Menuju konten utama

10 Rekomendasi Model Outer untuk Melengkapi Outfit Lebaran

Berikut 10 inspirasi outer Lebaran 2025 yang stylish sehingga bisa menjadi pelengkap gayamu di Hari Raya Idul Fitri.

10 Rekomendasi Model Outer untuk Melengkapi Outfit Lebaran
Ilustrasi Outer Knit. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Outer atau luaran menjadi pilihan utama dalam fashion Lebaran karena fleksibilitasnya yang mudah dipadukan dengan gamis, rok, maupun celana. Tak hanya memberikan tampilan yang lebih simpel, outer juga mampu menambahkan kesan elegan pada outfit. Inilah yang menjadikannya salah satu elemen fashion yang sering digunakan sebagai pelengkap busana Lebaran.

Jika kamu sedang mencari referensi outer Lebaran 2025, berikut beberapa model yang bisa menjadi inspirasi.

Rekomendasi Model Outer Untuk Melengkapi Outfit Lebaran 2025

Selain berfungsi sebagai pelengkap, outer juga memberikan sentuhan khas yang membuat busana terlihat lebih modis tanpa menghilangkan kenyamanan. Untuk Lebaran 2025, ada berbagai model outer yang bisa kamu pilih sesuai dengan gaya dan preferensi. Berikut beberapa rekomendasi outer untuk Lebaran yang bisa melengkapi outfitmu!

1. Outer Brokat

Outer brokat lebaran selalu menjadi pilihan favorit untuk tampilan yang elegan dan mewah. Detail motifnya yang khas memberikan kesan anggun dan feminin. Outer untuk Lebaran ini sangat cocok dipadukan dengan dress polos atau gamis untuk momen spesial seperti Lebaran atau acara formal lainnya.

2. Outer Knit

Ilustrasi Outer Knit
Ilustrasi Outer Knit. FOTO/iStockphoto

Bagi yang ingin tampil kasual namun tetap stylish, outer berbahan rajut (knit) adalah pilihan yang tepat. Bahannya yang nyaman dan fleksibel membuatnya cocok dipakai untuk berbagai suasana, baik formal maupun santai. Outer knit sangat serasi jika dipadukan dengan rok plisket atau celana kulot untuk tampilan yang effortless namun tetap chic.

3. Outer Plisket

Material plisket yang ringan dan flowy menjadikan outer ini terlihat anggun. Potongan plisket memberikan tekstur yang unik dan modern, membuatnya cocok untuk dipakai dalam berbagai kesempatan. Dipadukan dengan inner polos dan hijab senada, outer plisket menciptakan tampilan yang sederhana tetapi tetap modis.

4. Outer Batik Modern

Mengusung konsep batik dengan desain kekinian, outer batik modern menghadirkan sentuhan budaya dalam gaya yang lebih segar. Modelnya bisa berupa blazer, kimono, atau vest yang dapat dikenakan dengan celana kulot atau rok untuk tampilan yang lebih fashionable. Outer ini sangat cocok untuk menghadiri acara formal dengan tetap menampilkan nuansa tradisional.

5. Outer Linen

Model baju Lebaran outer berbahan linen menjadi favorit karena bahannya yang ringan, breathable, dan nyaman dipakai dalam cuaca panas. Tampilannya yang simpel dan earthy cocok untuk gaya kasual yang tetap stylish. Outer linen biasanya hadir dalam potongan oversized yang memberikan kesan santai namun tetap elegan, terutama jika dipadukan dengan dalaman berwarna netral.

6. Outer Denim

Bagi yang menyukai gaya yang lebih santai dan modern, outer denim adalah pilihan yang tidak pernah gagal. Model ini bisa digunakan untuk tampilan kasual hingga semi-formal. Bisa dipadukan dengan rok atau celana kain untuk memberi kesan edgy namun tetap feminin. Outer denim juga fleksibel untuk dipakai di berbagai musim dan acara.

7. Outer Kimono

Ilustrasi Kimono outer

Ilustrasi Kimono outer. FOTO/iStockphoto

Model outer kimono yang longgar dan flowy memberikan tampilan yang elegan sekaligus nyaman dipakai. Outer ini sangat cocok untuk layering outfit, baik dengan dress, tunik, maupun celana palazzo. Pilihan motif dan warna yang beragam juga membuatnya mudah disesuaikan dengan berbagai gaya dan suasana.

8. Outer Vest Lace

Bagi yang ingin tampil feminin tanpa terlihat terlalu formal, rekomendasi outer untuk Lebaran vest berbahan lace bisa menjadi pilihan. Potongan tanpa lengan memberikan kesan ringan, sementara motif renda yang khas menambah nilai estetika pada penampilan. Outer ini sangat pas jika dikenakan dengan dalaman polos dan rok panjang untuk tampilan yang anggun dan modern.

9. Outer Tunik

Outer dengan model tunik memberikan kesan sederhana dan anggun. Ini bisa menjadi outer lengan panjang untuk gamis. Biasanya hadir dengan potongan longgar dan panjang, outer ini bisa dipakai dengan celana kulot atau rok plisket untuk tampilan yang lebih santun dan elegan.

Outer tunik juga cocok untuk berbagai acara, baik formal maupun kasual.

10. Outer Bahan Silk

Outer berbahan silk atau sutra menghadirkan tampilan yang mewah dan berkelas. Tekstur kain yang lembut dengan efek mengilap memberikan kesan glamor tanpa terlihat berlebihan. Outer ini sangat cocok untuk dipadukan dengan dress polos atau gamis agar tampil lebih anggun saat menghadiri acara spesial seperti Lebaran atau perayaan lainnya.

Baca juga artikel terkait RAMADHAN 2025 atau tulisan lainnya dari Risa Fajar Kusuma

tirto.id - Diajeng
Kontributor: Risa Fajar Kusuma
Penulis: Risa Fajar Kusuma
Editor: Dhita Koesno