Menuju konten utama

Profil Rustini Murtadho, Istri Cak Imin Cawapres Nomor Urut 1

Profil Rustini Murtadho istri Muhaimin Iskandar, yang menjadi cawapres nomor urut 1 di Pemilu 2024. Simak biodata, tingkat pendidikan, serta profil.

Profil Rustini Murtadho, Istri Cak Imin Cawapres Nomor Urut 1
Calon presiden dan wakil presiden nomor urut 1 Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar tiba untuk mengikuti debat kedua calon wakil presiden Pemilu 2024 di Jakarta Convention Center, Jakarta, Jumat (22/12/2023). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/rwa.

tirto.id - Jelang gelaran Pilpres 2024 sorotan publik tak hanya tertuju kepada para pasangan calon presiden dan wakil presiden, namun juga terhadap pasangan hidup mereka. Termasuk dalam hal ini adalah Rustini Murtadho yang menjadi istri Muhaimin Iskandar (cawapres nomor 1).

Rustini Murtadho lahir di Jakarta pada 27 Mei 1970, atau saat ini sudah menginjak usia 53 tahun. Sampai saat ini Rustini sudah menjadi pendamping hidup Muhaimin Iskandar atau Cak Imin selama 28 tahun (menikah 1995).

Rustini kerap kedapatan mendampingi aneka kegiatan sang suami bahkan saat Cak Imin masih bertugas di Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), maupun sebagai Ketua Umum PKB (Partai Kebangkitan Bangsa)

Sosok Rustini juga tidak absen saat Cak Imin menghadiri Debat Pemilu 2024 seri 2. Rustini mendampinigi Muhaimin dalam Debat Cawapres 2024 di Jakarta Convention Center Senayan, Jakarta Pusat, pada Jumat (22/12/2023) malam ini.

Debat perdana para calon wakil presiden 2024 malam ini membahas soal ekonomi kerakyatan dan digital, keuangan, investasi, pajak, perdagangan, pengelolaan APBN-APBD, infrastruktur, dan perkotaan.

Peran Rustini Murtadho dan Riwayat Pendidikan

Sosok Rustini dalam kesehariannya melakoni peran sebagai ibu rumah tangga. Ia memiliki 3 orang buah hati yang bernama Mega Safira, Rahma Arifa, dan Egalita Azzahra.

Kendati berperan sebagai ibu rumah tangga, Rustini juga kerap kedapatan mendampingi sang suami ketika bertugas.

Selain sebagai istri, Rustini Murtadho juga dianggap bisa menjadi rekan diskusi yang baik bagi Muhaimin. Ia adalah lulusan IAIN Sunan Kalijaga Yogyakarta atau saat ini berganti nama menjadi UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

Saat masih mengenyam bangku kuliah, sosok yang kerap disapa Mbak Rose tersebut juga diketahui sempat menjadi aktivis.

Kehadiran Rustini Murtadho diharapkan dapat menambah ketenangan Muhaimin Iskandar saat melakoni Debat Cawapres 2024. Termasuk saat menjawab aneka pertanyaan dari para panelis dan cawapres lainnya.

Rustini pastinya juga bakal tetap mendampingi sang suami saat jadwal Debat Pilpres 2024 seri 3, yang akan berlangsung pada Minggu, 7 Januari 2024. Meski saat itu yang akan bertarung adalah sang calon presiden, Anies Baswedan.

Debat Capres 2024 seri 3 akan menyajikan pertarungan antarcaprs yakni: Anies Baswedan (paslon 1), Prabowo Subianto (paslon 2), dan Ganjar Pranowo (paslon 3).

Ketigannya akan membahas aneka persoalan bangsa di bidang: ekonomi (kerakyatan dan digital), kesejahteaan sosial, investasi, perdagangan, pangan, pajak (digital), keuangan, pengelolaan APBN dan APBD, serta infratruktur.

BiodataRustini Murtadho

  • Nama: Rustini Murtadho
  • TTL: Jakarta, 27 Mei 1970
  • Usia: 53 tahun
  • Zodiak: Gemini
  • Agama: Islam
  • Profesi: Ibu Rumah Tangga (IRT)
  • Nama anak: Egalita Azzahra, Rahma Arifa, Mega Safira
  • Nama Suami: Muhaimin Iskandar
  • Nama Mertua: Muhammad Iskandar dan Muhasonah
  • Pendidikan: Luluasn IAIN Sunan Kalijaga, jenjang pendidikan Diploma 4/Strata-1

Baca juga artikel terkait PEMILU 2024 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Iswara N Raditya