cuitan seorang warganet pada hari Rabu, 20 Desember 2023.

Akun @Widino mengunggah sebuah tweet yang menyatakan dirinya kehilangan iPad Pro 2020, pencil, keyboard, serta charger.

Ketika sudah sampai di rumah, tas yang sebelumnya berisi perlengkapan iPad itu justru sudah diganti dengan buku.

Tak ayal, ia sempat menghubungi pihak bus hingga menuliskan peristiwa tersebut via media sosial. Cuitannya viral di X (Twitter) dan sudah dilihat nyaris 16 juta kali.

Paling aktual, Rosalia Indah melalui akun @Rosalia_Ind menyampaikan press release pada hari yang sama. Dalam pernyataannya, mereka akan melakukan investigasi secara internal.

Rosalia Indah juga turut memanggil awak bus yang ditumpangi korban ke kantor pusat guna dilakukan investigasi. Setidaknya, Rosalia Indah berencana melakukan 3 tindakan untuk menindaklanjuti kejadian kehilangan barang tersebut.

Di antaranya melakukan komunikasi dengan pengguna jasa (penumpang alias korban), investigasi terhadap awak atau kru bus yang ditumpangi, serta menindak tegas apabila awak bus terbukti terlibat dalam aksi pencurian.

Pemilik Rosalia Indah

Rosalia Indah didirikan oleh pasangan Yustinus Soeroso dan Yustina Rahyuni Soeroso pada tahun 1983 silam. Mereka awalnya merintis perusahaan dengan modal mobil Colt Diesel rute Solo-Blitar PP (pulang pergi).

Yustinus-Yustina kemudian mengembangkan bisnis dengan menjajaki trayek Jogja-Surabaya, Jogja-Blitar/Malang dan beberapa jalur lain.

Seperti dikutip via laman resmi perusahaan, mereka lalu membeli 5 armada "Bumel Non AC" yang menggunakan sasis HINO type AK pada 1991. Kedatangan 5 armada itu turut meresmikan nama Perusahaan Otobus (PO) Rosalia Indah.

PO rintisan Yustinus Soeroso dan istrinya ini semakin berkembang. Tahun 2021, mereka sudah mempunyai bus AKAP (Antar Kota Antar Propinsi) Double Decker.

Bahkan, MURI (Museum Rekor Indonesia) pernah memberikan perhargaan lantaran Rosalia Indah dinilai memiliki armada terbanyak di Indonesia untuk jenis bus AKAP Double Decker beserta layanan pramugari.

PO yang kerap dikenal dengan nama "RosIn" ini mempunyai lebih dari 1.000 karyawan dan 140 kantor perwakilan serta agen di Pulau Jawa dan Sumatera.

Baca juga artikel terkait ROSALIA INDAH atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Bisnis
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Dipna Videlia Putsanra