tirto.id - Sektor pariwisata menjadi sektor yang terkena dampak akibat pandemi covid-19. Sehingga, meningkatkan kembali performa sektor pariwisata menjadi salah satu fokus pemerintah.
Dalam rangka mempersiapkan SDM dengan kemampuan terbaik, pemerintah melalui Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) membuka kesempatan kepada generasi muda bangsa untuk menempuh pendidikan di Perguruan Tinggi Negeri Pariwisata (PTNP).
Terdapat 6 PTNP yang dinaungi Kemenparekraf, yaitu sebagai berikut:
1. Sekolah Tinggi Pariwisata Bandung
STPB dahulu dikenal dengan nama NHI. Kini, STPB merupakan perguruan tinggi yang bernaung di bawah Kemenparekraf dan secara teknis dibina oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).
Berdirinya STPB bertujuan untuk menyiapkan tenaga-tenaga profesional di bidang pariwisata sebagai aset nasional yang berkualitas internasional, kreatif, berjiwa wirausaha, berkepribadian Indonesia, dan berbudi luhur.
Program pendidikan yang diselenggarakan di STPB adalah program yang menekankan pada pencapaian keterampilan dari sebuah ilmu. Pencapaian keterampilan tersebut diperkaya dengan praktik laboratorium, studi lapangan, dan praktik kerja nyata.
STPB menawarkan 10 Program Studi D3, D4 & Pascasarjana.
Program Studi dengan Kompetensi Bidang Perhotelan
1. ADH (Administrasi Hotel)
D4. 8 Semester, 4-7 tahun. Gelar: S. Tr.Par.
2. MDK (Manajemen Divisi Kamar)
D3. 6 Semester, 3-5 tahun. Gelar: A.Md.Par.
3. MTH (Manajemen Tata Hidang)
D3. 6 Semester, 3-5 tahun. Gelar: A.Md.Par.
4. MTB (Manajemen Tata Boga)
D3. 6 Semester, 3-5 tahun. Gelar: A.Md.Par.
5. MPI (Manajemen Patiseri)
D3. 6 Semester, 3-5 tahun. Gelar: A.Md.Par.
Program Studi dengan Kompetensi Bidang Kepariwisataan
1. MDP (Manajemen Destinasi Pariwisata)
D4. 8 Semester, 4-7 tahun. Gelar: S.Tr.Par.
2. MBW (Manajemen Bisnis Pariwisata)
D4. 8 Semester, 4-7 tahun. Gelar: S.Tr.Par.
Program Studi dengan Kompetensi Bidang Perjalanan
1. MKE (Manajemen Bisnis Konvensi & Event)
D4. 8 Semester, 4-7 tahun. Gelar: S.Tr.Par.
2. MBP (Manajemen Bisnis Perjalanan)
D4. 8 Semester, 4-7 tahun. Gelar: S.Tr.Par.
3. MPP (Manajemen Pengaturan Perjalanan)
D4. 8 Semester, 4-7 tahun. Gelar: S.Tr.Par.
Pascasarjana
Pembelajarannya didukung dosen akademik (profesor) yang berkompeten dan profesional yang telah memiliki penguasaan tinggi terhadap pariwisata, bisnis hotel dan bisnis perjalanan. Mahasiswa pascasarjana akan terbagi 3 konsentrasi pada semester 3 yaitu:
Administrasi Pariwisata (Gelar: MM.Par)
Manajemen Perhotelan (Gelar: MM.Par)
Manajemen Perjalanan (Gelar: MM.Par)
Alamat: Jalan Dr.Setiabudhi Nomor 186, Bandung, Jawa Barat.
2. Politeknik Pariwisata Bali
Politeknik Pariwisata atau Poltekpar Bali merupakan perguruan tinggi yang menyelenggarakan pendidikan vokasi bidang kepariwisataan di lingkungan Kemenparekraf.
Terdapat 10 program studi dan satu program studi di Poltekpar Bali yang telah diakreditasi oleh Badan Akreditasi Nasional – Perguruan Tinggi (BAN-PT) Direktorat Pendidikan Tinggi (Dikti) dan Tourism Education Quality (Ted-Qual) dari Thermes Foundation, United Nation World Tourism Organization (UNWTO).
- S1 Bisnis Hospitaliti
- S1 Destinasi Pariwisata
- D4 Administrasi Perhotelan
- D4 Manajemen Kepariwisataan
- D4 Manajemen Bisnis Perjalanan
- D4 Manajemen Akuntansi Hospitaliti
- D4 Manajemen Konvensi dan Perhelatan
- D3 Manajemen Divisi Kamar
- D3 Manajemen Tata Boga
- D3 Manajemen Tata Hidangan
- S2 Magister Terapan Pariwisata
Alamat: Jalan Dharmawangsa, Kampial, Nusa Dua, Bali
3. Politeknik Pariwisata Medan
Politeknik Pariwisata (Poltekpar) Medan merupakan lembaga pendidikan dan latihan bidang pariwisata pertama berstatus negeri di wilayah Sumatera. Poltekpar Medan memiliki visi menjadi pusat unggulan pendidikan vokasional bidang pariwisata yang berkepribadian Indonesia.
Poltekpar Medan memiliki sembilan program studi unggulan, delapan program studi D3/D4, dan satu program pendidikan pascasarjana.
Program D3/D4
- D4 Pengelolaan Perhotelan (PPH)
- D4 Destinasi Pariwisata (DEP)
- D3 Manajemen Tata Boga (MTB)
- D3 Manajemen Patiseri (MPI)
- D3 Manajemen Divisi Kamar (MDK)
- D3 Manajemen Tata Hidangan (MTH)
- D3 Manajemen Perencanaan dan Pemasaran Pariwisata (MPPP)
- D3 Manajemen Usaha Perjalanan (MUP)
Program Pascasarjana
- Magister Terapan Perencanaan dan Pengembangan Pariwisata
Alamat: Jalan Rumah Sakit Haji Nomor 12, Medan, Sumatera Utara.
4. Politeknik Pariwisata Makassar
Sebelum menjadi politeknik, Politeknik Pariwisata Makassar dahulu dikenal dengan nama Akademi Pariwisata (AKPAR) Makassar. Poltekpar Makassar merupakan salah satu perguruan tinggi kepariwisataan terbaik yang ada di kawasan timur Indonesia.
Poltekpar Makassar memiliki tenaga pengajar berkualifikasi S1, S2, dan S3, berpengalaman di dalam dan luar negeri.
Program pendidikan dan pelatihan menggunakan kurikulum berbasis kompetensi (KBK) berstandar internasional yang telah disepakati pemerintah dan stakeholder pariwisata.
Poltekpar Makassar menawarkan tiga jurusan:
1. Jurusan Hospitality:
Dengan Program Studi
- D3 Manajemen Divisi Kamar (MDK)
- D3 Manajemen Tata Hidang (MTH)
- D3 Manajemen Tata Boga (MTB)
- D4 Pengelolaan Perhotelan (PPH)
2. Jurusan Perjalanan:
Dengan Program Studi
- D3 Manajemen Bisnis Perjalanan Wisata (MJP)
- D4 Usaha Perjalanan Wisata (UPW)
- D4 Manajemen Bisnis Konvensi dan Perhelatan (MKH)
3. Jurusan Kepariwisataan:
Dengan Program Studi
- D4 Destinasi Pariwisata (DPA).
Alamat: Jalan Gunung Rinjani, Kota Mandiri Tanjung Bunga, Makassar.
5. Politeknik Pariwisata Palembang
Politeknik Pariwisata atau Poltekpar Palembang merupakan perguruan tinggi yang menyelenggarakan pendidikan vokasi pada bidang kepariwisataan di lingkungan Kemenparekraf.
Visi dari Poltekpar Palembang ialah menjadi Institusi pendidikan tinggi kepariwisataan dengan standar internasional dan berkepribadian Indonesia, untuk mencapai hal tersebut, Poltekpar Palembang memiliki misi, antara lain: menghasilkan sumber daya manusia pariwisata yang mempunyai daya saing internasional dan berkepribadian Indonesia, mengembangkan penelitian pariwisata dengan skala internasional yang berbasis pada pengetahuan, budaya, dan lingkungan lokal, sampai dengan mengabdi pada masyarakat melalui inovasi teknologi tepat guna, kearifan lokal, dan kelestarian lingkungan.
Saat ini, Sumatera Selatan sudah memiliki modal seperti kawasan olahraga bernama Jakabaring Sport City (JSC). Fakta ini menjadi dukungan terhadap Poltekpar Palembang untuk fokus di bidang sport tourism atau wisata olahraga.
Poltekpar Palembang memiliki empat progam studi:
1. Sarjana Terapan
- Pengelolaan Konvensi dan Acara (D.IV)
2. Diploma 3
- Seni Kuliner
- Divisi Kamar
- Tata Hidang
Alamat: Jalan Sapta Pesona Nomor 10 Kecamatan Silabranti, Komplek Jakabaring Sport City, Palembang, Sumatera Selatan.
6. Politeknik Pariwisata Lombok
Politeknik Pariwisata atau Poltekpar Lombok merupakan perguruan tinggi yang menyelenggarakan pendidikan vokasi pada bidang kepariwisataan di lingkungan Kemenparekraf.
Berdirinya Poltekpar Lombok bertujuan untuk menciptakan SDM pariwisata yang profesional untuk mendukung usaha pada bidang kepariwisataan, khususnya di Nusa Tenggara Barat (NTB), dan Indonesia pada umumnya.
Poltekpar Lombok memiliki empat program studi:
1. Usaha Perjalanan Wisata (D4)
2. Divisi Kamar (D3)
3. Tata Hidang (D3)
4. Seni Kuliner (D3)
Alamat: Jalan Raden Puguh Nomor 1, Puyung, Jonggat, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.