Menuju konten utama

PNS DKI Diminta Pakai Seragam Persija, Desain akan Dilombakan

Desain seragam nuansa Persija untuk PNS DKI Jakarta akan disayembarakan.

PNS DKI Diminta Pakai Seragam Persija, Desain akan Dilombakan
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melakukan kick off yang menandakan dimulainya pembangunan Jakarta International Stadium di Jakarta, Kamis (14/3/2019). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/ama.

tirto.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyampaikan, desain atribut Persija yang rencananya akan diinstruksikan untuk PNS Pemprov DKI gunakan, akan menyesuaikan pakaian kantor atau untuk kerja.

"Desainnya sesuai dengan ketentuan dasar orang berkantor kan harus ada [pakai] kerah," kata Anies saat ditemui di Balai Kota, Jakarta Pusat, Selasa (2/7/2019).

Desain tersebut, kata Anies, akan disayembarakan. Hal ini dapat mendorong partisipasi masyarakat.

"Dan seragam Persija itu macam-macam. Kalau seragam pemain sepak bolanya memang jersey yang oranye. Kalau ini, nanti kami sayembarakan, tapi menunjukkan nuansa Persija," ujar Anies.

Rencananya, seragam bernuansa Persija akan digunakan saat klub berjuluk Macan Kemayoran sedang berlaga.

Sebelumnya, Anies mengatakan, tujuan kebijakan, kata Anies, sebagai bentuk dukungan bagi Persija. "Kalau hari itu Persija tanding, kami akan mendukung dengan memakai kostum Persija," ujar, Senin (1/7/2019) lalu.

Anies menjelaskan hal tersebut masih belum resmi, serta masih menunggu persiapan pembuatan desainnya.

Anies menyampaikan, penggunaan kostum tersebut untuk menggantikan seragam biasa.

"Intinya, hari itu, adalah pakai baju untuk mendukung Persija, jadi bukan seragam biasa," imbuh dia.

Baca juga artikel terkait PERATURAN GUBERNUR atau tulisan lainnya dari Fadiyah Alaidrus

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Fadiyah Alaidrus
Penulis: Fadiyah Alaidrus
Editor: Zakki Amali