Menuju konten utama

Rekomendasi Film Bioskop Saat Libur Panjang 9-12 Maret 2024

Berikut rekomendasi film Indonesia, Korea hingga Hollywood yang dapat ditonton di bioskop saat libur panjang 9-12 Maret 2024.

Rekomendasi Film Bioskop Saat Libur Panjang 9-12 Maret 2024
Ilustrasi bioskop. REUTERS/Regis Duvignau

tirto.id - Nonton film di bioskop bisa menjadi kegiatan yang menyenangkan dan bermanfaat untuk mengisi liburan panjang pada 9-12 Maret 2024. Pasalnya, menonton film dapat menjadi cara yang baik untuk bersantai dan menghibur diri setelah beraktivitas sepanjang hari.

Berkaitan dengan hal tersebut, terdapat sejumlah film terbaru 2024 yang dapat ditonton saat libur. Film terbaru ini memiliki genre yang beragam mulai hari komedi, horor, hingga thriller.

Film terbaru Kung Fu Panda 4 dapat menjadi opsi untuk menonton bioskop bersama anak. Selain itu, terdapat sejumlah film horor yang memacu adrenalin seperti Kuyang dan Sinden Gaib. Secara lebih lengkap, berikut ini rekomendasi film bioskop yang dapat ditonton saat libur 9-12 Maret.

1. Kung Fu Panda 4

Kung Fu Panda 4 menceritakan tentang petualangan baru Po si Panda Legendaris setelah dipilih untuk menjadi Pemimpin Spiritual Lembah Perdamaian. Dia harus menghadapi tantangan sebagai seorang pemimpin, meskipun pengetahuannya lebih banyak tentang diet paleo daripada kepemimpinan spiritual. Selain itu, Po juga harus mencari penerusnya sebagai Dragon Warrior.

Dalam situasi ini, ancaman datang dari Chameleon, seorang penyihir jahat yang ingin merebut Tongkat Kebijaksanaan Po untuk membangkitkan kembali penjahat masa lalu seperti Tai Lung dan Lord Shen. Po bersekutu dengan Zhen, seorang pencuri rubah corsac yang cerdik, untuk melawan Chameleon. Hubungan Po dan Zhen dalam petualangan baru ini menghadirkan humor, aksi, dan pesan-pesan tentang keberanian dan persahabatan.

2. Dune Part Two

Kisah Dune Part Two melanjutkan dari film sebelumnya dengan fokus pada petualangan dan perjuangan tokoh utama, Paul Atreides. Setelah memilih jalannya sebagai pewaris House Atreides dan memenuhi ramalan tentang keluarganya dan planet Dune, Paul terus memperdalam hubungannya dengan Fremen dan budaya mereka.

Dia menjalani pelatihan yang ketat untuk menguasai kemampuannya yang misterius dan kuat, termasuk kemampuannya untuk melihat masa depan. Dengan penghormatan dari Fremen, Paul menjadi ikon pemberontakan melawan pemerintahan yang menindas. Dia mulai membimbing masyarakat Fremen untuk merebut kembali kebebasan mereka dan kontrol atas sumber daya yang berharga yakni rempah-rempah.

3. Exhuma

Exhuma merupakan sebuah film horor paranormal yang berasal dari Korea Selatan. Film ini menggabungkan unsur-unsur supranatural, ritual shamanistic, serta tradisi dan latar belakang sejarah Korea.

Kisahnya dimulai ketika sepasang dukun muda Bong Gil dan Hwarim menerima tugas dengan bayaran besar untuk memindahkan makam milik keluarga yang bermukim di Los Angeles. Untuk mengerjakan tugas tersebut Bong Gil dan Hwarim bekerja sama dengan petugas pemakaman Ko Young Geun dan seorang ahli feng shui Kim Sang Deok.

4. Madame Web

Dalam film Madame Web, Dakota Johnson memerankan karakter utama, Cassandra Webb, seorang paramedis muda di Manhattan dengan kemampuan unik untuk melihat masa depan. Berbeda dengan versi komiknya yang digambarkan sebagai wanita tua buta, Cassandra tetap memiliki kekuatan yang sama.

Cerita dimulai ketika Cassandra terlibat dalam kecelakaan mobil yang mengakibatkan mobilnya jatuh ke sungai, tetapi dia selamat secara misterius. Dari situlah, dia menyadari kemampuannya untuk melihat masa depan.

Setelah itu, Cassandra dihadapkan dengan rencana pembunuhan oleh seorang pria bernama Ezekiel Sims. Dengan kemampuannya, dia berusaha mencegah pembunuhan itu bersama tiga gadis yang menjadi target Sims. Mereka membentuk tim Spider-Women untuk melawan Sims, tetapi tantangan mereka belum berakhir karena musuh lama Cassandra masih mengintai.

5. Land of Bad

Land of Bad adalah sebuah film yang mengikuti petualangan Captain Eddie "Reaper" Grimm, seorang pilot drone Angkatan Udara Amerika Serikat. Dalam petualangannya, dia berduet dengan Sergeant JJ "Playboy" Kinney, seorang perwira TACP muda.

Petualangan itu sesungguhnya adalah misi penyelamatan di Filipina. Ketika misi itu berjalan tidak sesuai rencana dan berujung pada kecelakaan, mereka berdua harus menghadapi situasi yang penuh tekanan dan bahaya. Kisah ini melibatkan aksi, ketegangan, dan perjuangan untuk bertahan hidup di tengah ancaman musuh.

6. Sinden Gaib

Film Sinden Gaib bercerita tentang Ayu dan teman-temannya yang mengerjakan proyek film dokumenter di sebuah tempat bernama Watu Kandang. Saat salah satu teman Ayu mengambil batu dari sungai di Watu Kandang, tanpa mereka sadari tindakan tersebut mengganggu makhluk gaib di sana.

Hal ini mengakibatkan Ayu dan teman-temannya mengalami kejadian aneh hingga Ayu kerasukan sinden Sarinten. Meski berusaha menjalani kehidupan normal, Ayu terus dihantui oleh keberadaan Sarinten, bahkan setelah menyelesaikan pendidikan dan akan menikah.

Film yang diangkat dari kisah nyata ini menggambarkan perjuangan Ayu mencari jalan keluar dari belenggu Sarinten. Dalam film ini juga menampilkan sisi dari keluarga dan lingkungan terdekat yang terkena dampak atas insiden tersebut.

7. Kuyang

Film Kuyang: Sekutu Iblis yang Selalu Mengintai mengisahkan tentang Bimo, seorang pegawai negeri sipil, dan istrinya Sriatun. Ketika Bimo mendapat penugasan di lokasi terpencil, ia awalnya ingin meninggalkan Sriatun bersama keluarganya. Namun, Sriatun menolak dan memilih untuk mendampingi suaminya.

Saat tiba di desa baru, mereka mengalami kejadian aneh, terutama terkait dengan kehamilan Sriatun yang diincar oleh sekutu iblis untuk dijadikan tumbal. Bimo berusaha keras melindungi Sriatun dan janinnya dari ancaman tersebut. Dalam kondisi genting, satu-satunya cara mereka bertahan adalah dengan memusnahkan para sekutu iblis.

8. Pasar Setan

Film Pasar Setan mengisahkan tentang Rani, seorang polisi wanita yang ditugaskan untuk menyelidiki kasus pembunuhan di hutan terlarang. Kasus ini terkait dengan Tamara, seorang vlogger horor yang mendapat kecaman karena memposting video penampakan palsu.

Dalam upaya memperbaiki reputasinya, Tamara bersama timnya memutuskan untuk menyelidiki kisah legendaris Pasar Setan di hutan tersebut. Namun, ketika mereka memasuki area terlarang, situasinya berubah menjadi mencekam karena mereka menghadapi serangkaian teror yang menakutkan. Mereka bersama-sama menyaksikan penampakan menyeramkan dari Pasar Setan.

9. Agak Laen

Film Agak Laen mengisahkan tentang empat sekawan, yaitu Bene, Boris, Jegel, dan Oki, yang bekerja sebagai penjaga wahana rumah hantu di pasar malam. Pada awal cerita, mereka merasa frustasi karena rumah hantunya tidak membuat pengunjung takut.

Dengan berbagai keterbatasan, mereka kemudian memutuskan untuk merenovasi rumah hantu tersebut agar lebih menyeramkan. Upaya renovasi tersebut berubah menjadi tragis saat seorang pengunjung meninggal karena serangan jantung setelah ketakutan berlebihan di dalam rumah hantu.

Tanpa sepengetahuan orang lain, empat sekawan ini memutuskan untuk mengubur jenazah pengunjungnya di dalam rumah hantu. Sejak saat itu, rumah hantu tersebut menjadi tempat terjadinya kejadian aneh yang diduga berkaitan dengan arwah Basuki, nama pengunjung yang mati. Selain itu, rumah hantu tersebut malah menjadi viral karena dianggap sangat menakutkan.

Belakangan diketahui bahwa Basuki adalah seorang calon anggota DPRD yang hilang dan polisi tengah menyelidiki kasus tersebut. Untuk menghindari hukuman, Bene, Boris, Jegel, dan Oki melakukan berbagai upaya konyol untuk menyembunyikan kejadian yang sebenarnya.

Film-film ini sudah tayang di berbagai bioskop di Indonesia seperti CGV, Cinepolis dan XXI.

Baca juga artikel terkait REKOMENDASI FILM atau tulisan lainnya dari Umi Zuhriyah

tirto.id - Film
Kontributor: Umi Zuhriyah
Penulis: Umi Zuhriyah
Editor: Yantina Debora