Menuju konten utama

Pilkada Jatim, PKS Masih Buka Peluang ke Khofifah atau Marzuki

Irwan menyebut PKS tidak memiliki hambatan komunikasi dengan bakal calon kepala daerah manapun, baik kepada Khofifah, Emil maupun Marzuki.

Pilkada Jatim, PKS Masih Buka Peluang ke Khofifah atau Marzuki
Ilustrasi Bursa Kepala Daerah. tirto.id/Quita

tirto.id - Ketua DPW PKS Jawa Timur, Irwan Setiawan, mengungkapkan bahwa pihaknya hingga saat ini masih membuka komunikasi lintas partai dan bakal calon untuk Pilkada Jawa Timur.

PKS menyebutkan belum menentukan dukungan kepada calon kepala daerah, walaupun ada sejumlah nama yang saat ini akan diusung seperti Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak yang akan diusung Golkar, Demokrat dan PPP. Kemudian Marzuki Mustamar yang akan diusung oleh PKB.

"Tugas kami melakukan komunikasi, kami sudah menjadwalkan pertemuan dengan PKB. Juga silaturahmi kebangsaan dengan partai politik yang ada di Jawa Timur. Yang sudah ketemu kemarin ada Gerindra sama Golkar," kata Irwan saat dihubungi Tirto, Senin (20/5/2024).

Hingga saat ini, Irwan mengaku belum berkomunikasi dengan PKB, walaupun keduanya memiliki ikatan dalam Koalisi Perubahan saat mengusung Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar dalam Pilpres 2024. Dia beralasan belum bertemu PKB, karena masalah teknis waktu dan kesibukan dari masing-masing pihak.

"Dengan PKB jadwalnya masih mencocokkan, semoga pekan ini bisa bertemu," kata dia.

Saat dikonfirmasi, kemana arah PKS dalam Pilkada di Jawa Timur, Irwan tidak ingin condong ke pihak manapun. Dia mengaku masih komunikasi. Dirinya mengklaim bahwa PKS tidak memiliki hambatan komunikasi dengan bakal calon kepala daerah manapun, baik kepada Khofifah, Emil maupun Marzuki.

"Kalau dukungan itu kan setelah komunikasi dengan paslon, kami juga belum mendapat kepastian dengan calon karena belum ada yang mendaftarkan," kata dia.

Di sisi lain, PKS juga berharap agar Khofifah tidak sendirian sebagai calon kepala daerah sehingga berpotensi melawan kotak kosong. Namun dalam fakta politik, PKS tak mampu berbuat banyak, karena hanya memiliki lima kursi di DPRD Jawa Timur dan jauh dari ambang batas pencalonan kepala daerah.

"Karena kami ini 5 kursi, kalau ada calon untuk membuka komunikasi, tapi hingga saat ini belum ada calon," kata dia.

Sebelumnya, Ketua DPW PKB Jawa Timur, Abdul Halim Iskandar, mengungkapkan, partainya akan mengusung mantan Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jatim, KH Marzuki Mustamar, sebagai bakal calon gubernur dalam Pilkada Jawa Timur 2024.

“Betul,” kata Abdul Halim saat dihubungi reporter Tirto, Jumat (17/5/2024).

Halim mengatakan, dukungan PKB kepada Marzuki adalah bentuk respons terhadap keinginan akar rumput di Jawa Timur. Oleh karenanya, Halim merasa berkewajiban untuk menyampaikan aspirasi tersebut ke dalam internal partainya.

“Itu aspirasi yang berkembang di masyarakat. Pasti akan dibahas di internal," kata dia.

Baca juga artikel terkait PILKADA 2024 atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Politik
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Maya Saputri