Menuju konten utama

PT Ruma Gelar Arisan Mapan untuk Rencanakan Bisnis dan Rumah Tangga

Arisan Mapan adalah arisan barang di mana setiap anggota arisan bisa memilih barang yang berbeda sesuai dengan rencana kebutuhan hidupnya.

PT Ruma Gelar Arisan Mapan untuk Rencanakan Bisnis dan Rumah Tangga
CEO Mapan, Hendra Tjanaka; berfoto bersama Dimas Seto dan istrinya, Dhini Aminarti saat menghadiri press conference Gelar Arisan Mapan di Serang, Kuningan. FOTO/Dok. Konferensi Pers Gelar Arisan Mapan

tirto.id - PT Ruma (Mapan) menggelar Arisan Mapan dalam rangka mengajak masyarakat bersama-sama merencanakan bisnis hingga mendapatkan kebutuhan rumah tangga pada Sabtu (5/1/2019) hingga Minggu (6/1/2019) di Gedung Nyi Ageng Serang, Kuningan, Jakarta Selatan. Pada acara yang diselenggarakan untuk pertama kalinya ini, PT Ruma mengajak artis Dhini Aminarti bersama suaminya Dimas Seto.

Berdasarkan rilis pers yang diterima Tirto Rabu (9/1/2019), hingga saat ini, Arisan Mapan sudah membantu 2,3 juta masyarakat Indonesia dalam perencanaan dan penyusunan prioritas di setiap tahap kehidupan.

“Arisan sudah menjadi bagian penting dalam budaya Indonesia. Kami menemukan bahwa banyak masyarakat Indonesia yang menggunakan arisan sebagai perencanaan (atau saving mode) untuk tahap kehidupan mendatang seperti pernikahan, kelahiran anak, renovasi rumah, persiapan hari raya dan lainnya," kata Hendra Tjanaka, CEO Mapan.

Menurutnya, Arisan Mapan memudahkan perencanaan tersebut melalui teknologi. Kini masyarakat dapat mengandalkan Arisan Mapan untuk memenuhi kebutuhan hidup yang berkualitas dan terjangkau, mulai dari kebutuhan rumah tangga, kebutuhan isi rumah, kebutuhan keluarga dan anak, serta kebutuhan memulai usaha.

"Mapan melihat bahwa dalam setiap tahap kehidupan, masyarakat memiliki kebutuhan hidup yang berbeda. Namun, untuk mewujudkannya, dibutuhkan perencanaan yang matang. Oleh karena itu, Arisan Mapan hadir untuk menjawab kebutuhan perencanaan tersebut," tambahnya.

Arisan Mapan adalah arisan barang di mana setiap anggota arisan bisa memilih barang yang berbeda sesuai dengan rencana kebutuhan hidupnya.

Seorang Ketua Arisan bisa membentuk kelompok dengan menghimpun 4 hingga 10 anggota, melalui aplikasi Mapan yang dapat di unduh di Google Play Store. Anggota yang memenangkan “kocokan” tiap bulannya akan mendapatkan barang impian yang sudah mereka pilih sebelumnya. Barang akan dikirimkan langsung oleh tim Mapan ke Ketua Arisan untuk didistribusikan ke Anggota.

Arisan Mapan menghadirkan banyak sesi diskusi bersama Ketua Arisan inspiratif dari berbagai daerah hingga berbagai kelas keterampilan untuk para Anggota arisan.

“Saya dan suami, walaupun sama-sama bekerja, kami selalu berkomitmen untuk benar-benar merencanakan setiap tahapan hidup dengan matang, itu membuat hidup kami lebih tenang sekaligus dapat memprediksi pengeluaran-pengeluaran tidak terduga lainnya,” ujar Dhini saat ditanya mengenai peran Arisan Mapan.

Baca juga artikel terkait APARTEMEN atau tulisan lainnya dari Yulaika Ramadhani

tirto.id - Bisnis
Penulis: Yulaika Ramadhani
Editor: Yulaika Ramadhani