tirto.id - Arsenal akan menjamu Sheffield United di Stadion Emirates, dalam lanjutan Liga Inggris, pada Sabtu (18/1/2020), pukul 22.00 WIB. The Gunners yang tidak dapat memainkan penyerang andalannya, Pierre-Emerick Aubameyang, tetap mengincar kemenangan saat bersua The Blades.
Sang pemain timnas Gabon itu menerima kartu merah ketika Arsenal bermain imbang kontra Crystal Palace pada pekan sebelumnya. Akibatnya, Aubameyang mendapat hukuman larangan tiga kali bertanding dan terpaksa tidak bisa turun dalam pertandingan Arsenal vs Sheffield United.
Pelatih Arsenal, Mikel Arteta mengakui The Gunners mengalami kerugian besar karena Aubameyang merupakan pilar penting di dalam tim. Torehan 14 gol musim ini, merupakan bukti sahih mengenai kualitas penyerang berusia 30 tahun tersebut.
"Kehilangan Aubameyang, adalah kerugian besar bagi kami. Dia adalah pemain yang luar biasa di skuad Arsenal, dia bekerja sangat keras [di atas lapangan]. Aubameyang mencetak banyak gol dan menjadi pemain paling penting di tim kami. Jadi kehilangan dia, jelas, adalah kerugian besar," kata Mikel Arteta.
Kendati tak dapat diperkuat oleh Aubameyang, di atas kertas, kualitas pemain The Gunners masih lebih unggul dibanding Sheffield United. Hal itu pun diakui oleh gelandang The Blades, John Fleck. Namun, ia juga menyebut timnya tetap akan berusaha untuk mencuri poin di Stadion Emirates.
"Kami akan bertandang [ke Stadion Emirates] dan mencoba menampilkan permainan yang lebih baik daripada yang kami lakukan pekan lalu melawan West Ham [menang 1-0]. Kami yakin dapat membawa pulang poin dari lawatan ke markas Arsenal," kata John Fleck.
Prediksi Jalannya Pertandingan Arsenal vs Sheffield United
Berdasarkan data statistik dari Whoscored, Arsenal memiliki rerata penguasaan bola yang lebih tinggi dibanding Sheffield United. Mesut Ozil dan kolega, rata-rata mencatatkan 54 persen penguasaan bola per laga, berbanding 45 persen milik calon lawan.
Dalam hal menciptakan peluang, The Gunners juga lebih unggul karena berhasil menciptakan 12 upaya mencetak gol di setiap laga, dengan 4 di antaranya berhasil menemui sasaran. Kekuatan utama Arsenal pada kemampuan para gelandang mereka dalam memutus upaya serangan yang dilakukan tim lawan.
Di lain pihak, kendati tidak punya catatan mentereng dalam hal penyerangan, The Blades menutupinya dengan lini pertahanan yang solid. Dean Henderson dan kolega saat ini menjadi salah satu tim dengan pertahanan terbaik di Liga Inggris. Pada musim ini, Sheffield United baru kebobolan 21 gol.
Perkiraan Susunan Pemain
Arsenal (4-2-3-1): Bernd Leno; Ainsley Maitland-Niles, Sokratis Papastathopaulos, David Luiz, Sead Kolasinac; Matteo Guendouzi, Granit Xhaka; Nicolas Pepe, Mesut Ozil, Gabriel Martinelli; Alexandre Lacazette.
Sheffield United (3-5-2): Dean Henderson; Chris Basham, John Egan, Jack O'Connell; George Baldock, John Lundstram, Oliver Norwood, John Fleck, Enda Stevens; Oliver McBurnie, Lys Mousset.
- Prediksi Watford vs Tottenham Hotspur: Peluang Debut Pemain Anyar
- Prediksi Lazio vs Sampdoria: Misi Sulit Putus Tren Positif Aquile
- Prediksi Real Mallorca vs Valencia: Los Che Incar Posisi Lima Besar
- Prediksi Napoli vs Fiorentina: Partenopei Krisis di Lini Belakang
- Prediksi Eibar vs Atletico Madrid: Jaga Rekor Tak Terkalahkan
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Addi M Idhom